Forum
Terakhir di-update: 

Apakah Asuransi perjalanan berlaku khusus untuk ibu hamil?

Saya saat ini sedang hamil 6 bulan, karena perjalanan dinas suami saya yang tidak bisa ditunda, terpaksa saya harus ikut mendampingi selama suami saya bertugas di Amerika. Yang membuat saya sedikit was - was adalah kondisi kehamilan saya selama dalam perjalanan.Untuk ibu hamil apakah asuransi perjalanan juga berlaku khusus?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Ari

    Untuk Ibu hamil, Polis asuransi perjalanan ini tidak menanggung masalah yang berhubungan dengan kehamilan karena biasanya Ibu hamil dilarang untuk melakukan perjalanan jauh, kecuali jika sudah melalui persetujuan dari dokter kandungan. Alasannya, untuk mencegah terjadinya kasus keguguran selama di perjalanan. Apalagi kasus keguguran ini tidak termasuk dalam biaya pertanggungan perusahaan asuransi. Untuk itu apabila terjadi keguguran, maka biaya perawatan ibu dan kandungannya di rumah sakit, biayanya ditanggung sendiri, termasuk biaya obat-obatan dan treatment khusus selama proses penyembuhan.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Silvia

    Pada dasarnya, asuransi perjalanan tidak memberikan proteksi khusus terhadap ibu hamil. Asuransi perjalanan hanya memberikan proteksi terhadap perjalanan nasabah. Jadi jika seorang ibu hamil ingin memiliki asuransi, lebih baik membeli asuransi sendiri yang memberikan proteksi kehamilan nasabah seperti asuransi Allianz SmartHealth Maxi, asuransi Prudential PruMy Child, atau asuransi AXA Mandiri Corporate Health Plan

    2020.03.28 12:5
  • user image

    Ms joo

    Anda harus berkonsultasi secara khusus dengan dokter sebelum memutuskan untuk bepergian karena setahu saya sangat jarang ada asuransi perjalanan yang memberikan proteksi kepada ibu hamil. Kalaupun ada pasti banyak prosedur yang harus dilewati dan premi yang dibayarkan juga akan cukup mahal atas proteksi yang diinginkan.

    2020.10.02 14:45
  • user image

    Gian

    Asuransi perjalanan hanya memberrikan perlindungan untuk perawatan medis umum, sedangkan untuk resiko kehamilan tidak ditanggung. Jadi, jika anda ingin mendapatkan perlindungan untuk resiko kehamilan, lebih baik anda membeli asuransi kesehatan khusus untuk resiko kehamilan dan melahirkan. Namun untuk lebih jelasnya, anda dapat berkonsultasi dengan pihak asuransi agar mendapatkan penjelasan tentang manfaat perlindungan asuransi tersebut.

    2020.10.20 1:46

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Asuransi Kesehatan,All (Asuransi)

Apa manfaat fasilitas cashless pada asuransi Kesehatan International Exclusive?

Asuransi Kesehatan International Exclusive / AXA Mandiri

Asuransi Kesehatan,All (Asuransi)

Berapa biaya premi yang terdapat pada Asuransi Kesehatan International Exclusive ini?

Asuransi Kesehatan International Exclusive / AXA Mandiri

Asuransi Jiwa,All (Asuransi)

Apa saja manfaat yang diberikan oleh asuransi Manulife ProActive Plus?

Manulife ProActive Plus / Asuransi Jiwa Manulife Indonesia

Asuransi Jiwa,All (Asuransi)

Apakah asuransi jiwa Payor Term bisa digunakan di luar negeri?

FWD Payor Term / FWD Life Indonesia

Asuransi Kesehatan,All (Asuransi)

Berapa rentang usia yang bisa diproteksi oleh Asuransi Kesehatan International Exclusive ini?

Asuransi Kesehatan International Exclusive / AXA Mandiri

All (Perbankan),All (Asuransi),All (Utang)

Kalau saya telat bayar premi di AXA, apa ada denda?

Reviews Terkait

Asuransi Perjalanan,Asuransi All Risk,All (Asuransi)

Travel insurance untuk keperluan bisnis

MSIG Travel Business A

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan perjalanan dengan layanan prima

Tidak hanya menawarkan asuransi perjalanan luar negeri, tersedia juga Mega Travel Care Domestik dengan cakupan yang terbilang lengkap dengan nilai pertanggungan hingga Rp 100.000.000 mulai dari santuan kecelakaan diri yang menyebabkan cacat permanen hingga tutup usia, perawatan medis hingga ketidaknyamanan perjalanan baik penundaan atau pembatalan perjalanan dengan batasan usia tertanggung adalah 45 hari sampai 70 tahun, dimana jika usia peserta 71 tahun hingga 80 tahun, berlaku biaya tambahan premi sebesar 25% dengan cakupan perlindungan menjadi 75% untuk perjalanan pergi-pulang bukan untuk perawatan medis dan maksimum 90 hari.

Mega Travel Care Domestik

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan perjalanan bagi peserta usia lanjut

Mega Travel Care International Gold

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan Diri Perjalanan untuk Kawasan Asia

Travellin Asia

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Asuransi perjalanan domestik dengan premi terjangkau

AXA Mandiri Travel Domestik Standard

Asuransi Perjalanan,Asuransi Jiwa,Asuransi Pengangkutan Barang,All (Asuransi),Asuransi Jiwa Syariah,All (Asuransi Syariah)

Terlindungi dan bebas khawatir ketika di perjalanan

Travellin Syariah adalah produk asuransi perjalanan yang dikelola sesuai prinsip syariah yang terdiri dari 3 tiga paket produk yaitu Silver, Gold dan Platinum tersedia untuk kebutuhan secara individual atau keluarga. Keunggulan asuransi perjalanan ini mengedepankan saling tolong menolong sesama jamaah dengan maksimal klaim untuk kecelakaan hingga tutup usia atau cacat sebesar Rp 650.000.000. Berbagai manfaat asuransi perjalanan konvensional seperti rawat inap ketika sakit atau mengalami kecelakaan, ketidaknyamanan perjalanan seperti keterlambatan atau pembatalan penerbangan, kehilangan bagasi, pembayaran manfat secara cashless & reimbursement juga berlaku untuk Travellin Syariah ini yang menariknya terdapat komponen zakat dalam setiap kontribusi asuransi.

Travellin Platinum Syariah

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis