Berapakah uang muka yang diperlukan untuk kredit motor dengan BRI KKB Motor Premium?
Adik saya mengambil motor merek Ducati dengan cicilan KKB dari BRI KKB Motor Premium. Berapakah uang muka yang diperlukan untuk kredit motor dengan BRI KKB Motor Premium?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Satrio Dewa
Uang muka atau DP yang diperlukan untuk layanan KKB Motor Premium dari BRI yaitu sebesar minimum 25%, artinya jika motor Adik Anda seharga Rp.500 juta, maka ia mengeluarkan dana sebesar minimal Rp. 125 juta untuk uang muka, diluar biaya-biaya lainnya yang mungkin timbul seperti biaya asuransi, biaya administrasi, cicilan pertama, biaya penerbitan STNK dan sebagainya.
Valdo
Kredit motor premium melalui BRI dibutuhkan uang muka sebesar 25% dari harga motor. Jika anda ingin kredit motor ducati yang harganya antara Rp. 450 juta - Rp.500 juta, maka anda harus memiliki sekitar Rp. 125 juta untu uang mukanya. Selanjutnya BRI tidak mengenakan biaya provisi dan memberikan jangka waktu angsuran sampai 3 tahun dengan suku bunga yang variatif dan kompetitif.