Tabungan dengan nilai tukar kurs yang kompetitif
Mandiri Tabungan Valas memudahkan nasabahnya yang ingin menyimpan dan melakukan transaksi dalam mata uang asing dengan keuntungan nilai tukar yang kompetitif serta bunga simpanan yang menarik. Dengan setoran awal minimal yang bervariasi untuk USD, SGD, EUR, CHF, GBP, AUD masing-masing senilai 100, 10.000 untuk JPY, dan 500 untuk HKD. Tabungan ini dikenakan biaya saldo di bawah minimum dan biaya administrasi bulanan senilai 1 untuk USD, SGD, EUR, CHF, GBP, AUD, 100 untuk Japanese Yen dan 5 bagi Hong Kong Dollar.
Produk yang dimaksud dalam review ini
Mandiri Tabungan
Tabungan Rupiah dari Bank Mandiri tidak hanya memfasilitasi simpanan dalam bentuk tabungan tapi juga memberikan berbagai layanan perbankan untuk mempermudah setiap transaksi Anda
45Mandiri Tabungan Valas
Tabungan Valas Mandiri tersedia untuk Anda yang ingin membuka rekening tabungan dengan mata uang asing dan nikmati berbagai layanan perbankan untuk transaksi dengan mata uang asing lainnya
45
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Yayuk
Mandiri tabungan valas adalah salah satu jenis tabungan dari bank mandiri yang menggunakan nilai valas atau uang asing. Dengan tabungan mandiri valas, anda akan mendapatkan berbagai keuntungan. Diantaranya adalah setoran pertama yang murah yakni USD 100, nilai tukar yang kompetitif, dan dapat digunakan untuk joint account. Mandiri tabungan valas memiliki biaya administrasi bulanan yang sangat ringan, yakni USD 1. Selain itu, transaksi rekening dapat dilakukan menggunakan ATM mandiri atau internet banking dari bank Mandri.
Dani
Saya punya rekan bisnis yang juga menggunakan Mandiri Tabungan Valas ini. Menurut saya tabungan Mandiri Tabungan Valas ini cocok digunakan bagi nasabah yang sering bertransaksi dengan mata uang asing. Sebenarnya saya juga tertarik dengan tabungan ini. Pasalya tabungan Mandiri Tabungan Valas ini memiliki nilai tukar yang cukup baik.