Forum
Terakhir di-update: 

Berapakah besarnya bunga BRI Kupedes untuk pinjaman diatas 100 juta?

Tahun lalu saya memutuskan membuka usaha perikanan di kampung dan bermaksud mengajukan pinjaman Kupedes untuk ekspansi bisnis yang semakin banyak permintaannya. Berapakah besarnya bunga BRI Kupedes untuk pinjaman diatas 100 juta?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Hamdan

    Melalui pinjaman dari BRI Kupedes, Anda berhak menerima fasilitas tenor minimal 12 bulan dan maksimal 60 bulan. Bunga sebesar 1,2 persen per bulan untuk pinjaman sebesar Rp 21 juta hingga Rp 50 juta, dan sebesar 1 persen per bulan untuk pinjaman sebesar Rp 55 juta hingga Rp 100 juta. Bunga 0,9 persen per bulan berlaku untuk pinjaman sebesar Rp 105 juta hingga Rp 200 juta. Setiap bank memiliki bunganya sendiri-sendiri dengan kisaran sekitar 0,1 persen hingga 2 persen per bulannya. Namun untuk lebih jelasnya kamu wajib menanyakan langsung atau datang ke kantor cabang terdekat. Informasi yang disampaikan ini bisa saja berbeda tergantung situasi dan kondisi yang dipilih ketika mengajukan pinjaman.

    2020.02.13 10:43
  • user image

    Sanusi

    Suku bunga pinjaman yang diberikan melalui produk pinjaman BRI berkisar antara 9,95% sampai dengan 17,5% per tahun tergantung pada jenis produk pinjaman, tenor dan jumlah pinjaman yang Anda ajukan. Untuk memastikan berapa bunga yang dikenakan atas pinjaman Anda, saat mengajukan pinjaman pastikan Anda sudah meminta penjelasan dari pihak bank mengenai berapa besar bunga pinjaman yang dibebankan pada Anda.

    2020.04.13 13:29
  • user image

    Kenny

    BRI Kupedes merupakan salah satu layanan yang diberikan oleh BRI untuk memberikan pinjaman dengan berbagai pilihan jaminan (sertifikat rumah, tanah, AJB, hingga BPKB). Bila Anda mengajukan pinjaman diatas 100 juta, maka anda akan dikenakan bunga sebesar 0.9%

    2020.04.20 10:31
  • user image

    Enggar

    Jika usaha anda sudah lebih dari setahun, barulah anda dapat mengajukan kredit usaha KUPEDES BRI, itupun butuh jaminan yang seimbang, maksudnya jika anda ingin mengajukan diatas Rp. 100 juta, minimal anda harus punya jaminan diatas itu. Misalnya sertifikat tanah atau rumah atau AJB yang bisa dijaminkan. Dan harus memiliki Surat ijin usaha atau minimal Surat keterangan dari Kades atas usaha anda. Suku bunga minimal yang bisa anda dapatkan adalah 0.9%/ bulan. Dan tenor mulai 1 - 5 tahun.

    2020.05.10 2:47

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Kredit Tanpa Agunan,Pinjaman Bisnis,All (Pinjaman)

Apa sih produk pinjaman KTA Danamon Dana Instant?

Apa sih produk pinjaman KTA Danamon Dana Instant? Apakah saya bisa mengajukan pinjaman ini untuk modal usaha toko kamera saya?

All (Perbankan),Kredit Tanpa Agunan,Kredit Usaha Rakyat (KUR),Pinjaman Bisnis,All (Pinjaman)

Lama masa tenor dan besaran cicilan tiap bulan untuk kredit tanpa agunan

All (Kartu Kredit),All (Perbankan),Kredit Tanpa Agunan,Asuransi Kesehatan,Asuransi Jiwa

Apakah betul jika nasabah BRI Kupedes mendapat asuransi jiwa secara gratis?

Wirausaha,All (Wirausaha),Alokasi Keuangan,Rencana Keuangan,All (Perencanaan Keuangan),All (Ekonomi)

Apa itu entrepreneurial finance

All (Perbankan),Kredit Tanpa Agunan,Kredit Multiguna,Kredit Usaha Rakyat (KUR),Pinjaman Bisnis,All (Pinjaman)

Apa saja keunggulan Mega GUNA?

Saya ingin membuka usaha kerajinan dari bahan daur ulang dengan pinjaman Mega GUNA. Apa sajakah keunggulan pinjaman Mega GUNA?

Solusi Pelunasan Utang,Melunasi Utang,All (Utang)

Bagaimana cara mengatasi terlilit utang?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis