Forum
Terakhir di-update: 

Berapa lama untuk bisa menjadi trader profesional?

Kalau dalam bisnis forex jujur saja saya masih perlu banyak belajar, karena cara menganalisa aja saya sulit sekali pahamnya, ujung-ujungnya saya sering salah open posisi, untung saja saya beluminvest uang banyak di forex. Saat ini saya hanya invest uang kecil saja. Namun kedepannya saya ingin maksimal terjun di forex, tapi saya belum paham sebenarnya butuh berapa lama untuk menjadi trader profesional?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Lolita Dian Anggraheni

    Jawaban dari pertanyaan ini sih tergantung ya. Kalau belajar sendiri sih mungkin bisa memakan waktu di atas 10 tahun untuk bisa konsisten. Sama bisa tergantung jenis orangnya juga. Soalnya banyak banget yang harus dipelajari dari market itu sendiri. Belum lagi faktor-faktor seperti money management, psikologi trading, dan terutama kesiapan modal. Sebenarnya kalau Anda mau cepet bisa juga bisa. Semua kembali pada pribadinya sendiri, saya saja 3 tahun pertama belajar trading juga sering loss bahkan langganan MC. Tapi semua itu berubah sejak mengubah pemikiran dengan mencari mentor-mentor dan guru trading yang benar-benar sudah sukses itu. Cara paling cepet buat belajar menurut saya sih, ya belajar langsung dengan ahlinya. Pengalaman bertahun-tahunnya si mentor bisa langsung diturunkan ke kita soalnya.Semoga membantu ya, Salam sukses.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Rospita Rahmadani

    Menjadi trader profesional bukanlah masalah waktu. Tetapi, menjadi trader profesional dapat ditentukan dari pengalaman dan belajar. Anda dapat menjadi trader porfesional dalam waktu 1 tahun apabila anda sudah memiliki pengalaman yang cukup banyak dengan sering melakukan trading yang menghasilkan profit. Namun ada juga trader yang sudah 5-10 tahun tidak menjadi trader profesional karena tidak belajar dari pengalaman dan tidak memiliki cara kerja yang baik. Jadi menjadi trader profesional bukalan soal waktu, melainkan dari pengalaman dan belajar.

    2020.03.26 2:32
  • user image

    Ms Joo

    Transaksi Forex bukanlah hal yang mudah untuk dipahami karena tidak hanya melingkupi satu entitaa atau satu negara tetapi terkaitan juga hubungan dan transaksi antar negara. Sehingga bukanlah hal yang mudah untuk menjadi trader profesional di bidang forex, dibutuhkan pengetahuan ekonomi yang luas dan pengalaman analis yang baik. Butuh bertahun-tahun pengalaman agar Anda bisa menjadi trader yang handal. Jangan takut itu salah, selama masih dibatas kemampuan Anda, karena dari kesalahan tersebut kita belajar sesuatu hal yang baru.

    2020.10.30 3:52
  • user image

    Nindy

    Terus terang bukan hal mudah untuk memahami transaksi Forex dan menjadi trader Forex profesional apalagi di masa-masa ekonomi tidak stabil saat ini. Kebanyakan orang memutuskan untuk menjadi investor dan menggunakan robot trading untuk melakukan transaksi Forex atas investasi mereka. Jika Anda punya dana cukup besar, saya menyarankan Anda untuk menginvestasikan dana untuk Robot trading sambil belajar trading.

    2021.09.25 6:49

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Trading Forex,All (Investasi),All (Ekonomi)

Apakah Cyber Futures CF Forex direkomendasikan untuk pemula?

Cyber Futures CF Forex / Cyber Futures

Trading Forex,All (Investasi),All (Investasi)

Pemilihan pasangan mata uang untuk trader scalper apa yang cocok?

Bagi trader scalper pasangan mata uang apa yang cocok untuk meakukan forex trading? Saya sebagai pemula, tetapi tertarik trading sebagai scalper agar tidak menunggu terlalu lama dalam melakukan trading , maka saya sebaiknya masuk sesi apa saja dalam trading? Dan apakah saya pilih yang volatilitas tinggi atau yang rendah ?

Trading Forex,All (Perencanaan Keuangan),All (Investasi),All (Pajak)

Apakah trader forex perlu membayar pajak atas komisi yang ia terima dan berapa besarnya?

Tabungan,Deposito,Digital Banking,All (Perbankan)

Bagaimana untuk Mengisi Deposit dan Kemana Saya Harus Mencairkan Profit Saya?

All (Pinjaman),Trading Forex,All (Investasi)

Apa itu rollover dalam trading forex?

Saya pernah open position dan karena suatu hal saya meninggalkan platform trading dan saya lupa untuk melakukan close position, oleh karena itu keesokan harinya ada notifikasi bahwa order saya di rollover. Apa itu rollover dalam trading forex dan bagaimana rollover ini bisa terjadi? Apakah close order ada batas maksimalnya?

Deposito,All (Investasi)

Bagaimana cara melakukan deposito pada platform GICTrade ini?

Saya sebenarnya tertarik untuk bermain trading forex di GICTrade. Saya tertarik menggunakan platform GICTrade ini karena tools yang digunakan untuk bermain trading forex banyak. Yang saya tanyakan dalam forum ini, bagaimana cara melakukan depoisto pada platform GICTrade ini? Selain itu, apakah ada limit untuk melakukan deposito pada plaftorm GICTrade ini?

GIC Trade / Global Investa Capital

Reviews Terkait

All (Perbankan),Asuransi Perjalanan,Asuransi Mobil,Asuransi Motor,Asuransi Kesehatan,All (Asuransi)

Penyedia layanan berbagai asuransi yang di sokong oleh Bank

Mungkin tidak banyak yang tahu jika penyedia layanan asuransi ini disokong oleh sebuah bank, yaitu Bank Danamon. Telah berpengalaman sekitar 20 tahun, bagi orang awam, Adira lebih dikenal sebagai penyedia layanan khusus kendaraan tapi nyatanya berbagai jensi asuransi juga diterbitkan oleh perusahaan ini. Menariknya ada simulasi perhitungan asuransi yang hendak dibeli oleh calon konsumen yang menjadi nilai plus dan tak ketinggalan live chat yang memudahkan dalam berkomunikasi dan berkonsultasi, yang semakin membuat penyedia layanan asuransi ini menarik.

Bank Danamon / Adira Insurance

Trading Forex,All (Investasi),All (Investasi)

Komisi yang kompetitif

BNI Sumsel Babel Silver

Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Belanja Supermarket,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Kartu kredit Mega Carrefour sudah ditutup tapi masih selalu menerima email promosi yang tidak bisa di un-subscribe.

Saya sudah lama sekali menutup kartu kredit bank Mega saya. Tapi saya sampai saat ini masih menerima email-email promonya yang terus terang mengganggu. Masalahnya tidak ada pilihan untuk unsubscribe email tersebut seperti email promosi pada umumnya dan saya terlalu malas juga untuk harus menghubungi customer service karena hal ini. Harusnya bank Mega terkoordinasi lebih baik bila nasabah sudah tutup artinya berhenti juga semua komunikasinya.

Mega Carrefour (Sudah Tidak Tersedia) / Bank Mega

Tabungan,Kartu Debit,All (Perbankan)

Bank yang layanannya tersebar di 18 provinsi di Indonesia

PT Bank UOB Indonesia atau dikenal dengan “UOBI" didirikan 63 tahun yang lalu yang setelah perjalanan panjang saat ini tersebar di 54 kota dari 18 provinsi di Indonesia dengan 41 kantor cabang, 168 kantor cabang pembantu dan 191 ATM. Layanan UOB Indonesia terbilang beragam dan dari digitalisasi sudah tersedia fasilitas internet banking yang menawarkan kenyamanan bertransaksi di lebih dari 400 merchant yang telah bekerja sama namun belum tersedia aplikasi untuk perangkat mobile yang notabene telah banyak dimiliki oleh bank-bank lain. Dari layanan komunikasi juga masih semi digital karena lebih mengandalkan layanan telepon.

UOB Indonesia

Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Mastercard,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Iuran tahunan yang cukup tinggi

UOB Lady's Card MasterCard Platinum / UOB Indonesia

All (e-Wallet)

E-Wallet yang disokong dan terafiliasi dengan Grup Lippo

Visionet Internasional

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis