Berapa besaran biaya yang akan dikenakan kepada debitur pinjaman KTA KEB Hana?
Jika pinjaman KTA KEB Hana yang diajukan disetujui oleh pihak bank, biaya apa saja yang harus dibayarkan oleh pihak debitur? Apakah besarnya biaya yang dibebankan untuk jenis pinjaman KTA KEB Hana cukup besar jika dibandingkan dengan pinjaman-pinjaman yang ditawarkan oleh bank-bank lain pada umumnya?
Produk yang dibahas dalam forum ini:
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Aqil
Jika dibandingkan dengan biaya-biaya yang dikenakan untuk pinjaman di bank lain, biaya yang ditentukan untuk pinjaman KTA KEB Hana cukup bear. Biaya provisi yang mencapai 3,5% dari jumlah pinjaman, dimana ada bank lain yang membebankan biaya provisi sebesar 1%. Untuk penyelesaian pinjaman lebih awal penalti yang dibebankan adalah 5% dari sisa tunggakan dan jika debitur terlambat membayar angsuran, denda yang dikebakan adalah 0,5% per hari. Biaya-biaya ini akan membebani debitur jika tidak disiapkan lebih awal.
Valentina
Biaya yang dibebankan KTA KEB Hana kepada debitur pada umumnya sama dengan KTA di Bank lain. Yang membedakan adalah nominal persentase dari biaya tersebut, yang dimana KTA KEB Hana cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan Bank lain. Biaya yang harus dikeluarkan antara lain: -Biaya Provisi (2%-3.5% dari jumlah pinjaman) -Biaya Administrasi (Rp100.000-Rp200.000) -Biaya Keterlambatan jika terjadi Keterlambatan pembayaran (0.5% per hari dari jumlah cicilan yang tertunggak) -Biaya Materai