memilih tabungan giro atau tidak
Saya ini seorang pedagang yang sehari-hari berjualan di pasar tempat saya tinggal. Pada rekening giro tidak ada batasan limit pada transaksi yang dilakukan, saya rasa ini cukup menguntungkan. Apakah dengan posisi saya seperti sekarang ini, saya lebih dianjurkan untuk membuka rekening tabungan giro atau tidak?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Doris
salah satu keuntungan dari membuka rekening giro adalah tidak ada batasan limit pada transaksi penarikan tunai yang dilakukan pemegang cek. Akan tetapi jika dikondisikan ini lebih cocok digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang membutuhkan dana lebih dari limit tabungan biasa, jadi anda kurang cocok jika membuka tabungan giro.
Debby
Jika anda seorang pedagang yang sering melakukan transaksi jual beli, tabungan giro cocok buat anda, karena tabungan ini memiliki banyak manfaat seperti dapat digunakan untuk transaksi jual beli, dapat menarik uang tunai menggunakan cek,dan tabungan giro tidak memiliki batas limit transaksi. Dengan beberapa manfaat tersebut, tabungan giro cocok bagi anda yang seorang pedagang yang sering melakukan transaksi.
Zahira
Sebagai pemilik usaha, pembukaan rekening giro merupakan hal yang sering dilakukan. Hal ini dikarenakan rekening giro memiliki banyak keuntungan dan fungsi yang dapat dimanfaatkan sebagai pemilik usaha. Beberapa manfaat yang dapat dimiliki adalah uang dalam rekening giro akan lebih aman dari tindak kejahatan, kemudahan dalam melakukan pembayaran transaksi jual-beli dengan menggunakan cek dan bilyet giro, simpanan uang dalam bentuk giro dapat ditarik setiap waktu di saat jam kerja berlangsung, dan rekening giro tidak memiliki batasan limit transaksi.