Harga langganan iQIYI selalu berubah karena biasanya platform tersebut memasang harga normal, namun terkadang memasang harga promo juga. iQIYI adalah layanan streaming video populer yang berasal dari Tiongkok dan memiliki berbagai tayangan menarik mulai dari drama, film, hingga acara realitas. Berikut akan MoneyDuck jelaskan lebih dalam tentang iQIYI, jenis langganan premium, harganya, cara berlangganan, metode pembayaran, dan bagaimana kamu bisa lebih hemat berlangganan dengan kartu kredit.
Apa itu iQIYI?
iQIYI mungkin belum sefamiliar Netflix atau Disney+ di telinga kamu, namun platform ini menawarkan konten-konten yang tak kalah menarik dengan harga langganan iQIYI yang murah. Aplikasi ini adalah satu dari beberapa platform streaming video terbesar di Tiongkok dengan berbagai tayangan orisinal dan juga tayangan populer dari berbagai belahan dunia lainnya. iQIYI hadir dengan dua pilihan langganan yaitu VIP Standar dan VIP Premium.
Baca Juga: Cara Menggunakan Aplikasi Agoda, Buat Akun, Cara Dapat Diskon
Jenis Langganan Premium iQIYI
Untuk lebih memahami jenis langganan iQIYI, berikut ini adalah penjelasan detil mengenai VIP Standar dan VIP Premium, termasuk apa perbedaan vip standar dan premium di iQIYI.
1. VIP Standar
VIP Standar adalah langganan dasar yang ditawarkan oleh iQIYI. Dengan berlangganan VIP Standar, kamu akan mendapatkan akses untuk menonton sebagian besar konten di iQIYI tanpa harus menunggu jadwal tayangnya. Dengan kata lain, kamu bisa menikmati episode terbaru dari drama favorit kamu lebih cepat dibandingkan penonton biasa.
2. VIP Premium
Sementara itu, VIP Premium menawarkan lebih banyak keuntungan. Selain mendapatkan akses yang sama dengan VIP Standar, langganan VIP Premium juga memberikan akses kepada pengguna untuk menonton konten-konten eksklusif yang hanya tersedia untuk pengguna VIP Premium. Dengan kata lain, langganan ini membuka lebih banyak pilihan tontonan untuk kamu.
Berapa Harga Langganan iQIYI VIP Terbaru?
Bagi kamu yang penasaran berapa biaya untuk berlangganan iQIYI, baik itu VIP Standar maupun VIP Premium, berikut ini adalah penjelasannya.
- iQIYI 1 bulan berapa? Standar Rp19.000, Premium Rp59.000.
- Berapa biaya berlangganan iQIYI 3 bulan: Standar Rp75.000, Premium tidak ada.
- Harga langganan iQIYI 1 tahun: Standar Rp399.000, Premium Rp599.000.
Cara Langganan iQIYI Premium
Berlangganan iQIYI cukup mudah dan bisa dilakukan melalui situs web resmi atau aplikasi mobile mereka. Kamu hanya perlu membuat akun, memilih jenis langganan yang diinginkan, dan melakukan pembayaran. Caranya, yaitu ketika sudah masuk ke dalam akun, kamu langsung beralih ke bagian “Saya”, kemudian pilih bagian “Gabung VIP”. Perlu diingat juga bahwa langganan iQIYI akan diperpanjang secara otomatis.
Metode Pembayaran iQIYI Premium
Setelah memilih jenis langganan, kamu akan diarahkan ke halaman pembayaran. iQIYI menawarkan beberapa metode pembayaran yang bisa kamu pilih. Bagaimana bayar iQIYI per bulan? Untuk melakukan pembayaran bulanan, kamu bisa memilih metode pembayaran yang paling sesuai dengan kamu. Beberapa metode pembayaran yang tersedia di iQIYI antara lain kartu kredit, debit, dan juga beberapa layanan pembayaran digital seperti DANA, GoPay, dan ShopeePay.
Baca Juga: Cara Menggunakan Aplikasi Traveloka dan Cara Pesan Tiket
Lebih Hemat Berlangganan dengan Kartu Kredit!
Harga langganan iQIYI memang sudah murah, namun kamu masih bisa lebih hemat lagi dengan menggunakan metode pembayaran kartu kredit. Kamu bisa tanyakan pada ExpertDuck melalui layanan Konsultasi Gratis untuk meminta saran mereka dalam memilih produk kartu kredit atau produk perbankan unggulan lainnya dan pastinya bisa bikin kamu untung.
Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!