Berapa biaya pertanggungan yang diberikan asuransi Simas Demam Berdarah untuk resiko penyakit demam berdarah?
Saya tertarik untuk menggunakan asuransi Simas Demam Berdarah yang saya berikan ke anak saya karena sering terkena demam berdarah. Yang ingin saya tanyakan dalam forum ini, berapa biaya pertanggungan yang diberikan oleh asuransi Simas Demam Berdarah ini untuk resiko penyakit demam berdarah? Selain itu, apa manfaat lain dari asuransi Simas Demam Berdarah ini?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Fendy
Manfaat yang didapatkan adalah jika Tertanggung menderita Penyakit Demam Berdarah dalam masa Asuransi yang dibuktikan oleh hasil pemeriksaan laboratorium dan surat keterangan dokter yang memeriksa Tertanggung dari Rumah sakit yang sama maka 100% Uang Pertanggungan per kejadian dengan maksimum manfaat asuransi yang dibayarkan selama masa asuransi adalah sebesar Rp. 15.000.000.