Forum
Terakhir di-update: 

Sebenarnya apa yang dimaksud over limit kartu kredit?

Halo gaes, nama saya Caca, saya baru aja 3 bulan dapat kartu kredit, seneng banget loh karena sering banget dapat promo dan discount produk-produk gadget dan elektronik. Tambah lagi pomo tiket pesawat kalau mau jalan-jalan ke mana aja. Hmm jadi promosi ya he he, tapi yang masu saya tanyakan disini adalah masalah penggunaan kartu kredit yang melebihi limit alias over limit, maksudnya apa ya? bisa bantu jelaskan? makasih sebelumnya.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Muamar

    Secara defenisi yang diambil dari berbagai sumber, over limit kartu kredit adalah apabila seorang pengguna kartu kredit melakukan transaksi melebihi batas atau limit kartu kredit yang sudah diberikan oleh bank. Selain transaksi yang melewati batas atau limit dalam satu bulan, terdapat situasi lain yang mana over limit kartu kredit terjadi. Misalnya aja kartu kredit yang kamu pakai punya limit hanya Rp 10 juta. Terus, kamu bertransaksi pada bulan Mei dengan menhabiskan seluruh limit. Namun, saat jatuh tempo, ternyata kamu hanya bayar Rp 9 juta dan menyisakan sisa tagihan Rp 1 juta. Tetapi kemudian di bulan Juni kamu menggunakan kembali kartu kredit, sama dengan penggunaan di bulan Mei, yaitu memakai seluruh limit Rp 10 juta. Karena tagihan bulan September masih tersisa Rp 1 juta, kamu pun bakal dikenakan biaya tambahan saat membayar tagihan karena terhitung over limit kartu kredit. Karena kasus seperti ini sering terjadi, banyak financial adviser menganjurkan melunasi seluruh tagihan kartu kredit pada waktu jatuh tempo. Namun dikecualikan untuk pengguna kartu yang mengambil skema cicilan bunga 0 persen dalam pembayaran tagihan. Jadi, sudah paham ya apa itu over limit kartu kredit.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Sugiharto

    Setiap kartu kredit yang diberikan kepada Anda untuk transaksi pasti memiliki limit yang besarnya sudah berdasarkan pada pertimbangan kemampuan membayar nasabah saat mengajukan kartu kredit tersebut. Over limit kartu kredit adalah kondisi di mana jumlah transaksi yang Anda lakukan sudah melebihi limit yang diberikan oleh Bank kepada Anda. Biasanya kejadian overlimit transaksi ini akan menimbulkan denda atau biaya tambahan yang ditagihkan pada nasabah.

    2020.02.08 11:20
  • user image

    Sadia

    Over limit dalam penggunaan kartu kredit aalah jika anda bertransaki dengan total jumlah yang melebihi limit yng diberikan oleh Bank atas kartu kredit anda. Jadi biasakanlh mencatat struuk transaksi dari kartu kredit anda dan hitung sebelum tanggal cetak tagihan jumlahnya jangan sampai melebihi limit, karena jika melebihi, maka nda akan dikenakan over limit fee/ biaya over limit.

    2020.03.19 4:18
  • user image

    Sahrul Faza

    Untuk setiap kartu kredit yang disetujui oleh pihak Bank, terdapat limit yang diberikan atas kartu kredit tersebut dan berbeda antara individu yang satu dengan individu yang lain. Jumlah limit yang diberikan tergantung dari penilaian kemampuan finansial pemegang kartu jadi jika Anda menggunakan kartu sampai over limit pastikan Anda punya cukup dana untuk membayar tagihan kartu kredit Anda saat jatuh tempo. Over limit adalah kondisi dimana jumlah transaksi Anda melebihi batas dana yang disetujui oleh Bank untuk Anda gunakan.

    2020.03.25 13:37
  • user image

    Rini Suheri

    Penggunaan overlimit adalah penggunaan melebihi limit yang ditentukan oleh bank penerbit kartu kredit, misalnya jika Anda diberi limit Rp 5 Juta maka penggunaannya tidak boleh melebihi nilai Rp 5 Juta, walaupun hanya Rp 100.000. Bank akan menganggap penggunaan kartu kredit Anda melebihi limit yang diberikan.

    2020.05.17 7:25
  • user image

    Deyan

    Limit kartu kredit tergantung masing-masing produk kartu kreditnya. Jika mengalami over limit pada kartu kredit berarti Anda telah melebihi batas penggunaan kredit yang telah disetujui. Misal Anda menggunakan BCA Visa Batman dengan limit Rp 14 juta, maka Anda telah bertransaksi lebih dari limit tersebut. Biasanya, akan dikenai biaya over limit.

    2020.05.31 14:5
  • user image

    M. Sahman

    ini pendidikan finansial yang baik sebenarnya, saya jafi tahu banyak info finansial yang sebelumnya saya nggak ngerti

    2020.05.31 14:7

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

All (Kartu Kredit),All (Perbankan),All (Pinjaman),All (Utang)

Yang terjadi bila menggunakan kartu kredit melebihi limit/pagu kreditnya.

Kartu Kredit Cashback,Kartu Kredit Perjalanan,Kartu Kredit Bisnis,All (Kartu Kredit)

Apakah kartu kredit Citi Cash Back bisa digunakan di luar negeri?

Saya membutuhkan kartu kredit untuk urusan bisnis saya. Banyak rekan bisnis yang menyarankan untuk menggunakan kartu kredit Citi Cash Back. Yang ingin saya tanyakan, apakah kartu kredit Citi Cash Back bisa digunakan di luar negeri? Selain itu, berapa limit penarikan pada kartu kredit Citi Cash Back ini?

Citi Cash Back / Citibank Indonesia

Kartu Kredit Mastercard,All (Kartu Kredit),All (Perbankan),Dana Tunai,All (Pinjaman)

Berapa biaya tarik tunai yang dikenakan untuk pemegang kartu kredit CIMB Niaga World MasterCard?

CIMB Niaga World MasterCard / Bank CIMB Niaga

All (Kartu Kredit),Kredit Tanpa Agunan,Kredit Multiguna,Refinancing,Kredit Renovasi,All (Pinjaman),All (Pasangan Hidup)

Saya memiliki kredit histori yang bagus. Saya sedang mangajukan dana untuk Kompensasi kerusakan rumah saya. Tapi itu butuh waktu agak lama, jadi saya membutuhkan dana. Apakah saya bisa menjaminkan rumah saya untuk pengajuan pinjaman?

Kartu Kredit Perjalanan,Kartu Kredit Tanpa Biaya Tahunan,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit)

Ingin mengetahui perbedaan fitur dari beberapa varian kartu kredit BCA-Singapore Airlines KrisFlyier.

BCA punya beberapa kartu kredit yang bekerja sama dengan Singapore Airlines. Saya ingin coba untuk mengajukan tipe BCA Singapore Airlines KrisFlyer VISA Signature tapi saya masih mempertimbangkan apakah kartu ini lebih menguntungkan dari yang tipe Infinite. Memang dari sisi biaya tahunan lebih murah, tapi apakah sebanding dengan fitur yang diterima?

BCA Singapore Airlines KrisFlyer VISA Signature / BCA

All (Kartu Kredit)

Transaksi tanpa verifikasi

Reviews Terkait

Kartu Kredit Cashback,Kartu Kredit Belanja Supermarket,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Kartu kredit buat Ibu rumah tangga

Mandiri Co Brand Hypermart (Sudah Tidak Tersedia)

Kartu Kredit Belanja,All (Kartu Kredit)

Kartu kredit untuk transaksi harian

Bukopin VISA Classic

Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Air Miles,All (Kartu Kredit),Tabungan Prioritas,All (Perbankan)

Kartu dengan beragam penawaran eksklusif

Maybank VISA Infinite

Kartu Kredit Dining,Kartu Kredit Visa,Kartu Kredit Golf,Kartu Kredit Air Miles,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Kartu istimewa yang ideal bagi yang sering berpergian dengan Singapora Airlines

BCA Singapore Airlines KrisFlyer VISA Signature

Kartu Kredit Corporate,All (Kartu Kredit)

Kerjasama menguntungkan dengan BRI

BRI Business Card

Kartu Kredit Belanja,All (Kartu Kredit)

Kartu Kredit yang sesuai bagi Ibu Rumah tangga

Mandiri Gold (Sudah Tidak Tersedia)

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis