Visionet Internasional
PT Visionet International adalah perusahaan pemilik dari aplikasi uang elektronik dengan nama dagang OVO. OVO sendiri saat ini merupakan salah satu aplikasi pembayaran non tunai terkemuka di Indonesia, Selain memiliki fungsi utama sebagai alat pembayaran elektronik-yang disebut OVO Cash, OVO juga mengedepankan fitur OVO Points yaitu bentuk poin loyalty dimana setiap pembelanjaan menggunakan OVO Cash di merchant rekanan OVO, maka akan terbentuk OVO Point. Point ini selanjutnya akan dapat digunakan sebagai alat pembayaran di merchant rekanan OVO.
OVO menyediakan dua macam bentuk akun/keanggotaan. Pertama disebut OVO Club dengan fitur utama yaitu pembayaran di merchant rekanan, isi ulang, dan cek saldo, serta layanan transfer dana antara selama pengguna. Tipe akun berikutnya bernama OVO Premier, dengan diawali proses verifikasi di awal, selanjutnya pelanggan dapat memanfaatkan pilihan fitur yang lebih banyak seperti saldo OVO Cash yang jauh lebih tinggi, gratis transfer antara sesama pelanggan OVO maupun ke semua bank.
Dengan semakin banyaknya bermunculan produk dompet elektronik di tengah-tengah masyarakat, OVO memiliki keunggulan dengan fitur akumulasi poinnya, selama juga tetap bisa memastikan ketersediaan merchant OVO baik dari jumlahnya maupun kemudahan aksesnya.
5
Citra
Karena tagihan BPJS termasuk tagihan rutin yang wajib dibayar setiap bulannya. Saya menanggung premi untuk 1 keluarga sehingga wajib untuk membayar iuran di tengah kesibukan saya. Jika dulu saya harus antri di ATM untuk melakukan pembayaran secara manual dan memasukkan nomer virtual account, sekarang dengan menggunakan aplikasi OVO dan saldo OVO saya dapat melakukan pembayaran melalui telepon genggam.
Eka Ramadhani
Ya, OVO kini sudah dapat digunakan untuk melakukan pembayaran BPJS. Pembayaran BPJS melalui OVO dapat dilakukan dengan cara buka aplikasi OVO,kemudian pilih menu BPJS, kemudian masukkan nomor BPJS Anda. Kemudian masukkan bulan yang akan dibayar. Setelah itu, pilih metode pembayaran, menggunakan OVO Cash atau OVO Point. Setelah memilih metode pembayaran, klik “berikutnya”, setelah itu pastikan data BPJS anda sesuai. Setelah semua data sesuai. Anda tinggal memasukkan pin OVO Anda untuk melakukan pembayaran.
Indira
OVO dan marketplace lain yang Anda di Indonesia melayani pembayaran BPJS untuk memudahkan para usernya dalam melakukan pembayaran asuransi kesehatan yang diwajibkan pemerintah dengan tepat waktu tanpa perlu kesulitan. Pilihlah menu BPJS dan masukkan nomor BPJS kesehatan Anda dan pilih metode pembayaran Anda. Anda bisa menggunakan OVO Cash atau OVO Point Anda.
Alan
Memang benar, pembayaran BPJS dapat dilakukan dengan menggunaka aplikasi OVO. Saya sering menggunakan OVO untuk melakukan pembayaran BPJS. Caranya pun juga sangat gampang, kita tinggal memasukkan nomor BPJS dan memasukkan nominal pembayaran. Menurut saya dengan adanya OVO ini, saya sangat terbantu karena tidak harus pergi ke kantor pos untuk membayar iuran BPJS.
Melinda
Pembayaran iuran BPJS memang sudah diakomodasi oleh banyak sekali dompet digital dan marketplace untuk memastikan pengguna BPJS dapat melakukan pembayaran dengan mudah. Apa bukti yang didapatkan peserta BPJS jika melakukan pembayaran iuran BPJS secara online? Apakah kita bisa meminta bukti pembayaran untuk memastikan kita tidak menunggak pembayaran?