Apa kartu debit dan atm sama?
Saya agak bingung dengan istilah kartu debit dan kartu atm. Apa keduanya itu sama? Jujur saja, saya bingung banyak orang menyebut kartu yang di bawa oleh mereka itu kartu atm, padahal di kartunya sendiri tertulis sebagai kartu debit. Saya minta penjelasannya. terima kasih.
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Agatha
Satu kartu ada yang punya 2 fungsi sehingga beda penyebutan saja. Perbedaan penyebutan ini berdasarkan penggunaan. Jika dipakai mengoperasikan ATM maka disebut kartu ATM. Sedangkan saat digunakan pada mesin EDC dinamakan kartu debit. Tapi ada bank yang hanya menerbitkan kartu atm saja tanpa bisa digunakan sebagai kartu debit.
Dian Sari
Bagi saya sama saja, karena bank mengeluarkan kartu debit dengan fungsi transaksi di mesin EDC sekaligus juga di mesin ATM. Jadi satu kartu memiliki kemampuan dan fungsi untuk alat pembayaran dan tarik tunai dana dari rekening simpanan. Jarang ditemukan bank yang menerbitkan kartu ATM yang terpisah dengan kartu debit.