Forum
Terakhir di-update: 

Bagaimana memulai bisnis jika tidak punya modal: lebih baik berhutang atau bekerja dulu?

Halo, saya sedang merintis bisnis, mau minta saran ya. Giamna cara memulai bisnis kalau nggak punya modal, lebih baik ngutang dulu atau kerja dulu aja ya? Makasih

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Resta

    Halo, Widya, kebetulan juga saya pengusaha, saya akan sharing beberapa hal ya. Tapi sebelumnya saya mau jelasin dulu kalau ada 2 istilah dalam bisnis. Istilah itu organic growth dan inorganic growth. Organic growth sendiri itu perkembangan sebuah bisnis yang bisa dicapai dari dalam bisnis itu sendiri. Biasanya bisnis ini akan lebih sustainable ya tapi butuh waktu lama berkembangnya. Sedangkan inorganic growth itu perkembangan bisnis yang dibantu oleh beberapa faktor eksternal. Misalnya, pinjaman modal, akuisisi, merger, dan lain sebagainya. Kelebihannya tentu aja perkembangannya cepat tapi kekurangannya kurang sustainable ya. Jadi, bisa disimpulkan bahwa kalau bekerja dulu bisa masuk dalam organic growth sedangkan kalau berhutang bisa masuk dalam inorganic growth. Sebetulnya keduanya punya kekurangan dan kelebihan masing-masing ya, tetapi asalkan bisnis tersebut berkembang lebih baik maka kamu bisa aja pinjem modal. Tetapi kami harus menjamin kalau bisa membayar dan bertanggung jawab sama hutang tersebut. Namun, terkadang pengusaha muda kurang berpengalaman soal cashflow sehingga bisa meninggalkan hutang menjadi lebih besar. Jadi, ketika kamu tidak bisa membayar hutang tersebut, biasanya pemodal akan meminta asset kamu sehingga kamu akan kehilangan asetnya. Berbeda kalau kamu bayar sendiri, kamu bisa memulai bisnis lebih perlahan dengan mengumpulkan modal, menganalisa pasar, dan lain sebaigainya. Namun, ketika gagal, waktu dan modal kamu lah yang akan hilang percuma.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Armando

    Sebaiknya Anda memulai bisnis dengan status Anda masih bekerja sehingga minimal Anda masih mempunyai sumber penghasilan tetap untuk menunjang modal bisnis Anda. Selain itu dengan status sebagai karyawan, akan lebih mudah bagi Anda untuk mengajukan pinjaman dana seperti KTA untuk tambahan modal usaha Anda. Itu saran yang bisa saya berikan sebelum Anda memulai bisnis Anda.

    2020.03.30 7:55
  • user image

    ridhwan

    Jika anda ingin memulai bisnis, anda harus memiliki modal untuk memulainya. Untuk mendapatkan modal tersebut, lebih baik anda bekerja terlebih dahulu hingga uang anda cukup untuk membuka usaha. Sebenarnya tidak masalah jika mendapat modal dari berhutang, namun hal tersebut sangat beresiko. Apalagi usaha yang masih baru, pasalnya anda akan terbebani pada angsuran bulanan anda, sedangkan usaha anda belum tentu berhasil.

    2020.05.07 11:1
  • user image

    Sudarto

    Sebaiknya memang bekerja dulu sembari mengumpulkan modal sekaligud bisa berguna membangun kualitas diri baik dari skill atau kemampuan dan ketahanan diri dalam dunia pekerjaan yang bisa membantu mengasah keahlian berbisnis nantinya.

    2020.05.20 2:41
  • user image

    Shandy

    Jika diberi pilihan memulai bisnis dengan berhutang atau bekerja terlebih dahulu, saya pribadi lebih menyarankan untuk bekerja. Karena jika memiliki hutang kita terikat dan harus membayar bunga. Ketika bisnis yang akan dimulai dirasa belum pasti akan memberikan keuntungan maka ada baiknya kita bekerja dan menabung terlebih dahulu.

    2021.05.14 14:54

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

All (Pinjaman)

Dokumen yang bisa dijadikan jaminan hutang bank

Tabungan,All (Perbankan)

Berapa limit tarik tunai yang terdapat pada tabungan Tabungan Moe ini?

Tabungan Tora / J Trust Bank

All (Kartu Kredit),All (Ekonomi)

DSR adalah

Apa yang dimaksud dengan Debt Service Ratio (DSR)? Kok sepertinya istilahnya rumit sekali

Tabungan,All (Perbankan)

Apakah Tabungan Moe dari J Trust Bank ini memiliki biaya administrasi bulanan?

Saya ingin memberikan tabungan untuk anak saya. Anak saya ingin memiliki Tabungan Moe dari J Trust Bank. Karena saya belum pernah dengan tentang tabungan ini, saya ingin bertanya dalam forum ini. Yang ingin saya tanyakan adalah apakah Tabungan Moe ini memiliki biaya administras bulanan? Jika ada, berapa biaya biaya administras bulanan pada Tabungan Moe ini?

Tabungan Tora / J Trust Bank

Tabungan,All (Perbankan),Tabungan Syariah,All (Perbankan Syariah),All (Pekerjaan),Rencana Keuangan

Apa saja manfaat yang diberikan oleh Tabungan MOE dari J Trush Bank?

Tabungan Tora / J Trust Bank

All (Pinjaman),All (Utang)

Jenis-jenis hutang jangka panjang

Reviews Terkait

Tabungan,Kartu Debit,Digital Banking,All (Perbankan)

Bebas di transaksikan di mana saja.

Kartu paspor adalah kartu paling umum untuk melakukan transaksi dimana saja dan kapan saja. Saya menggunakan kartu ini untuk tarik tunai, transfer dana, membayar transaksi pembelanjaan, setor tuanai dan top up saldo flazz. Cukup dengan 1 kartu saja hampir seluruh transaksi dapat dilakukan.

Paspor BCA / BCA

Kartu Debit,Tabungan Prioritas,All (Perbankan)

Kartu priority untuk nasabah priority

Kartu ini diberikan untuk nasabah priority banking yang menjadi prioritas bagi bank. Salah satu layanan yang diberikan adalah gratis biaya tarik tunai baik di dalam negeri maupun di luar negeri, dimana layanan ini sangat dibutuhkan oleh nasabah yang memegang kartu debit. Dengan adanya kartu ini nasabah tidak akan bingung dimanapun berada asalkan tredapat ATM yang dapat digunakan.

Kartu Debit Priority Standard Chartered / Standard Chartered Indonesia

All (Perbankan)

Mesin ATM setor tarik mempermudah transaksi

Mudah untuk melakukan penyetoran uang tanpa perlu datang ke bank dan bertransaksi melalui teller. Dengan menggunakan mesin ATM setor tarik, nasabah dapat langsung menyetorkan uang ke dalam rekening untuk mata uang pecahan 50.000 dan 100.000. Penyetoran melalui ATM akan menghemat waktu dan meminimalkan antrian teller.

Paspor BCA GPN / BCA

Tabungan,Kartu Debit,All (Perbankan)

Bebas belanja online

Kartu Debit HSBC berlaku di semua tempat di seluruh dunia untuk belanja, baik belanja online maupun belanja di tempat. Selain itu, Kartu Debit HSBC sangat cocok untuk saya yang sering berpergian keluar negeri karena cabangnya hampir ada di seluruh dunia. Biaya administrasinya juga sangat terjangkau bagi saya pribadi.

Kartu Debit HSBC / Bank HSBC Indonesia

Tabungan,Kartu Debit,All (Perbankan)

Kartu standar untuk nasabah standard chartered

Kartu debit ini adalah kartu ATM standar untuk nasabah standard chartered. Semua fitur standar seperti tarik tunai, transfer dan berbelanja dapat dilakukan dengan kartu ini, akan tetapi tidak semua transaksi dapat dilakukan tanpa membutuhkan biaya transaksi maupun biaya administrasi. Biaya yang timbul mengikuti regulasi yang sudah ditetapkan bank.

Kartu Debit Premium Standard Chartered / Standard Chartered Indonesia

Tabungan,Kartu Debit,Tabungan Prioritas,All (Perbankan)

Kartu debit bebas transaksi di luar negeri

Kartu ini diberikan kepada nasabah OCBC NISP Premier Banking. Keuntungan yang diberikan untuk pemegang kartu ini adalah gratis biaya transaksi di jaringan ATM bersama di luar negeri seperti transaksi cek saldo, tarik tunai maupun transfer dana. Kemudahan ini bermanfaat bagi nasabah yang sering melakukan perjalanan ke luar negeri.

Kartu Debit Premier OCBC NISP / Bank OCBC NISP

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis