Cara cepat daftar kartu kredit BNI Lotte Mart Gold
Waktu jalan-jalan di Lotte Mart beberapa kali saya lihat ada promo diskon menarik kalau menggunakan kartu kredit BNI Lotte Mart Gold. Sebelumnya nggak pernah kepikiran untuk bikin kartu kredit. Tapi semenjak sering belanja ke Lotte Mart yang deket sama rumah, saya jadi kepikiran untuk buat dan supaya bisa lebih hemat, Cara buat kartunya gimana ya? apakah harus datang ke kantor Lotte Mart atau BNI?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Andriana
Untuk mendapatkan kartu kredit BNI Lotte Mart Gold seperti yang anda maksudkan, tentu saja anda harus mengajukannya ke Bank BNI. Karena kartu kredit ii adalah produk perbankan dari Bank BNI yang bekerjasama dengan Lotte Mart untuk memberikan akses kemudahan dan benefit bagi para nasabah BNI khususnya pelanggan Lotte Mart seperti Anda. Supaya pengajuan anda cepat disetujui, sebelumnya silahkan siapkan terlebih dahulu dokumen-dokumen yang diperlukan seperti, fotokopi KTP, NPWP, Rekening koran selama 3 bulan, slip gaji selama 3 bulan, dan jika anda seorang pengusaha maka memerlukan dokumen SIUP. Jika persyaratan sudah lengkap, anda bisa mengajukannya ke Bank BNI terdekat.
Mila
Kartu kredit BNI Lotte Mart Gold diajukan melalui bank BNI selaku penerbit dengan melampirkan dokumen persyaratan yang tidak jauh berbeda dari pengajuan kartu kredit pada umumnya, yaitu fotokopi KTP & NPWP, slip gaji minimal 1 bulan terakhir, rekening koran 3 bulan terakhur, surat keterangan kerja bagi karyawan, akta perusahaan atau SIUP bagi wiraswasta dan surat profesi bagi profesional.