Danamon merupakan salah satu bank di Indonesia yang menyediakan beberapa kartu kredit seperti classic, gold, platinum, world, world bisnis, danamon world elite mastercard, dan MU. Banyaknya pilihan kartu kredit membuat Danamon memiliki banyak nasabah. Untuk memudahkan para nasabah dalam mengakses informasi mengenai kartu kredit, Danamon menyediakan banyak pilihan e-bangking.
Jadi bagi anda yang memiliki kartu kredit, anda telah mengunjungi situs yang tepat karena kali ini kita akan membahas khusus tentang cara membaca tagihan kartu kredit danamon. Pembacaan yang akan dibahas disini bukan membaca lembaran tagihan kartu kredit melainkan melakukan cek tagihan kartu kredit Danamon.
Pengecekan tagihan bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti SMS banking, online bangking, mobile bangking, dan masih banyak lainnya. Untuk keterangan lebih lengkapnya anda bisa membaca di ulasan berikut ini.
Cara Membaca Tagihan Kartu Kredit Danamon
Adanya kemudahan dalam pembacaan atau pengecekan tagihan kartu kredit membuat para nasabah bisa mengontrol pengeluaran. Kemudahan yang dimaksud adalah pengecekan dengan cara kekinian seperti yang akan dijelaskan di poin bawah ini.
Menggunakan Danamon USSD Banking
Karena Danamon SMS Banking sudah tidak dapat digunakan sejak Mei 2019 maka Danamon memberikan layanan yang lebih mudah yaitu via USSD. Layanan satu ini tidak menyediakan fitur cek tagihan kartu kredit, tapi menyediakan pembayaran tagihan kartu kredit. Nah kita bisa mengakalinya lewat menu tersebut. Untuk lebih jelasnya, anda bisa membaca cara berikut.
-
- Mengetik USSD 14112#
- Memilih nomor 5. Pembayaran
- Memilih nomor 1. Kartu Kredit
- Memasukkan nomor kartu kredit Danamon anda
- Nanti akan muncul jumlah tagihan bank Danamon anda
- Anda bisa langsung tekan tombol back atau keluar. Jika ingin lanjut membayar tagihan anda tinggal memasukkan jumlah yang akan dibayar lalu mengikuti instruksi selanjutnya.
Karena menu memang bukan ditujukan untuk mengetahui informasi tagihan kartu kredit maka peluang cara ini berhasil sangat kecil. Jadi anda bisa lanjut atau menggunakan cara kedua yang pasti berhasil berikut ini.
Menggunakan D-Card Mobile
Cara kedua dipastikan berhasil karena D-Card Mobile merupakan aplikasi bank Danamon yang ditujukan untuk pemilik kartu kredit. Banyak yang bisa anda lakukan dengan D-Card Mobile seperti mengecek tagihan kartu kredit, mengakses transaksi, membayar tagihan, mengetahui limit kartu, dan masih banyak lainnya.
Nah bagi anda yang ingin mengecek tagihan kartu kredit Danamon, anda bisa mengecek menggunakan D-Card Mobile dengan cara berikut.
-
- Mengunduh aplikasi D-Card Mobile di Play Store atupun App Store
- Membuka aplikasi D-Card Mobile
- Klik aktivasi
- Membaca syarat dan ketentuan yang berlaku, lalu klik setuju
- Mengisi data aktivasi dengan benar dan lengkap, lalu klik lanjut
- Memasukkan kode aktivasi yang sudah dikirim ke nomor yang telah didaftarkan, lalu klik lanjut
- Memasukkan kode akses yang nantinya digunakan untuk password, lalu klik lanjut
- Memasukkan mPIN 6 digit yang nantinya untuk validasi transaksi, lalu klik lanjut
- D-Card Mobile telah aktif dan anda harus klik login
- Memasukkan kode akses, lalu klik lanjut
- Memilih menu bill payment di side bar
- Memilih yang tagihan lalu mengikuti instruksi selanjutnya.
Penggunaan D-Card Mobile memang disarankan oleh bank Danamon karena bisa memudahkan para nasabah melakukan transaksi. Bagaimana? Apakah anda tertarik untuk menginstallnya?
Menghubungi Call Center Danamon
Cara membaca tagihan kartu kredit Danmon selanjutnya adalah dengan menghubungi Call Center Hello Danamon di nomor 1 500 090 atau 67777 untuk yang menggunakan ponsel atau (+62) (21) 2354-6100 untuk nasabah yang ada di luar negeri. Setelah ada jawaban otomatis, anda tinggal mendengarkan dengan seksama lalu menekan tombol sesuai perintah yang ada.
Biasanya untuk cek tagihan kartu kredit Danamon, anda bisa memilih yang menu layanan informasi kartu kredit yang bisa diakses dengan kode 232. Nanti anda diminta memasukkan nomor kartu kredit, lalu anda tinggal menunggu instruksi selanjutnya. Informasi jumlah tagihan kartu kredit Danamon anda akan disampaikan langsung via suara.
Mengirim email
Jika anda tidak terburu-buru untuk mengetahui tagihan kartu kredit, anda bisa mengirim email ke hellodanamon@danamon.co.id. Isinya berupa permintaan untuk mengetahui tagihan kartu kredit. Nanti pihak Danamon akan memberikan email balasan otomatis yang meminta anda untuk menunggu jawaban email.
Setelah email terjawab, anda diminta mengirim email selanjutnya yang biasanya berisi tentang data nomor kartu kredit dan informasi penting lainnya. Anda balas saja dengan benar. Jangan takut terkena penipuan karena email Hello Danamon bisa dipercaya. Setelah data dikirim, pihak Danamon akan membalas berupa informasi tagihan kartu kredit anda.
Demikian ulasan tentang cara membaca tagihan kartu kredit Danamon via USSD, mobile banking, telepon, dan email. Anda sudah paham caranya kan? Dengan cara ini anda bisa mengetahui tagihan kartu kredit Danamon tanpa harus menunggu tagihan yang dikirim setiap bulannya. Membaca Tagihan Kartu Kredit Danamon Kini Sangat Mudah!
tobing
Membaca tagihan karu kredit Danamon dapat anda lakukan dengan beberapa cara, diantaranya adalah dengan SMS dan cara Online. Jika menggunakan cara SMS, anda tinggal mengetikkan USSD 14112#, kemudian pilih pembayaran, kemudian pilih kartu kredit, kemudian masukkan nomor kartu kredit Danamon anda. Setelah itu anda akan dikirim SMS tentang riwayat kartu kredit anda. Selain mengguankan SMS, anda dapat mengugnakan aplikasi Bank Danamon, yakni D-Card Mobile. Caranya adalah buka aplikasi D-Card Mobile, kemudian pilih bill payment, kemudian pilih tagihan kartu kredit. Setelah itu akan muncul informasi tentang kartu kredit anda.
Ms Joo
Saat ini apalagi sudah di era digitalisasi, untuk mendapatkan rincian tagihan kartu kredit tidak perlu lagi dengan menunggu tagihan dikirim melalui pos yang lebih sering terlambat atau mepet dengan tanggal jatuh tempo pembayaran. Hampir semua bank penerbit kartu kredit memiliki aplikasi yang memungkinkan pemegang kartu mengecek status pemakaian kartunya setiap saat.