Apakah tabungan saya di CIMB Niaga bisa saya andalkan sebagai bentuk investasi?
Saya memiliki belum lama belajar tentang sedikit manajemen finansial, salah satu yang mau saya mulai adalah investasi. Tapi saya masih bingung apa yang sebaiknya saya lakukan untuk mulai berinvestasi. Apakah dalam bentuk tabungan sudah cukup? Apakah tabungan saya di CIMB Niaga bisa saya andalkan sebagai bentuk investasi?
Produk yang dibahas dalam forum ini:
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Ricardo
Ada banyak pilihan produk tabungan di CIMB Niaga. Semua disesuaikan dengan kebutuhan anda masing-masing. Jika anda berniat menyimpan dana anda dengan tujuan investasi agar dana anda berkembang, anda bisa memilih rekening Tabungan Mapan sebagai tabungan berjangka bersistem setoran rutin bulanan. Dengan suku bunga 6.75% hingga 7.25% per tahun (sesuai jangka waktu yang bebas anda tentukan) tabungan ini dapat menjadi sarana investasi anda yang sederhana.
Fuad
Jika anda ingin mendapat manfaat investasi dari CIMB Niaga, menurut saya lebih baik anda menggunaka tabungan Deposito Berjangka Personal dari CIMB Niaga. Pasalnya tabungan Deposito Berjangka Personal memiliki suku bunga yang cukup menarik yakni 5,25% dengan jangka waktu menabung mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan.
Ms Joo
Saat Anda melakukan transaksi pembukaan rekening di sebuah bank, Anda hanya melakukan aktifitas menabung saja, dan terkadang ada jenis tabungan yang justru dikenakan administrasi lebih besar dibandingkan dengan bunga tabungannya. Oleh karena itu, membuka rekening saja belum merupakan suatu aktivitas investasi. Tetapi bagaimana kita mengelola dana di tabungan itulah yang dinamakan investasi, semisalnya disimpan dalam bentuk Deposito. Tidak sebatas itu saja, bank juga memasarkan produk pihak lain seperti reksa dana maupun obligasi pemerintah. Anda bisa melakukan pembagian dana Anda sesuai dengan kebutuhan dana dalam waktu dekat.
Abi
Sebenarnya CIMB Niaga memiliki banyak produk tabungan yang juga memiliki manfaat masing-masing. Jika anda ingin menabung dalam bentuk investasi, anda dapat menggunakan tabungan berjangka. Pasalnya tabungan berjangka di CIMB Niaga memiliki suku bunga yang cukup tinggi dan tidak dapat dicairkan sebelum jatuh tempo. Jadi tabungan berjangka dari CIMB Niaga ini cocok anda gunakan sebagai tabungan investasi untuk masa depan anda.
Julie
Tabungan sebenarnya bukan merupakan investasi. Menurut saya, tabungan lebih cenderung sebagai wadah untuk menyimpan dana yang kita punya. Untuk Investasi, lebih baik Anda memindahkan dana tabungan CIMB Niaga anda ke bentuk deposito yang dimana bunga yang ditawqarkan cenderung lebih tinggi daripada bunga tabungan.
Kiki
Menurut saya, tabungan adalah suatu produk di mana kita bisa menyimpan uang. Di mana uang yang kita simpan tersebut dapat kita gunakan untuk bertransaksi. Untuk masalah investasi saya kurang setuju jika produk tabungan dapat dijadikan investasi, karena tabungan memiliki biaya administrasi dan suku bunganya pun sangat kecil. Jika kita menginginkan investasi melalui produk perbankan, maka kita dapat memilih Deposito atau Reksadana.
Finna
Betul sekali, suku bunga tabungan tidak akan mampu menyaingi laju inflasi setiap tahunnya belum lagi jika kita hitung biaya administrasi bank yang dibebankan pada kita. Untuk investasi ada banyak instrumen lain yang bisa memberikan keuntungan melebihi suku bunga simpanan yang ditawarkan bank dan tentu saja dengan faktor resiko yang menyertainya.