BCA
PT Bank Central Asia Tbk. atau biasa disebut BCA adalah salah satu bank swasta terbesar di Indonesia. Sejak didirikan tahun 1957, BCA telah melalui beberapa kali transformasi termasuk pergantian kepemilikan. Awalnya dimiliki oleh Grup Salim, BCA sempat diambil alih kepemilikannya oleh Pemerintah Indonesia pada tahun 1998 saat krisis ekonomi menghantam. BCA dapat dengan cepat pulih dari krisis, bahkan bisa melanjutkan dengan menjual saham pertamanya ke publik pada tahun 2000. Saat ini kepemilikan mayoritas BCA dipegang oleh Grup Djarum.
Selama proses transformasi tersebut, BCA tidak berhenti untuk terus berinovasi memberikan layanan terbaik dan terdepan untuk nasabahnya. BCA mempelopori banyak produk keuangan yang sampai saat ini sangat dekat dengan masyarakat Indonesia. Produk tabungan Tahapan BCA, KlikBCA, debit BCA, flazz BCA, dan jaringan ATMnya yang menggurita hanyalah beberapa contoh dari produk revolusioner dari BCA yang ikut mengubah wajah perbankan di Indonesia.
BCA terus berinovasi untuk bisa senantiasa melayani masyakat Indonesia, mulai dari segmen bisnis dan korporasi, juga perorangan. Kalangan umum, sampai produk yang dikurasi khusus untuk segmen prioritas. Dengan didukung 8 anak perusahaan saat ini, BCA tidak hanya memberikan pelayanan sebatas produk-produk perbankan konvesional, tapi juga siap melayani masyarakat Indonesia untuk produk perbankan syariah, pembiayaan, investasi, sampai asuransi, dengan dukungan teknologi yang paling terkini.
5
Dorita
Jika saat ini mobil yang saya kreditkan di BCA Kredit Kendaraan Bermotor mengalami kecelakaan, bagaimana prosedur untuk melakukan klaim ke pihak asuransi? Apakah saya yang harus datang sendiri untuk mengajukan klaim asuransi tersebut? Dan jika fasilitas kredit saya sudah lunas, apakah saya masih tetap dapat menikmati perlindungan atas mobil saya?
Ms Joo
Setiap mobil yang dibiayai melalui KKB BCA, pastinya akan disertai dengan pembelian asuransi kendaraan. Saat hendak melakukan klaim, pastikan Anda sudah tahu perusahaan asuransi mana yang Anda pilih saat pengajuan kredit dan fasilitas apa saja yang dicover. Jenis asuransi kendaraan, ada yang all risk dan total loss only. Setelah mengetahui perusahaan asuransi yang mengcover, Anda bisa ke perusahaan tersebut dengan membawa STNK dan SIM dan mengajukan permohonan klaim asuransi. Setelah itu mencari bengkel rekanan untuk didaftarkan masuk antrian reparasi. Jika kredit sudah selesai, pada umumnya masa pertanggungan asuransi juga selesai. Anda harus memperpanjang atau membeli polis lainnya untuk mengcover kendaraan Anda.
Jalu
BCA Kredit Kendaraan Bermotor merupakan pinjaman yang digunakan untuk pembiayaan pembelian kendaraan bermotor nasabah. BCA Kredit Kendaraan Bermotor ini juga memberikan asuransi kendaraan kepada nasabahnya. Jika anda ingin melakukan klaim, anda dapat langsung menghubungi pihak asuransi dengan membawa dokumen-dokumen terkait yang mendukung klaim anda. Asuransi yang diberikan oleh BCA Kredit Kendaraan Bermotor ini hanya sampai kredit anda lunas. jadi, jka kredit BCA Kredit Kendaraan Bermotor lunas, asuransinya juga selesai.
Issabell
Semua kendaraan yang dibeli melalui pendanaan KKB BCA tentunya akan disertai dengan Asuransi Kendaraan. Untuk Perusahaan Asuransinya biasanya yang bekerjasama dengan KKB BCA. Untuk proses klaim bila kendaraan kita terjadi kecelakan, kita bisa menghubungi KKB BCA dan menanyakan Asuransi mana yang bekerjasama dengan KKB BCA. Tentunya setiap daerah berbeda, tetapi untuk mekanismenya sama, setelah kita mengajukan klaim ke perusahaan asuransi maka langkah selanjutnya kita akan diberikan opsi bengkel untuk perbaikan.
Brundy
Mobil yang dibeli secara kredit melalui KKB BCA pasti disertai dengan asuransi baik itu komprehensif ataupun total loss only. Jika terjadi resiko yang masih terproteksi oleh asuransi yang dimiliki, maka Anda tinggal ke kantor cabang perusahaan asuransi yang Anda miliki dengan membawa SIM dan STNK kemudian mengisi formulir aplikasi. Setelah disetujui, baru Anda ke bengkel untuk antrian reparasi jika resiko yang terjadi ada kerusakan sebagian body atau mesin mobil. Jika kredit sudah lunas, Anda harus membeli produk asuransi lain atau memperbaharui kontrak asuransi yang sudah Anda miliki.
Julie
Tentunya jika fasilitas Kredit Anda sudah selesai, maka otomatis Asuransi Kendaraan Anda juga berakhir. KKB BCA bekerjasama dengan beberapa Perusahaan Asuransi. Jika Anda mengalami Kecelakaan dan ingin mengajukan Klaim maka Anda dapat menghubungi KKB BCA untuk mengetahui Perusahaan Asuransi yang bekerja sama dengan KKB BCA. Kemudian kita dapat langsung mengajukan Klaim pada perusahaan Asuransi tersebut.
Kikan
Berarti jika kecelakaan yang saya alami terjadi ketika saya sudah melunasi kredit kendaraan saya maka saya tidak bisa mengajukan klaim lagi? Apakah pihak Bank akan memberikan rekomendasi asuransi ketika masa kredit akan berakhir ataukah kita sebagai pemilik kendaraan yang harus aware sendiri untuk mengasuransikan kendaraan?
Shinta
Benar, jika Anda mengalami kecelakaan pada saat masih dalam periode kredit maka Anda bisa melakukan klaim dengan menyerahkan dokumen yang dibutuhkan untuk klaim asuransi. Tapi jika Anda sudah membayar kredit kendaraan Anda sampai lunas dan tidak memperpanjang asuransi kendaraan Anda, Anda tidak dapat mengajukan klaim karena asuransi kendaraan Anda sudah tidak berlaku lagi.