Forum
Terakhir di-update: 

Bagaimana cara menghitung  bunga sertifikat deposito?

Halo, disini ada yang tahu nggak cara untuk menghitung bunga deposito? Soalnya saya masih mau mempertimbangkan deposito yang akan saya pilih nantinya nih, mohon bantuannya ya temen-temen. Terima kasih.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Hentri

    Gini ya, bunga sertifikat deposito dapat dihitung dengan selisih antara jumlah deposito dengan jumlah uang yang disetor atau diskonto. Untuk jumlah waktu hampir sama dengan deposito berjangka 1 bulan hingga 24 bulan.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Debora Kustanto

    Bagi nasabah yang menyimpan dananya dalam bentuk deposito, tentu akan diberikan informasi berapa suku bunga deposito yang diberikan untuk dana yang didepositokan. Cara perhitungan bunga deposito adalah dengan mengalikan dana yang didepositokan dengan suku bunga deposito dan tenor deposito. Misalnya Anda mendepositokan dana Rp. 5.000.000 dengan suku bunga deposito 6% per tahun selama 6 bulan maka bunga deposito yang akan Anda dapatkan adalah Rp. 5.000.000,00 x 6% x 6 : 12 = Rp 150.000,00

    2020.02.04 6:42
  • user image

    Malika

    Suku bunga deposito bervariasi tergantung pada bank yang menawarkan deposito dan jangka waktu deposito (1,3,6,12 bulan). Biasanya, suku bunga deposito jangka panjang, misalnya 12 bulan, akan memiliki suku bunga yang lebih tinggi dibandingkan jangka waktu deposito yang lebih pendek. Dan suku bunga ada yang tertera per tahunnya atau per bulan. Sehingga jika Anda ingin mengkalkuasi per bulan, cukup menggunakan suku bunga per bulan di kali kan dengan tenor deposito yang disetorkan pada bank.

    2020.03.01 23:42
  • user image

    Amalia

    Rumus sederhana perhitungan bunga deposito dapat diperoleh dari jumlah uang simpanan x bunga per tahun x tenor. Namun, simpanan deposito akan dikenai potongan 20% untuk nominal lebih dari 7,5 juta, bila kurang tidak mendapat potongan. Dengan menghitungnya kita akan dapat mengetahui keuntungan yang seharusnya kita dapatkan.

    2020.05.31 13:20
  • user image

    Dela

    oooo gitu rumusnya ya gan. makasih banyak buat ilmunya

    2020.05.31 13:20
  • user image

    Ms Joo

    Bunga deposito selalu dinyatakan dalam bentuk persentase dalam tahunan dan belum potong pajak bunga. Pajak untuk bunga deposito adalah sebesar 20% dari bunga yang diberikan dan langsung dipotong oleh Pihak Bank. Walaupun suku bunga dinyatakan dalam satuan tahunan, tetapi biasanya pembayaran bunga dilakukan setiap bulannya. Oleh sebab itu ada beberapa Bank yang menghitung bunga menggunakan satuan bulan bahkan per hari. Secara umum perhitungan bunga deposito adalah (pokok * suku bunga * jumlah hari penempatan)/365 baru dikurangi dengan pajak bunganya.

    2020.06.29 16:0

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

All (Perbankan),Kredit Tanpa Agunan,All (Pinjaman)

Berapa Lama Sih Proses Kerja Pendaftaran KTA X Tra Dana CIMB Niaga?

Tabungan,All (Perbankan)

Bagaimana cara membuka rekening pada Tabungan J Trust One ini?

Tabungan J Trust One / J Trust Bank

Tabungan

Bagaimana mengurus buku tabungan Tanda 360 Plus yang hilang?

Saya memiliki tabungan Tanda 360 Plus sudah sejak lama. Namun kemarin saya mencari buku tabungan Tanda 360 Plus saya dan tidak menemukannya. Yang ingin saya tanyakan dalam forum ini, bagaimana mengurus buku tabungan Tanda 360 Plus yang hilang? Apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk mengurus buku tabungan Tanda 360 Plus yang hilang?

Tanda 360 Plus OCBC NISP / Bank OCBC NISP

All (e-Wallet)

Apa yang terjadi apabila pengguna melakukan top up melebihi batas maksimal?

DANA / Espay Debit Indonesia Koe

Kartu Debit,Digital Banking,All (e-Wallet)

Bagaimana mengganti nomor ponsel yang terdaftar pada Dana?

DANA / Espay Debit Indonesia Koe

Tabungan,Kartu Debit,All (Perbankan)

Berapa biaya transaksi di mesin ATM pada Tabungan J Trust One?

Tabungan J Trust One / J Trust Bank

Reviews Terkait

Kartu Kredit Cashback,All (Kartu Kredit),Tabungan,Kredit Multiguna

Multiguna dan Program Casback yang Menarik

Rekening tabungan dengan setoran awal mulai dari Rp.250.000 ini tergolong tabungan multiguna karena tidak hanya bisa digunakan untuk menyimpan uang yang bebas dari biaya admin bulanan, gratis biaya tarik tunai hingga bebas biaya transfer online (jika saldo diatas Rp 5.000.000) di seluruh jaringan ATM Bersama, ATM ALTO, Prima (BCA), Visa / Plus ini, nasabahnya juga bisa menikmati banyak promo Cashback mulai dari 5 – 10% ketika melakukan transaksi pembelian barang dengan ATM yang beraliansi dengan rekening Permata Tabungan Bebas di Supermarket, E-commerce & SPBU.

Permata Tabungan Bebas

Tabungan,Kartu Debit,Digital Banking,All (Perbankan),All (Perbankan Syariah)

Cocok untuk kaum milenial

Tahapan Xpresi BCA

Tabungan,All (Perbankan)

Tabungan dengan Bunga Optimal

Maybank Tabungan / Maybank Pro Savings

Tabungan,Kartu Debit,Digital Banking,All (Perbankan)

Transaksi tanpa perlu datang ke bank

Produk tabungan BCA yang memudahkan nasabah untuk bisa melakukan transaksi tanpa harus datang ke bank. Bisa digunakan untuk membuka dan menutup rekening, menyetor uang, menarik tunai, cek saldo, atau inquiry mutasi rekening tanpa perlu repot-repot mengantre di bank, cukup datang ke agen resmi bank BCA terdekat.

LAKU BCA

Tabungan,All (Perbankan)

Taplus bagi kaum muda Indonesia

BNI Taplus Muda adalah tabungan yang dibuat khusus bagi kaum muda Indonesia mulai dari usia 17 tahun sampai dengan 35 tahun. Fasilitas BNI Taplus Muda sama dengan BNI Taplus biasa seperti e-banking, ATM dengan jaringan yang luas, dan layanan transaksi 24 jam melalui mesin CDM untuk melakukan setoran tunai.

BNI Taplus / BNI Taplus Muda

Tabungan,Kartu Debit,Digital Banking,All (Perbankan)

Tabungan yang Cocok bagi Pebisnis

Tabungan SiAga Bukopin Bisnis

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis