Cara daftar sms banking danamon menjadi materi sosialisasi yang kian gencar dilakukan oleh bank yang masuk dalam jajaran 11 bank terbesar dari sisi aset di tanah air tersebut. Perkembangan teknologi yang pesat, dan makin banyaknya generasi milenial yang merambah usia produktif sehingga makin “bankable”, membuat Bank Danamon mengalokasikan sumber daya perusahaan untuk pengembangan fitur SMS Banking ini sehingga produk dan layanan tersebut bisa dipahami oleh nasabah dan sekaligus maupun menjadi daya tarik bagi calon nasabah baru.

Danamon SMS Banking masuk dalam kategori layanan E-Banking personal yang bisa memberikan kemudahan bagi nasabah untuk melakukan transaksi keuangan dengan cukup mengirimkan lewat SMS dari telepon seluler mereka. Bagaimana cara daftar sms banking Danamon tersebut? Berikut ini ulasannya:

Layanan SMS Banking dari Danamon

Layanan SMS Banking dari Danamon

Untuk mendapatkan layanan dari Danamon SMS Banking, nasabah cukup install aplikasi D-Mobile dari play store (jika menggunakan aplikasi berbasis Android). Setelah proses install selesai, nasabah bisa mencoba untuk menggunakan fitur yang ada di dalamnya. Tidaklah sulit untuk menggunakannya, Anda tinggal mengikuti saja petunjuk yang cukup jelas terdapat di aplikasi tersebut. Sebelum menggunakan fitur yang ada di dalam aplikasi ini, Anda akan diminta untuk melakukan proses pendaftaran setelah selesai install aplikasi. Mobile Payment on Demand adalah basis teknologi yang digunakan oleh layanan D-Mobile sehingga memungkinkan layanan SMS Banking Danamon bisa berlangsung secara online.

Proses Pendaftaran SMS Banking Danamon

Proses Pendaftaran SMS Banking Danamon

Cara daftar SMS Banking Danamon bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah melalui aplikasi D-Mobile (Damanon Online Banking-DOB). Jika Anda belum terdaftar, maka proses pertama adalah install aplikasi D-Mobile dari Apps Store telepon genggam Anda, kemudian masuk ke tab “Aktivasi dengan Kartu Debit/ATM”. Kemudian keluar lembar “Syarat dan Ketentuan”, baca dengan teliti dan lakukan proses persetujuan (klik tombol “Setuju”). Tahap selanjutnya adalah: Memasukkan nomor kartu ATM Danamon (16 digit) Memasukkan nomor PIN ATM Danamon Memasukkan nomor ponsel yang sudah terdaftar pada saat membuka rekening Memasukkan email untuk proses notifikasi dari bank ke nasabahnya Setelah proses isian selesai, Anda akan diminta membuat sendiri user id dan password untuk keperluan login D-Mobile. Setelah mendapatkan kode aktivasi lewat telepon seluler, Anda bisa memasukkan kode tersebut ke dalam sistem aplikasi untuk proses aktivasi. Proses terakhir adalah membuat kode mPIN sebagai pintu masuk untuk memanfaatkan fitur yang ada di D-Mobile.

Cara Daftar SMS Banking Danamon via ATM

Cara Daftar SMS Banking Danamon via ATM

Cara daftar SMS Banking Danamon melalui ATM merupakan salah satu cara termudah untuk dilakukan. Anda bisa memasukkan kartu ATM, kemudian pilih menu transaksi "Lainnya". Transaksi dilanjutkan dengan memilih menu transaksi "Electronic Banking", kemudian menu "Registrasi USSD Banking". Anda akan diberikan pernyataan "Syarat dan Ketentuan". Baca dengan teliti kemudian pilih "Setuju". Tahap selanjutnya, Anda bisa memasukkan nomor ponsel untuk keperluan pengiriman Kode Aktivasi. Setelah mendapatkan kode tersebut melalui SMS, Anda bisa memasukkannya ke system. Setelah selesai, siapkan 6 Digit m-PIN dan lakukan konfirmasi dengan mengetik ulang m-PIN tersebut untuk memastikan inputan Anda sudah benar. Setelah selesai, Anda sudah berhasil mendaftar SMS Banking melalui ATM.

Cara Daftar SMS Banking Danamon di Kantor Unit Kerja Danamon

Cara Daftar SMS Banking Danamon di Kantor Unit Kerja Danamon

Jika Anda tidak terlalu paham dengan menu yang ada di mesin ATM dan takut salah dalam proses pengisiannya, maka cara daftar SMS Banking Danamon juga bisa dilakukan di kantor cabang atau unit kerja Danamon terdekat. Anda bisa melakukan Pengisian Formulir Layanan E-Channel Danamon yang bisa Anda dapatkan di cabang Danamon terdekat dengan melampirkan data identitas diri seperti KTP/SIM/Paspor Anda.

Layanan dan Keunggulan SMS Banking Danamon

Layanan dan Keunggulan SMS Banking Danamon

Bank Danamon dalam rangka usaha retensi pelanggan agar tetap loyal banyak memberikan layanan dan keunggulan pada produk SMS Banking Danamon. Layanan yang diberikan sebagaimana dirilis dalam situs resmi perusahaan meliputi:

  • Cek Saldo dan Mutasi
  • Transfer Dana
  • Pembelian
  • Pulsa Isi Ulang Seluler (Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL/Axis, Smartfren, dan 3)
  • Bioskop/Cinema (Top up CGV Blitz card)
  • Tiket Pesawat (Garuda, Lion Air)
  • Internet (Paket data)
  • TV Berlangganan (Orange TV)

Selain itu SMS Banking Danamon juga melayani pembayaran:

  • Kartu Kredit Danamon
  • Pembayaran Kartu Kredit Non Danamon/Bank Lainnya (Mandiri, BRI, BCA, BII, Bukopin, ICBC, Mega, OCBC NISP, Panin, Standard Chartered, UOB)
  • Telkom Group (Telkom, Transvision, Speedy)
  • Telco Pascabayar (XL, Indosat Ooredoo, Telkomsel, 3, Smartfren)
  • Adira (Kredit, Finance, Insurance)
  • TV Kabel (OKE Vision/Top TV/Indovision, Topas TV)
  • Pembayaran RAILINK Via Danamon USSD Banking, klik di sini untuk melihat caranya
  • Transaksi Tarik Tunai Tanpa Kartu (D

Mengapa banyak nasabah yang tertarik menggunakan layanan SMS Banking ini? SMS Banking Danamon didesain sebagai alternatif lain selain internet banking, yang tentu saja memiliki beberapa keunggulan diantaranya adalah:

  • Tidak membutuhkan jaringan internet. Beberapa daerah di pedesaan atau luar kota kadang kala jaringan internet kurang begitu bagus. Lagi pula, masyarakat di daerah tersebut juga lebih terbiasa dengan layanan sms dibandingkan internet.
  • Danamon SMS Banking tidak butuh smartphone (telpon pintar). Banyak diantara masyarakat kita yang punya telepon genggam namun masih tergolong “jadul” (bukan sekelas telpon pintar yang punya banyak fitur canggih). Danamon SMS Banking cocok digunakan untuk semua jenis telpon genggam sehingga bisa lebih “aplicable” dibandingkan layanan lainnya seperti internet banking misalnya. Tak kalah dengan produk layanan yang lain, Danamon SMS Banking juga memberikan layanan transaksi yang mudah, cepat, dan praktis.
  • Danamon SMS Banking relatif aman, karena data

Cara Menggunakan Layanan SMS Banking Danamon

Cara Menggunakan Layanan SMS Banking Danamon

Cara Menggunakan Layanan SMS Banking Danamon tidaklah rumit. Nasabah tinggal mengetikkan 14112# agar bisa masuk ke menu utama. Setelah masuk ke menu utama, proses selanjutnya adalah memilih jenis transaksi maupun informasi sesuai kebutuhan. SMS Danamon Banking dapat Anda gunakan untuk:

  • Cek saldo. Anda bisa pilih menu: Cek Saldo, Masukkan m
  • TRANSFER Dana. Anda bisa pilih menu "Transfer"
  • PEMBELIAN ISI ULANG PULSA. Anda bisa pilih menu "Pembelian", kemudian "Pulsa Isi Ulang"
  • PEMBAYARAN KARTU KREDIT. Anda bisa pilih menu "Pembayaran", kemudian "Kartu Kredit"
  • PEMBAYARAN TV KABEL. Anda bisa pilih menu "Pembayaran", kemudian "TV Kabel"
  • RESERVASI D

Masih banyak layanan SMS Banking Danamon yang lainnya. Secara umum cara menggunakannya dimulai dari nasabah ketik 14112#, dan setelah masuk menu utama tinggal melanjutkan ke menu pilihan sesuai petunjuk yang ada di fitur layanan SMS Banking Danamon tersebut.