Bagaimana caranya memberikan pendidikan terbaik pada anak di rumah?
Saya punya anak perempuan semata wayang berusia 4 tahun. Anak saya sangat kreatif dan punya rasa penasaran yang tinggi. Dia belum lancar membaca tapi dia sangat suka mengeksplorasi hal-hal yang menarik baginya. Dia banyak bertanya tentang banyak hal. Bagaimana caranya memberikan pendidikan terbaik bagi anak di rumah agar anak dapat berkembang maksimal?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Wika
Pendidikan memang seharusnya dimulai dari rumah, baik karakter maupun kognitif. Untuk mendidik karakter anak Anda, tentu Anda harus memberikan contoh sikap hidup yang baik meliputi perilaku dan ucapan. Selain itu, berlatihlah menjadi orang tua yang konsisten dan konsekuen dalam mendisiplin anak Anda, namun tetap menyeimbangkannya dengan cinta kasih. Jangan ragu untuk memberinya pujian atau apresiasi jika dia berhasil melakukan sesuatu, dan jangan ragu untuk memeluknya. Untuk mendidik perkembangan kognitif anak Anda, Anda dapat memulainya dengan mengembangkan kesukaan dan kebiasaan membaca buku. Mulailah dari buku-buku pengetahuan yang menarik, penuh dengan gambar, lalu temani anak Anda di waktu khusus membaca. Anda dapat membeli buku secara bertahap sesuai dengan usia anak. Seiring dengan pertumbuhannya, Anda juga dapat mulai melatihnya untuk berpikir kritis dan mengembangkan kemampuan problem solving-nya, misalnya dengan menanyakan alasan mengapa dia suka mainan tertentu atau mengajaknya berpikir masak apa sebaiknya untuk makan malam hari ini.
Veny
Selain pendidikan di sekolah, pendidikan non formal di rumah sangatlah penting. Kalau saya, saya mendidik anak saya di rumah dengan sabar dan harus memiliki jadwal yang tepat. Selain itu, anak juga harus diberikan waktu istirahat dan bermain agar tidak bosan belajar di rumah. Untuk mendidik anak di rumah, kita sebagai orang tua juga harus memberikan contoh yang baik agar bisa diikuti oleh anak kita.
Erna
Anak-anak pada usia emas memang akan belajar dari lingkungan di sekitarnya, sehingga perlu bagi orang tua menyediakan lingkungan yang kondusif untuk tumbuh kembang anak Anda. Sebagai orang tua, yang paling penting adalah bisa menjadi contoh apalagi anak-anak biasanya meniru apa yang dilakukan orang tuanya. Memberikan pengertian juga merupakan pendidikan yang penting untuk anak.
Lisa
Sebagai orang tua kita memang harus mencari cara yang efektif untuk mengajari anak kita dan yang perlu diingat para orang tua adalah setiap anak memiliki karakter yang berbeda-beda sehingga perkembangan anak satu dan lainnya tentunya akan berbeda. Anak di rumah akan menjadikan orang tuanya sebagai role model, sehingga sebagai orang tua kita perlu memberikan teladan yang baik.