Maybank Indonesia
PT Bank Maybank Indonesia Tbk. atau yang dikenal dengan Maybank Indonesia adalah bagian dari group Maybank (Mayalan Banking) Berhad, salah satu group penyedia keuangan terbesar di ASEAN. Walaupun kehadiran Maybank di Indonesia dimulai semenjak diakuisisinya Bank Internasional Indonesia (BII) oleh Maybank melalui anak perusahaannya pada tahun 2008, namun secara institusi, bank ini telah berdiri sejak tahun 1959 dengan nama Bank Internasional Indonesia (BII). Di tahun 1988 BII memperoleh ijinnya untuk beroperasi sebagai bank devisa, dan di tahun 1989 resmi menjadi perusahaan terbuka dengan tercatat sebagai emiten di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya.
Setelah proses akuisisi oleh Maybank group di tahun 2008, nama BII resmi berganti menjadi Bank Maybank Indonesia pada tahun 2015 yang mencerminkan bagian yang tidak terpisahkan dengan group Maybank secara keseluruhan.
Cabang Maybank Indonesia tersebar di kota-kota besar di Indonesia baik dalam bentuk bank konvensional maupun dalam bentuk unit syariah. Maybank terus berkomitmen memberikan produk dan layanan komprehensif bagi masyarakat Indonesia meliputi segmen ritel, bisnis, perbankan global hingga pembiayaan otomotif dimana untuk aktivitas ini Maybank didukung 2 anak perusahaannya yaitu WOM Finance dan BII Finance.
Dukungan teknologi digital terkini pun telah dihadirkan demi komitmen Maybank Indonesia dalam memberikan pelayanan terbaik bagi nasabahnya.
5
Umar Ali
Saya rasa jenis tabungan ini tidak memberatkan karena disesuaikan dengan kemampuan anak-anak. Berikut ini persyaratan pembukaannya, pertama mengiri formulir pembukaan tabungan dan surat pernyataan pengoperasian di cabang, menyertakan bukti identitas orang tua, usia kurang dari 17 tahun dengan bukti akta kelahiran atau KK, dan setoran awal minimal Rp 100 ribu. Dan tabungan Superkidz ini bebas biaya administrasi.
ahmad
Maybank Tabungan SuperKidz merupakan salah satu jenis tabungan dari Maybank yang cocok digunakan untuk mengenalkan anak-anak budaya menabung. Untuk membuka rekening Maybank Tabungan SuperKidz, terdapat beberapa persyaratan, seperti mengisi formulir pendaftaran, menyertakan identitas orang tua, KK, akte kelahiran, berusia dibawah 17 tahun, dan melakukan setoran awal sebesar Rp 100.000.
Ms Joo
Setoran awal yang ditentukan cukup besar yaitu Rp. 100.000, apakah ada minimal saldo dan minimal setoran yang dibebankan untuk menabung berikutnya? Apakah Maybank menyediakan mesin setor tunai, mengingat tidak terlalu banyak ATM dan cabang Maybank yang bisa ditemukan di Indonesia (hanya di kota-kota besar saja)?
Abell
Sepertinya Maybank mempunyai Mesin CDM, tetapi jumlahnya yang masih minim. Untuk menabung, nasabah Maybank bisa langsung datang ke Kantor cabang Maybank ataupun melalui BANK lain, tetapi pastinya akan dikenakan biaya tambahan. Sedangkan setoran berikutnya tidak ada ketentuan nominal yang harus disetorkan.
Brandon
Maybank Tabungan SuperKidz merupakan rekening khusus untuk anak berusia di bawah 17 tahun dimana yang melakukan pembukaan rekening adalah orang tua dengan melampirkan KTP orang tua, Kartu Keluarga, dan Akta Lahir atau paspor Anak. Tidak ada biaya administrasi bulanan yang dikenakan dan jika melakukan transfer ke bank lain atau melalui ATM bank lain tidak dikenakan biaya selama saldo sebelum transaksi tersebut minimal Rp 10 Juta.