Asuransi Kesehatan itu apa artinya?
Mohon bantuannya untuk pertanyaan saya yang satu ini. Saya mendengar tentang Asuransi kesehatan, dan tertarik untuk mengetahuinya lebih lanjut. Karena saya melihat teman saya memposting di status sosial medianya tentang penawaran asuransi kesehatan, apalagi sedang masa suram seperti ini. Apa sih maksudnya Asuransi kesehatan? Tanggapan dari anda akan sangat membantu saya dalam hal ini. Terima kasih.
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Dewa
Saya akan coba menjawab sebisa saya pertanyaan anda ini. Mengutip dari Investopedia (2019), asuransi kesehatan adalah jenis pertanggungan asuransi yang membayar biaya medis, bedah, ataupun terkait biaya perawatan kesehatan seperti yang disebutkan dalam polis asuransi. Perusahaan asuransi yang menerbitkan polis asuransi kesehatan dapat mengganti biaya tertanggung untuk biaya yang timbul karena sakit atau cedera, atau membayar biaya perawatan secara langsung. Saya harap ini bisa membantu anda.
Hendra
Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan perlindungan untuk kesehatan nasabah. Banyak manfaat yang bisa anda terima jika memiliki asuransi kesehatan, seperti baiay pertanggungan ruang ICU, biaya pertanggungan rawat inap, biaya pertanggungan operasi, layanan kesehatan, layanan ambulan gratis, dan masih banyak lainnya.
Mila
Kalau Anda pernah tahu BPJS atau menjadi peserta BPJS, maka Anda sudah menggunakan asuransi kesehatan dari program Pemerintah. Asuransi kesehatan pada dasarnya memberikan pesertanya manfaat rawat inap dan tindakan medis yang berhubungan dengan kesehatan. Dengan menjadi peserta asuransi, Anda bisa mendapatkan perawatan dengan biaya dari asuransi kesehatan Anda.
Erika
Justru di masa pandemi seperti saat ini peran asuransi kesehatan sangat penting untuk penggunanya baik untuk manfaat rawat inap maupun rawat jalan. BPJS kesehatan termasuk jaminan kesehatan yang memberikan manfaat seperti asuransi kesehatan jadi jika Anda belum terdaftar sebagai peserta BPJS, segera gunakan asuransi kesehatan yang ditawarkan perusahaan asuransi.