Forum
Terakhir di-update: 

Berapa ya biaya untuk liburan di Singapura selama 3 hari 2 malam dan menginap di hotel kapsul?

Teman-teman, saya akan menyiapkan rencana perjalanan ke Singapura. Saya mau tanya, kira-kira total biaya yang diperlukan jika saya berliburan di sana selama 3 hari 2 malam berapa ya? Hotel yang saya pilih adalah tipe hotel kapsul. Jika teman-teman ada yang tahu estimasi biayanya, dimohon infonya ya.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Umar

    Saya coba jawab ya mba. Rincian biayanya kurang lebih seperti ini: untuk tiket pesawat pulang pergi termasuk bagasi 1.8 juta. Hostel di Chinatown untuk 2 malam 830 ribu. Biaya makan 3 kali selama 3 hari 750 ribu. Air mineral 1.5 L untuk 3 hari 180 ribu. EZ card 100 ribu. Nah, kalau pakai hitungan di atas totalnya Rp 3.660.000 tanpa menghitung pajak dan oleh-oleh ya mba. Biaya di atas masih bisa di hemat lagi kalau mba memilih tempat menginap di sekitar Downtown Core atau Kallang. Alokasi untuk air mineral juga bisa dihapus kalau mba bawa botol kemana-kemana. Kan di Singapura ada tap water. Semoga membantu.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Nana

    Siapkan dana minimal Rp 5.000.000 untuk kebutuhan Anda bepergian ke Singapura selama 3 hari 2 malam dimana tiket perjalanan dan hotel akan mengambil porsi sekitar 60% dari budget Anda. Jika Anda ingin berbelanja dan bepergian ke tempat wisata, Anda perlu menyediakan dana sekitar Rp. 5.000.000 lagi untuk memenuhi kebutuhan wisata dan berbelanja Anda.

    2020.03.30 16:48
  • user image

    Nikmah

    Sebenarnya biaya untuk pergi liburan ke Singapura cukup relatif. Hal tersebut sesuai dengan jenis alat transportasi yang digunakan. Mungkin jika anda berlibur selama 2-3 hari, anda cukup menyiapkan dana Rp 5 juta hingga Rp 10 juta. Pasalnya, biaya hidup di singapura cukup mahal jika dibandingkan dengan di Indonesia.

    2020.04.29 3:2
  • user image

    Nadya

    Tergantung aktivitas wisata apa saja yang Anda lakukan selama di Singapura, apakah mengujungi tempat-tempat yang memerlukan tiket masuk atau malah berkunjung ke tempat-tempat gratis saja. Jika dari segi akomodasi menginap di hotel kapsul yang berkisar Rp 300 ribu per malam maka selam 2 hari akan menghabiskan sekitar Rp 600- 700 ribu, sehingga kurang lebih total biaya bisa berkisar Rp 3-4 Juta termasuk tiket pesawat (low cost) makan, dan mengunjungi tempat wisata.

    2020.05.19 7:36
  • user image

    Anita

    Jika dilihat dari durasi sekitar 3hari kurang lebih Rp 5jt saya rasa cukup. Karena Anda sendiri pun memilih hotel box sebagai tempat tinggal. Bila anda pintar dan mengenal Singapura dengan baik saya yakin dapat menghemat banyak pengeluaran yang tidak perlu. Untuk biaya makan sebenarnya tidak begitu mahal, hanya saja nilai tukar kita yang rendah terhadap SGD sehingga membuat terlihat mahal.

    2021.04.02 15:23
  • user image

    Valerie

    Rata-rata biaya hotel di Singapura adalah Rp. 700.000 per malam jadi untuk akomodasi Anda butuh sekitar Rp 2.000.000, bawalah uang tunai setara dengan Rp 2.000.000 tersebut dan gunakan kartu kredit untuk transaksi yang menerima pembayaran dengan kartu kredit agar resiko membawa uang tunai Anda lebih rendah.

    2021.04.02 15:26

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Asuransi Perjalanan,Asuransi Jiwa,All (Asuransi)

Apakah fasilitas yang ditawarkan oleh Travellin Worldwide Executive?

Travellin Worldwide Executive / Adira Insurance

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Apa bisa pembelian ACA International untuk beberapa orang sekaligus?

ACA International merupakan salah satu dokumen penting yang diperlukan saat hendak berpergian ke luar negeri. Terkadang saat kita berpergian ke luar negeri, kita berangkat bersama dengan keluarga ataupun kelompok tertentu. Apakah pengajuan bisa dilakukan untuk keluarga atau kelompok? Jika bisa, apakah ada kententuan untuk siapa saja yang bisa digabungkan ke dalam satu polis?

ACA International Premi VIP / ACA Asuransi

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Bagaimana prosedur pengajuan pembatalan pembelian polis Travellin Asia?

Travellin Asia / Adira Insurance

Memiliki Bayi,All (Punya Anak),Kecelakaan & Sakit,All (Kejadian Tak Terduga)

Apa ada peraturan umur serta harga tiket pesawat untuk bayi di Sriwijaya Air Group?

Asuransi Perjalanan,Asuransi Mobil,Asuransi Jiwa,Asuransi All Risk,All (Asuransi)

Apakah yang keterlambatan penerbangan dicover oleh asuransi ini?

AXA Mandiri Travel Domestik Standard / AXA Mandiri

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi),All (Asuransi Syariah)

Tertarik membeli asuransi Travellin Platinum syariah, tapi mengapa dengan premi yang sama benefitnya lebih kecil dari paket worldwide premier

Travellin Platinum Syariah / Adira Insurance

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis