Bagi sebagian orang kehadiran layanan pinjaman uang seolah menjadi solusi saat membutuhkan dana mendesak. Sangat sulit kiranya menghindari kebutuhan mendesak ini, sebab kepentingannya selalu mendapat prioritas. Apakah kamu juga lagi bingung cari pinjaman? Kamu dapat memanfaatkan fasilitas pinjaman dari Bank HSBC lho! Produk pinjaman untuk usaha atau untuk keperluan lainnya bisa kamu dapatkan melalui mekanisme pinjaman HSBC dengan cepat dan mudah.

Menarik kan? Pada artikel MoneyDuck berikut ini akan dibahas secara lengkap apa itu pinjaman HSBC, keuntungannya, dan cara pengajuannya. Jadi, buat kamu yang ingin mengajukan pinjaman HSBC, perhatikan setiap penjelasan berikut ini agar pengajuan pinjamanmu diterima. Langsung saja simak artikel berikut ini, yuk!

Apa Itu Pinjaman HSBC?

Pinjaman HSBC menjadi solusi finansial bagi nasabah

HSBC adalah salah satu organisasi perbankan dan layanan keuangan internasional terbesar di dunia. Hal ini terlihat dengan banyaknya kantor cabang yang berkembang pesat. Sebagai pelopor perbankan modern, HSBC (The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited, cabang Jakarta) memiliki sejarah panjang bagi dunia perbankan di Indonesia. Saat ini HSBC melayani nasabahnya melalui 54 cabang yang tersebar di 6 kota besar di Indonesia.

HSBC telah berkembang pesat menjadi bank internasional yang menawarkan berbagai layanan, di antaranya untuk retail banking and wealth management, commercial banking, dan global banking and markets. Komitmen HSBC terhadap komunitas di Indonesia tercermin dari berbagai kegiatan sosial yang dilakukan demi kemajuan bangsa.

Sebagai perusahaan perbankan yang memberikan fasilitas dan solusi keuangan untuk masyarakat, HSBC menawarkan pinjaman untuk memenuhi kebutuhan nasabahnya. HSBC menyadari besarnya peran produk pinjaman bagi nasabah yang ingin membangun usaha, memiliki rumah idaman, hingga membiayai dana pendidikan anak. Itu sebabnya, pinjaman HSBC berkomitmen menjadi solusi terbaik kebutuhan finansial nasabahnya dengan penawaran tenor dan bunga yang kompetitif.

Nikmati Keuntungan Ajukan Pinjaman HSBC

Nikmati Keuntungan Ajukan Pinjaman HSBC

Bagi kamu yang saat ini membutuhkan dana pinjaman, memang pinjaman menjadi solusi tepat ketika kita membutuhkan dana darurat atau untuk berinvestasi. Setiap pinjaman yang diajukan ke HSBC mendapatkan beragam keuntungan yang menarik. Seperti proses pengajuan dan persetujuan mudah dan cepat. Pinjaman HSBC juga menawarkan limit pinjaman yang cukup besar, misalnya hingga Rp300.000.000 untuk pinjaman kredit rumah impian keluarga kecilmu. Ketika kamu mengajukan pinjaman, tidak perlu khawatir akan dikenai biaya karena HSBC membebaskan biaya pengajuan aplikasi pinjaman.

Jika kamu membutuhkan dana darurat, kamu bisa ajukan personal loan mulai dari Rp5.000.000 dengan bunga flat. Gimana, tertarik mengajukan pinjaman HSBC? Kamu dapat mengajukan pinjaman dengan mudah dan juga keuntungan menarik. Simak pilihan produk pinjaman HSBC di bawah ini.

Baca Juga: Hubungi Call Center HSBC Melalui 5 Cara Ini, Cepat Diproses

Pilihan Produk Pinjaman HSBC

Pinjaman HSBC memberikan dana untuk modal usaha, KPR, hingga pendidikan anak

Sebelum mengajukan pinjaman, baiknya kenali pilihan produk pinjaman HSBC berikut ini dengan menyesuaikan kebutuhan kamu. Pilihan produk bervariasi untuk mendampingi kebutuhan finansial kamu. Nah, ada beraneka ragam pilihan produk pinjaman dari Bank HSBC berikut ini

1. HSBC Personal Installment Loan

HSBC menawarkan fasilitas kredit bagi nasabahnya, yaitu produk HSBC Personal Installment Loan yang termasuk ke dalam kredit tanpa agunan. Pinjaman HSBC ini di khususkan untuk berbagai kepentingan konsumsi pribadi seperti biaya pengobatan, biaya pendidikan anak, pembelian barang elektronik, pembelian furnitur, atau juga untuk berlibur.

Penuhi kebutuhan finansial kamu dengan produk HSBC Personal Installment Loan. Nikmati beragam keuntungan yang bisa didapatkan, mulai dari pinjaman bebas agunan dengan nominal Rp5.000.000 hingga Rp250.000.000 dan angsuran bulanan tetap. Berbagai keuntungan lainnya seperti:

  • Bunga pinjaman mulai dari 1,1% flat per bulan.
  • Periode pembayaran yang fleksibel yang dapat kamu pilih sampai dengan 60 bulan.
  • Dana Tunai akan kamu terima dalam jangka waktu 5-10 hari kerja setelah aplikasi dan dokumen lengkap telah diterima oleh Bank HSBC.

Berikut fitur utama pinjaman HSBC Personal Installment Loan:

  • Plafon Pinjaman mulai dari Rp5.000.000 hingga Rp125.000.000.
  • HSBC menggunakan suku bunga flat.
  • Tenor pinjaman hingga 36 bulan.
  • Pencairan pinjaman dengan waktu cepat sampai 10 hari.

2. Kredit Kepemilikan Rumah (KPR)

Produk pinjaman HSBC lainnya yang ditawarkan adalah Kredit Kepemilikan Rumah (KPR). Produk ini cocok bagi kamu yang akan mengajukan kredit cicilan rumah dengan proses yang mudah dan cepat. Sebelum mengajukan pinjaman, sebaiknya kamu ketahui keuntungan dari pinjaman ini:

  • Tenor pinjaman hingga 15 tahun.
  • Pembiayaan maksimal yaitu 70% dari harga properti.
  • Pencairan pinjaman dengan waktu 14 hari.
  • Pembiayaan ini berlaku untuk Rumah, Rumah Susun, Apartemen, Ruko/Rukan.
  • HSBC mengenakan bunga yang rendah dengan kompetitif.
  • Proses kredit yang cepat.
  • Layanan keuangan yang terintegrasi.

Pahami juga kamu akan dikenai beberapa biaya pinjaman seperti:

  • Biaya provisi, yaitu 1% dari jumlah pinjaman yang telah disetujui.
  • Biaya administrasi, yakni sebesar 0,1% dari jumlah pinjaman yang disetujui, atau minimal adalah Rp250.000
  • Biaya pelunasan dipercepat, yaitu 1% dari sisa pokok pinjaman dalam jangka waktu periode
  • Biaya asuransi menyesuaikan sesuai ketentuan rekanan.
  • Biaya materai Rp0.
  • Biaya taksasi internal sebesar Rp825.000 per agunan.

Untuk pengajuan KPR HSBC diperlukan beberapa persyaratan berikut ini :

  • Warga Negara Indonesia dan bertempat tinggal di Indonesia;
  • Berusia 21 tahun atau telah menikah;
  • Memiliki pekerjaan atau berpenghasilan tetap sebagai seorang karyawan tetap, professional, wiraswasta, dengan masa kerja atau usaha minimal 2 tahun;
  • Memiliki NPWP Pribadi.

Baca Juga: Cara Daftar Internet Banking HSBC & Keuntungan Fiturnya

3. Flexi Credit

Siapkan diri kamu untuk kebutuhan di masa depan, mulai dari pendidikan anak, mendalami hobi, renovasi rumah, membuka usaha, sampai kebutuhan lainnya dan wujudkan impianmu dengan pinjaman HSBC Flexi Credit. Pinjaman HSBC Flexi Credit siap mendukung kamu setiap saat dengan fasilitas pinjaman yang fleksibel dan proses yang mudah. Berikut keterangan lengkapnya kenapa kamu perlu mempersiapkan segala kebutuhan dengan Flexi Card HSBC.

  • Renovasi Rumah: Rumah dapat terus berubah dan pasti akan mengalami penyusutan seiring dengan usia. Flexi Card HSBC akan membantu kamu merenovasi rumah impian. Dengan rumah yang nyaman dan aman aktivitas menjadi lebih nyaman dan kamu dapat menikmati kebersamaan dengan seluruh anggota keluarga.
  • Tahap Baru Kehidupan: Rumah baru, pernikahan, dan menyambut kelahiran, tak perlu ragu untuk menuju tahap baru bersama dengan pinjaman HSBC Flexi Credit yang selalu mengiringi langkah kamu.
  • Pendidikan Anak: Bersama HSBC Flexi Credit, dukung mimpi anak kamu dan siapkan jalannya untuk pendidikan terbaik demi mencapai cita-cita berkualitas.
  • Hobi dan Wisata: Hidup hanya sekali, nikmati perjalanan kamu dengan mengeksplorasi berbagai destinasi, pengalaman, dan hobi baru dengan dukungan terbaik pinjaman HSBC Flexi Card.
  • Melanjutkan Pendidikan Tinggi: Tak pernah ada kata terlambat untuk belajar, ayo wujudkan impian kamu untuk melanjutkan pendidikan tinggi sesuai minat.
  • Pengembangan Bisnis: Kembangkan bisnis kamu dengan modal dari pinjaman HSBC yang memberikan limit pinjaman, tenor, dan suku bunga yang menarik.
  • Bantuan Darurat: Dalam situasi tak terduga, terkadang rencana cadangan saja tak cukup sehingga setiap bantuan diperlukan. HSBC Flexi Card selalu ada untuk kamu kapan pun dibutuhkan.

Cara Mengajukan Pinjaman HSBC

Cara Mengajukan Pinjaman HSBC

Dengan tiga produk pinjaman yang sudah dibahas diatas. Jika kamu ingin mengajukan pinjaman HSBC, simak cara mengajukannya berikut ini:

  • Usia 21-65 tahun saat pelunasan;
  • WNI dan WNA;
  • Memiliki pekerjaan sebagai Karyawan, Wiraswasta, Pengusaha/Profesional;
  • Menyiapkan persyaratan seperti KTP, keterangan penghasilan atau slip gaji, NPWP, rekening koran, dan dokumen pendukung lainnya.

Tips Pinjaman HSBC Disetujui

Tips Pinjaman HSBC Disetujui

Salah satu faktor yang memengaruhi pengajuan pinjaman seseorang adalah skor kredit yang menjadi tolak ukur bank dalam menyetujui pinjaman yang diajukan. Sebelum memberikan pinjaman, bank akan akan menelusuri profil debiturnya melalui skor kredit. Dengan memiliki skor kredit yang baik, setidaknya bank akan mempercayai untuk memberikan pinjaman kepada nasabah. Berikut adalah tips pinjaman HSBC agar disetujui:

1. Ajukan dengan Kelengkapan Dokumen

Dalam pengajuan pinjaman, kamu harus melengkapi dokumen yang dibutuhkan. Kamu bisa membaca terlebih dahulu persyaratan dokumen yang diperlukan atau bertanya ke pihak bank terkait agar kamu bisa menyiapkan segala dokumen yang dibutuhkan.

2. Memiliki Skor Kredit yang Tinggi

Memiliki skor kredit yang tinggi tentu akan menguntungkan, apalagi jika kamu hendak mengajukan pinjaman. Selain bisa meminimalisir bunga pinjaman, kamu juga bisa merasakan kemudahan dalam proses mengajukan pinjaman otomatis.

3. Ajukan Pinjam Sesuai Kebutuhan dan Kemampuan

Pihak bank tentu tidak akan memberikan pinjaman jika dinilai nasabah tidak mampu dalam melunasinya. Jadi, misalnya setiap bulan penghasilan kamu Rp5.000.000, kemudian kamu mengajukan pinjaman sebesar Rp500.000.000, rasanya bank akan sulit untuk memberikan pinjaman dana yang diajukan. Karena sebelumnya pihak bank telah menganalisa risiko terkait pinjaman yang akan diberikannya. Jadi, pinjamlah sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan kamu ya.

4. Memiliki Alur Rekening yang Baik

Untuk kamu yang ingin mengajukan pinjaman HSBC, memiliki rekening koran yang sehat akan membantu proses pinjaman kamu akan disetujui. Jadi, kamu bisa mulai mengecek transaksi di rekening koran kamu selama 3 atau 6 bulan terakhir.

5. Memiliki Asuransi Kredit sebagai Jaminan

Asuransi kredit adalah produk asuransi yang biasanya terdapat dalam perjanjian kredit. Hal ini digunakan untuk melindungi risiko dari gagal bayar. Jadi, untuk memperbesar peluang kamu dalam mendapatkan pinjaman adalah dengan memiliki asuransi kredit.

Baca Juga: Tips Gunakan Poin Rewards HSBC, Solusi Cerdas Atur Keuangan

Dapatkan Segera Dana Segar untuk Kebutuhanmu

Dapatkan Segera Dana Segar untuk Kebutuhanmu

Dari produk pinjaman HSBC yang memberikan pinjaman mudah dan cepat, apakah ada yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi keuangan? Bila kamu masih bingung menentukan pilihan pinjaman sesuai kebutuhan kamu, konsultasikan saja kebutuhan keuangan kepada expert finansial di MoneyDuck. Klik tombol Konsultasi Gratis di bawah ini. Expert MoneyDuck siap membantu kamu menentukan produk keuangan yang tepat dan memproses pengajuan pinjaman yang sesuai dengan kebutuhanmu. Jadi, jangan ragu untuk konsultasikan kebutuhan keuanganmu ya.