Tabungan tanpa biaya admin dan tingkat suku bunga menarik ditawarkan Bank BRI untuk memenuhi kebutuhan perbankan nasabah. Ada 11 jenis tabungan BRI yang bisa dipilih dengan berbagai keuntungan menarik. Layanan Bank BRI juga mudah dijangkau dengan jaringan perbankan terluas di Indonesia. Kamu akan sangat mudah menemukan kantor cabang, atau ATM Bank BRI bahkan di kota-kota kecil sekalipun. Jadi, kebutuhan transaksi finansial kamu sebagai nasabah Bank BRI segera terpenuhi.
Jadi, apakah kamu tertarik membuka rekening Bank BRI? Simak penjelasan artikel MoneyDuck ini untuk mengetahui jenis-jenis tabungan BRI dengan manfaat maksimal untuk pengelolaan keuanganmu. Salah satunya, tabungan BRI memiliki setoran awal yang ringan dan biaya administrasinya yang tergolong murah. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan atau rencana keuangan kamu. Mau tahu apa saja tabungan BRI yang menguntungkan? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Mengenai Tabungan BRI
Membuka rekening tabungan tidak hanya berguna untuk menyimpan uang saja, tapi juga untuk berbagai transaksi seperti transfer uang, melakukan transfer virtual, dan membayar tagihan. Ada juga beberapa fitur lain yang bisa kamu dapatkan dengan membuka rekening tabungan. Tentunya setiap jenis rekening tabungan menawarkan fitur yang berbeda-beda.
Seperti halnya tabungan BRI yang menawarkan banyak fitur dan keunggulan yang menarik dan tentunya sangat membantu nasabah dalam bertransaksi. Untuk menjawab kebutuhan nasabahnya, ada 11 jenis produk tabungan BRI yang menguntungkan bagi nasabahnya Jenis-jenis ini dilengkapi dengan cara pembukaan rekening serta besar setoran awal berbeda. Kamu bisa pilih yang sesuai dengan kebutuhan.
Jenis-Jenis Tabungan BRI dan Biayanya
Seperti telah disinggung, ada 11 tabungan BRI yang bisa dipilih sebagai komitmen Bank BRI untuk mewujudkan mimpi finansial nasabahnya. Ringkasnya, kamu bisa memiliki produk tabungan BRI Simpedes, BRI BritAma, BritAma Bisnis, BritAma X, Simpedes TKI, Tabungan Haji BRI, BritAma Rencana, BritAma Valas, Junio, Tabungan BRI Simple dan TabunganKu.
Saat memilih tabungan, kamu harus mengetahui tujuan finansial kamu. Apakah kamu menabung untuk rencana beribadah? Atau tabungan bisnis? Atau tabungan untuk masa depan anak? Selain tujuan finansial, ketahui juga kemampuan finansial kamu karena setiap jenis tabungan memiliki setoran awal dan biaya admin yang berbeda. Contohnya, setoran awal tabungan BRI Simpedes mulai dari Rp50.000 saja. Sedangkan setoran awal BritAma Bisnis Rp10.000.000. Agar tidak salah pilih, simak penjelasan masing-masing tabungan BRI sebagai berikut:
Baca Juga: Limit Transfer BRI Berdasar 6 Jenis Kartu dan Cara Transfer
Tabungan BRI Simpedes salah satu jenis tabungan BRI yang menguntungkan sehingga memiliki banyak nasabah. Tabungan BRI Simpedes bisa dibuka di seluruh unit kerja Bank BRI. Tabungan BRI Simpedes ini didukung dengan fitur e-banking, mobile banking, sms banking, **dan sistem real time online, sehingga kamu bisa bertransaksi kapan pun dan di mana pun. Tabungan BRI Simpedes bisa melakukan penarikan tanpa batas. Namun, tetap ada ketentuan yang harus dipatuhi.
Tabungan BRI Simpedes juga menawarkan tingkat suku bunga yang menjanjikan. Jika saldo tabungan ada di range Rp1.000.000 hingga Rp50.000.000, bunga yang didapatkan sebesar 0,70%. Untuk saldo tabungan antara Rp50.000.000 hingga Rp500.000.000 bunganya 0.85%. Saldo rekening antara Rp500.000.000 hingga Rp1 miliar mendapatkan bunga 1.1%. Kamu akan mendapat bunga 1.75% jika saldo rekening lebih dari Rp1 miliar.
Biaya Rekening Tabungan BRI Simpedes:
Soal biaya yang dibebankan ke nasabah, kamu tidak perlu khawatir karena biaya BRI simpedes sangatlah terjangkau. Berikut adalah penjabaran biaya rekening tabungan BRI Simpedes:
- Biaya admin per bulan Rp5.000
- Biaya admin untuk penarikan di teller di bawah Rp5.000.000 adalah Rp10.000
- Saldo minimum yang ditahan Rp50.000
- Denda Rp5.000/bulan jika saldo di bawah saldo minimum
- Tutup rekening dikenakan biaya Rp25.000
- Penggantian buku karena rusak Rp25.000
- Penggantian buku karena penuh Gratis
- Limit penarikan tunai per hari adalah Rp5.000.000
Syarat Buka Rekening Tabungan BRI Simpedes:
Sebagai produk unggulan tabungan BRI, BRI Simpedes memberikan syarat yang mudah saat pembukaan rekening. Setoran awal cukup Rp50.000. Untuk nasabah perorangan, siapkan identitas diri KTP dan NPWP, atau surat keterangan tidak memiliki NPWP jika belum memiliki NPWP.
Untuk nasabah badan atau non-perorangan, berkas yang perlu disiapkan adalah akta pendirian, NPWP, surat izin usaha, anggaran dasar/SK organisasi, dokumen identitas dari semua pengurus, serta mengisi formulir yang diberikan pihak bank. Customer service Bank BRI akan memandu prosedur pembukaan rekening.
2. Tabungan BRI BritAma
Tabungan BRI BritAma adalah jenis tabungan BRI yang menguntungkan dengan fitur digital berupa kemudahan bertransaksi melalui m-banking, e-banking, dan memiliki sistem real time online. Dengan menggunakan tabungan BRI BritAma kamu bisa bertransaksi di manapun dan kapan pun. Kamu bisa menggunakan kartu AM BRI BritAma di jaringan ATM bersama, Prima, Maestro dan lain-lain. Selain itu, kamu juga akan mendapat asuransi kecelakaan hingga Rp150.000.000. Menarik sekali bukan?
Tingkat suku bunga yang ditawarkan BritAma sangat menarik. Untuk saldo antara Rp1.000.000 hingga Rp50.000.000 bunga yang diberikan sebesar 0.70%. Range saldo Rp50.000.000 hingga Rp500.000.000 adalah 0.85%. Saldo rekening Rp500.000.000 hingga Rp1 miliar akan mendapat bunga 1.1%. Jika saldo rekening kamu lebih dari Rp1 miliar kamu akan mendapat bunga 1.9%.
Biaya Rekening Tabungan BRI BritAma:
Biaya yang didebit dari rekening Tabungan BRI BritAma juga tidak besar. Berikut adalah penjabarannya:
- Biaya administrasi per bulan untuk saldo kurang dari Rp10.000.000 sebesar Rp11.000
- Biaya administrasi per bulan untuk saldo lebih dari Rp10.000.000 sebesar Rp12.000
- Biaya kartu bulanan untuk jenis kartu Silver Rp2.000 sedangkan untuk kartu Black Rp6.500
- Biaya admin untuk penarikan di teller di bawah Rp5.000.000 sebesar Rp10.000
- Saldo minimum yang ditahan Rp50.000
- Sado di bawah saldo minimum per bulan Gratis
- Tutup rekening dikenakan biaya Rp50.000
- Penggantian buku karena rusak Rp25.000
- Penggantian buku karena penuh Gratis
Syarat Buka Rekening Tabungan BRI BritAma adalah:
- Datangi kantor cabang bank BRI terdekat;
- Siapkan setoran awal Rp250.000;
- Isi formulir pendaftaran dari bank; dan
- Siapkan identitas diri KTP, NPWP (WNI), atau Paspor/KITAS/KITAP (WNA).
Baca Juga: Lupa? Inilah Cara Mengetahui Nomor Rekening BRI
3. BritAma Bisnis
Bank BRI memberikan kemudahan transaksi untuk para pelaku bisnis dengan menghadirkan tabungan BRI BritAma Bisnis. Tabungan BritAma Bisnis bebas biaya administrasi bulanan jika saldo rata-rata per bulannya Rp5.000.000. Pencatatan di buku tabungan sangat terperinci. Ini sangat membantu pelaku usaha ketika melakukan pembukuan transaksi.
Tabungan BRI BritAma juga memberikan limit RTGS sebesar Rp1 miliar dan overbooking hingga Rp5 miliar. Selain bisa menggunakan ATM, tabungan ini juga dilengkapi fitur m-banking, e-banking dan sms banking. Selain itu ada juga fasilitas transfer otomatis AFT (Automatic Fund Transfer), account sweep, dan AGF (Automatic Grab Fund).
Tingkat suku bunganya cukup tinggi. Untuk saldo antara Rp500.000 hingga Rp5.000.0000 tingkat suku bunganya 1%. Range saldo Rp5.000.000 hingga Rp100.000.000 adalah 1.25%. Range saldo Rp100.000.000 hingga Rp1 miliar adalah 1.75%. Dan saldo di atas Rp2 miliar akan mendapat bunga sebesar 2.75%.
Biaya yang didebit rekening tabungan BRI BritAma Bisnis antara lain:
- Gratis biaya admin jika saldo per bulan Rp5.000.000.
- Biaya admin untuk saldo di bawah Rp5.000.000 adalah Rp50.000
- Biaya admin untuk penarikan di teller sampai dengan Rp5.000.000 adalah Rp10.000
- Saldo minimum yang mengendap Rp50.000
- Denda per bulan jika saldo di bawah saldo minimum Rp50.000
- Penutupan rekening Rp100.000
- Gratis biaya penggantian buku jika penuh
- Biaya penggantian buku tabungan rusak Rp25.000
Syarat Buka Rekening BritAma Bisnis:
Sangat mudah membuka rekening tabungan BRI BritAma. Siapkan setoran awal Rp1.000.000 dan kartu identitas seperti KTP dan NPWP bagi WNI atau Paspor /KITAS / KITAP bagi WNA. Kemudian isi formulir AR-01 dengan benar.
4. BritAma X
Tabungan BritAma X adalah jenis tabungan BRI untuk mahasiswa dan anak muda yang menginginkan kartu debit dengan desain elegan. Tidak hanya itu, BritAma X memberikan kemudahan transaksi dengan fasilitas m-banking, e-banking, sms banking, dan sistem real time online yang akan memudah transaksi kapan pun dan di mana pun. Dengan jenis tabungan ini kamu juga mendapatkan asuransi kecelakaan sebesar Rp150.000.000.
Jaringan kartu ATM BritAma X sangat luas tidak hanya di dalam negeri tapi sampai keluar negeri juga loh. Kartu ATM BritAma berlogo Mastercard, sehingga kamu bisa mengaksesnya di seluruh mesin ATM berlogo Mastercard. Kamu juga bisa memilih desain kartu yang diinginkan seperti BritAmaX Gentleman, BritAmaX Ladies, dan BritAmaX Basketball.
Biaya Rekening BritAma X sangat terjangkau, berikut rinciannya:
- Biaya administrasi bulanan Rp5.000
- Minimal saldo Rp10.000
- Biaya penutupan rekening di unit kerja BRI adalah Rp50.000
- **Gratis ****biaya pemeliharaan kartu bulanan.
Syarat Buka Rekening BritAma X:
Untuk membuka rekening jenis tabungan BRI BritAma X, kamu cukup menyerahkan setoran awal Rp100.000. Usia calon nasabah minimal 17 tahun dan maksimal 35 tahun. Membawa identitas diri seperti KTP dan NPWP untuk WNI dan Paspor/KITAP/KITAS serta dokumen pendukung lainnya bagi WNA. Lalu, lengkapi formulir pembukaan rekening.
Baca Juga: Cara Membuat Kartu Kredit BRI Untuk Mahasiswa
5. Simpedes TKI
Simpedes TKI adalah tabungan untuk WNI yang bekerja di luar negeri. Tabungan BRI ini bisa menjadi penyaluran gaji dan untuk transaksi. Jenis tabungan BRI Simpedes TKI ini menguntungkan karena setoran awalnya kecil sebesar Rp10.000 dan periode dormant tabungan ini cukup lama. Untuk memiliki tabungan BRI ini, nasabah tidak perlu pulang ke Indonesia karena pembukaan rekening bisa dilakukan secara online. Mudah dan praktis bukan?
Biaya Rekening Simpedes TKI:
- Biaya administrasi per bulan Rp3.000
- Biaya admin untuk penarikan di teller sampai dengan Rp5.000.000 adalah Rp10.000
- Saldo minimum yang mengendap Rp10.000
- Denda per bulan jika saldo di bawah saldo minimum Rp5.000
- Penutupan rekening Rp25.000
- Biaya pemeliharaan kartu ATM Rp1.500
- Gratis biaya penggantian buku jika penuh
- Biaya penggantian buku tabungan rusak Rp5.000
Syarat Buka Rekening Simpedes TKI:
Syarat buka rekening ini sangat mudah loh. Kamu cukup mengisi formulir dan melampirkan identitas diri seperti KTP/SIM/Paspor serta surat rekomendasi dari PPTKIS. Jangan lupa serahkan setoran awal Rp10.000, ya.
6. Tabungan Haji BRI
Untuk umat Muslim yang sedang dan ingin menunaikan ibadah haji, Tabungan Haji BRI adalah jenis tabungan yang tepat. Jenis tabungan BRI ini sudah terintegrasi dengan Sistem Informasi Dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) Dirjen Pemberangkatan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama RI. Salah satu keunggulannya adalah gratis biaya administrasi. Selain itu kamu mendapatkan asuransi jiwa serta kecelakaan sebesar 120% dari saldo tabungan. Walaupun bersifat tabungan rencana, namun kamu tetap bisa menarik dana sewaktu memerlukannya.
Biaya Rekening Tabungan Haji BRI:
- Gratis biaya admin
- Saldo minimal Rp50.000
- Penutupan rekening Rp50.000
- Rekening pasif akan ditutup otomatis jika saldo Rp25.000
Syarat Buka Rekening Tabungan Haji BRI:
Siapapun bisa membuka rekening Tabungan Haji BRI. Kamu cukup mengisi formulir yang sudah disediakan, kemudian membawa identitas diri seperti KTP dan NPWP.
7. BritAma Rencana
BritAma Rencana adalah jenis tabungan BRI yang menguntungkan dengan manfaat investasi dan asuransi. Tabungan BRI ini memberikan bunga yang lebih tinggi dibanding jenis tabungan lainnya. Keunggulan lainnya adalah gratis biaya admin. Ada dua jenis plan yang bisa dipilih dengan fitur yang hampir sama. Bedanya adalah besaran premi asuransi. Besaran premi asuransi plan A adalah 6% dari setoran setiap bulan. Sedangkan plan B tidak perlu lagi membayar premi. Manfaat asuransi yang didapatkan hingga Rp1 miliar.
Kamu bebas menentukan setoran. Mulai dari Rp100.000 hingga Rp5.000.000. Kamu juga bisa menentukan jangka waktu menabung. Mulai dari 1 hingga 20 tahun. Kamu akan mendapat laporan mutasi rekening koran yang akan dikirimkan ke e-mail.
Biaya Rekening BritAma Rencana:
Salah satu keunggulan tabungan BritAma Rencana dibanding jenis lain adalah tidak ada biaya yang didebit dari rekening. Gratis biaya administrasi, tidak ada biaya denda saldo di bawah saldo minumum, tanpa biaya pelunasan dipercepat, biaya penutupan rekening, biaya penarikan sebelum jatuh tempo, serta biaya lainnya.
Syarat Buka Rekening BritAma Rencana sebagai berikut:
- Usia 17-64 tahun;
- Memiliki minimal satu rekening tabungan BRI;
- Mengisi formulir yang diberikan;
- Menyiapkan identitas diri seperti KTP dan NPWP;
- Menyiapkan setoran awal minimal Rp100.000; dan
- Untuk menjadi nasabah BritAma Rencana tidak memerlukan medical checkup.
Baca Juga: Tabungan Emas BRI: Ini Cara, Syarat & Keuntungannya
8. BritAma Valas
BritAma adalah pilihan tabungan BRI yang tepat untuk kamu yang suka bertransaksi menggunakan mata uang asing. Tersedia 10 mata uang yang bisa digunakan, yaitu AUD, SGD, CNY, EUR, HKD, SAR, JPY, AED, dan GBP. Nasabah BritAma Valas juga bisa memilih desain kartu debitnya. Kartu ATM BritAma Valas dilengkapi chip yang membuat kamu semakin aman dalam bertransaksi. Selain itu tabungan ini juga memberikan asuransi kecelakaan dan nilai tukar yang kompetitif.
Biaya Rekening BritAma Valas:
- Biaya administrasi US$0.75
- Penutupan rekening US$5
- Limit transaksi antar cabang US$20.000
Syarat Buka Rekening BritAma Valas:
- Siapkan setoran awal minimal USD50 / AUD50 / SGD65 / EUR50 / CNY350 / AED175 / HKD350 / GBP50 / JPY5000 / SAR300;
- Isi formulir pembukaan rekening; dan
- Siapkan kartu idrntitas seperti KTP dan NPWP.
9. Junio
Untuk para orang tua yang ingin membiasakan anak-anak menabung, tabungan BRI Junio adalah pilihan yang tepat. Sama seperti jenis tabungan BRI yang lain, tabungan BRI Junio juga dilengkapi kartu ATM. Kartu ATM tabungan BRI Junio memiliki chip untuk mendukung keamanan kartu serta desain yang menarik yang bisa dipilih.
Setiap transaksi menggunakan tabungan BRI Junio bersifat real time online dan dapat dilakukan di semua unit dan ATM BRI di seluruh Indonesia. Bunga yang diberikan juga sangat kompetitif. Jenis tabungan BRI untuk pelajar ini juga dilengkapi dengan asuransi kecelakaan dan fitur Junio rencana. Fitur ini memungkinkan kamu untuk menabung selama jangka waktu tertentu dengan nominal yang ditentukan.
Biaya Rekening Junio:
- Saldo minimum yang ditahan adalah Rp50.000
- Untuk usia di bawah 12 tahun gratis biaya admin per bulannya. Sedangkan nasabah 12 hingga 17 tahun biaya admin sebesar Rp500.
- Biaya kartu ATM Rp500
- Denda per bulan jika saldo di bawah saldo minimum Rp10.000
- Biaya administrasi untuk penarikan di teller untuk limit di bawah Rp5.000.000 adalah Rp10.000
- Saldo minimum Rp50.000
Syarat Buka Rekening Junio:
Persyaratan buka rekening Junio untuk usia di bawah 12 tahun berbeda dengan usia 12 hingga 17 tahun. Persyaratan untuk usia di bawah 12 tahun, yaitu,
- Orangtua harus memiliki satu jenis tabungan di Bank BRI;
- Mengisi formulir pembukaan rekening;
- Menyiapkan kartu keluarga, akta kelahiran serta NPWP orangtua;
- Menyiapkan setoran awal minimal Rp100.000; dan
- Transfer data otomatis dari rekening BRI orangtua.
Sedangkan untuk anak usia 12 hingga 17 tahun, persyaratannya sebagai berikut :
- Mengisi formulir pembukaan rekening;
- Membawa kartu identitas atau kartu pelajar; dan
- Membawa fotokopi KTP orangtua dan surat pernyataan dari orangtua.
10. Tabungan BRI Simple
Tabungan BRI Simple adalah tabungan untuk para pelajar. Jenis tabungan BRI ini berguna untuk membangkitkan semangat menabung. Seperti namanya, proses pendaftaran tabungan ini sangat mudah. Tidak perlu bundling dengan rekening orang tua. Jenis tabungan ini juga memungkinkan untuk menabung di mana saja, tidak harus ke bank tapi juga bisa di sekolah. Keunggulan lain, tidak ada biaya admin.
Biaya Rekening Tabungan BRI Simple:
Tabungan BRI Simple tidak mengeluarkan biaya apapun termasuk biaya administrasi.
Syarat Buka Rekening Tabungan BRI Simple:
Telah disinggung di atas, kamu bisa membuka rekening BRI Simple di sekolah. Pertama, siapkan setoran awal minimal Rp5000. Menyiapkan kartu tanda pelajar yang mencantumkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) / Nomor Induk Sekolah (NIS). Membawa fotokopi akta lahir dan fotokopi KTP orangtua/wali. Terakhir, mengisi formulir pendaftaran dan formulir tambahan yang harus diisi orangtua.
11. TabunganKu
TabunganKu adalah produk tabungan yang dibuat bersama-sama oleh sejumlah bank untuk membangun budaya menabung di masyarakat Indonesia. Fitur unggulan dari produk ini adalah tidak ada biaya admin selama saldo di atas Rp20.000. Setoran awal untuk Tabunganku sebesar Rp20.000 dan setoran selanjutnya minimal Rp10.000. Sayangnya tabungan ini tidak menerbitkan kartu ATM, sehingga semua transaksi harus dilakukan di kantor cabang Bank BRI. Tapi, tenang saja, proses menabung di teller BRI mudah kok!
Biaya Rekening TabunganKu:
Salah satu keunggulan dari TabunganKu adalah bebas biaya admin. Biaya penutupan rekening hanya dikenai Rp20.000.
Syarat Buka Rekening TabunganKu:
- Merupakan WNI dengan kartu identitas seperti KTP/SIM/Paspor;
- Membawa surat keterangan domisili jika tidak tinggal di alamat KTP.
Cara Buka Rekening Tabungan BRI
Nah, setelah membaca 11 jenis tabungan BRI yang menguntungkan, apakah kamu berminat untuk menjadi nasabah Bank BRI juga? Banyak sekali kemudahan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan tabungan Bank BRI. Cara buka rekening BRI juga mudah kok. MoneyDuck akan ringkas lagi cara buka rekening tabungan BRI secara umum seperti berikut ini:
- Pilih produk tabungan apa yang kamu inginkan.
- Siapkan kartu identitas seperti KTP, NPWP bagi WNI atau PASPOR /KITAS bagi WNA.
- Siapkan dana setoran awal.
- Isi formulir pembukaan rekening dengan jelas dan lengkap.
- Ikuti arahan customer service BRI saat proses pembukaan rekening.
Kelola Keuangan Lebih Cerdas Yuk!
Menabung adalah salah satu cara terbaik untuk mencapai tujuan finansial. Jadi, penting untuk memilih jenis tabungan BRI yang bisa membantu untuk memenuhi target keuangan. Temukan produk tabungan terbaik Bank BRI untuk rencana masa depan kamu. Jika masih bingung, kamu bisa loh berkonsultasi dengan para Expert keuangan di MoneyDuck yang akan membantu kamu mewujudkan tujuan keuangan. Caranya sangat mudah, cukup klik tombol Konsultasi Gratis yang ada di bawah.
Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!