Espay Debit Indonesia Koe
PT Espay Debit Indonesia Koe adalah perusahaan yang menhadirkan produk DANA, salah satu alternatif produk dompet digital di tengah-tengah masyarakat Indonesia.
Prinsip DANA adalah menyediakan fasilitas transaksi keuangan non tunai - non kartu, baik secara online maupun offline dengan cepat, praktis dan aman, hanya dengan melalui aplikasi yang diunduh pada telepon pintar penggunanya.
DANA menargetkan dua kelompok pengguna utama yaitu perorangan dan pelaku bisnis.Untuk perorangan, DANA hadir dengan fasilitas pembayaran transaksi baik online mapun offline, kirim uang, pembelian pulsa dan pembayaran tagihan, sampai tarik tunai. Semuanya itu pun masih ditambah dengan promo-promo diskon ataupun cashback bila bertransaksi di merchant-merchant pilihan.
Bagi pelaku bisnis, DANA hadir untuk mempermudah berbagai macam aktivitas transaksi keuangan sehingga bisnis pun dapat berjalan dengan lebih efisien dan produktif. Layanan bisnis DANA meliputi penerimaan pembayaran non-tunai, menarik saldo DANA untuk dipindahkan ke bank dan juga layanan penyediaan rekapitulasi transaksi bisnis yang mudah dipahami sehingga sangat membantu pebisnis menjalankan usahanya dengan lebih optimal.
5
Kusuma
Dana akan mengirimkan SMS ke nomor ponsel yang terdaftar dan menampilkan keterangan Sukses apabila pembayaran berhasil. Jika pembayaran gagal, Dana akan menampilkan keterangan gagal beserta informasi mengapa transaksi gagal. Pembayaran yang gagal dapat diulangi dengan 'Coba Lagi'. Untuk pembayaran dengan transfer Bank akan ada keterangan 'Menunggu Transfer' dan menjadi 'Sukses' apabila berhasil.
Andy
Biasanya dalam aplikasi DANA, setiap anda melakukan transaksi akan dikirim SMS pemberitahuan tentang status transaksi. Selain itu, anda dapat melihat status pembayaran dan transaksi pada aplikasi DANA, dengan cara masuk ke aplikasi DANA, kemudian pilih menu transaksi di menu utama. Pada menu transaksi akan menampilkan aktivitas transaksi yang telah anda lakukan.
Didik
Biasanya dalam aplikasi DANA, setiap anda melakukan transaksi akan dikirim SMS pemberitahuan tentang status transaksi. Selain itu, anda dapat melihat status pembayaran dan transaksi pada aplikasi DANA, dengan cara masuk ke aplikasi DANA, kemudian pilih menu transaksi di menu utama. Pada menu transaksi akan menampilkan aktivitas transaksi yang telah anda lakukan.
Ms Joo
Berarti hampir sama seperti melihat mutasi transaksi di rekening bank online atau di aplikasi ya? Jika terjadi ketidaksesuaian nominal transaksi dan mutasi saldo di aplikasi, apa yang harus saya lakukan sebagai pengguna? Apakah laporan mutasi DANA bisa di cetak? Bagaimana cara melakukan komplain dan dokumen apa saja yang dibutuhkan?