TikTok kini telah menjadi salah satu aplikasi yang sangat populer di dunia, bahkan pamornya sudah melebihi Facebook dan YouTube. Alasan banyak orang menggunakan aplikasi ini bukan hanya untuk membuat dan mengunggah video pendek, tetapi juga jadi tempat mencari uang dengan cepat. Cara cepat dapat uang dari TikTok pun bisa dibilang cukup bervariasi.

Kamu hanya perlu menyiapkan ponsel dan jaringan internet yang lancar sebagai langkah awal mendapatkan uang di TikTok. Tertarik untuk mencobanya? Baca terus uraian artikel MoneyDuck di bawah ini untuk mengetahui berbagai informasi menarik tentang cara menghasilkan uang dari TikTok.

Apa itu TikTok?

TikTok diluncurkan di Cina pada 2016 sebagai platform musik

TikTok adalah sebuah jaringan sosial dan platform video musik asal Cina yang diluncurkan pada September 2016 oleh Zhang Yiming. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk membuat, mengedit, dan berbagi klip video pendek dengan dukungan filter dan musik.

Berkat pengembangan programnya, aplikasi TikTok versi terbaru kini sudah bisa membuat video dengan durasi yang lebih panjang, sekitar 60 detik atau satu menit. Menariknya lagi, pengguna bahkan bisa menghasilkan pundi-pundi uang hanya dengan scroll aplikasi TikTok.

Bisakah Menghasilkan Uang dari TikTok?

Tidak sedikit orang yang menjadikan TikTok sebagai tempat mencari uang. Cara mendapatkan uang dari TikTok pun terbilang cepat dan bukan memanfaatkan AdSense atau iklan. Cukup dengan buat akun personal atau brand di TikTok, setiap pengguna bisa memperoleh penghasilan dari TikTok.

Siapa yang Dapat Uang dari TikTok?

Para selebritis TikTok saat ini telah menjadikan platform TikTok sebagai sumber penghasilan utama. Kendati begitu, bukan berarti para pemula TikTok harus menjadi seleb dulu untuk bisa menghasilkan uang di TikTok. Semua pengguna bisa menghasilkan uang di TikTok apabila memanfaatkannya dengan baik, meskipun belum memiliki followers atau pengikut sama sekali.

Baca Juga: 7 Pekerjaan Freelance dengan Penghasilan Menjanjikan

Cara Cepat Dapat Uang dari TikTok

Live streaming di TikTok bisa menghasilkan uang

Sejak pertama kali diluncurkan, TikTok sudah bisa dimanfaatkan penggunanya untuk menghasilkan uang. Ada beragam cara cepat dapat uang dari TikTok yang bisa diterapkan oleh penggunanya. Beberapa cara tersebut di antaranya:

1. Program TikTok Affiliate

Apakah kamu pernah melihat pengguna TikTok yang membuat video sambil menyebarkan tautan produk jualan? Jika pernah, artinya orang tersebut merupakan peserta program TikTok Affiliate atau disebut sebagai Affiliator. Sederhananya, TikTok Affiliate adalah program untuk mengajak pengguna TikTok mempromosikan produk yang dijual para seller di TikTok Shop. Melalui cara ini, baik seller TikTok maupun affiliator sama-sama mendapatkan untung.

Bagi para peserta program TikTok Affiliate, keuntungannya berupa mendapatkan komisi ketika ada pengguna yang membeli produk dari tautan yang dipromosikan. Alhasil, seller TikTok juga akan untung karena produknya berhasil terjual. Berikut cara daftar Tiktok Affiliate untuk kreator:

  • Buka aplikasi TikTok, lalu lakukan login ke akun kamu.
  • Buka ‘Pengaturan dan Privasi’, lalu muncul menu ‘TikTok shop’ pada kolom monetisasi.
  • Tekan ‘TikTok Shop’, lalu klik ‘Tambahkan Produk Afiliasi’.
  • Pilih produk yang akan dijual atau langsung hubungkan tautan dari e-commerce.
  • Selesai.

2. Undang Teman dengan Kode Referral

Pengguna TikTok juga bisa mendapatkan uang dengan hanya mengundang teman dengan kode referral miliknya. Kode referral TikTok sendiri merupakan semacam kode rujukan yang dipakai oleh user pertama untuk mengajak pengguna TikTok baru. Contoh kode referral TikTok adalah A8DC0MQLWPZCP.

Dengan masukan kode referral TikTok, baik kamu maupun temanmu yang berhasil diundang akan sama-sama mendapat keuntungan berupa koin TikTok. Setelah koin tersebut mencapai jumlah tertentu, kamu bisa mencairkannya menjadi uang tunai ke berbagai e-wallet seperti DANA, GoPay, dan OVO. Adapun cara undang teman dengan kode referral, yakni:

  • Buka aplikasi TikTok.
  • Masuk ke bagian Profil.
  • Pilih menu Undang Teman.
  • Salin link undangan.
  • Sebarkan link undangan melalui sosial media, misalnya WhatsApp.
  • Kemudian minta temanmu untuk memasukkan kode referral atau undangan.
  • Terakhir, tekan konfirmasi. Koin TikTok berhasil didapatkan kamu dan temanmu.

3. Program Endorsement

Endorsement menjadi cara cepat dapat uang di TikTok berikutnya yang bisa kamu coba. Namun, cara ini biasanya hanya bisa dilakukan oleh pengguna yang telah memiliki banyak followers dan engagement yang tinggi. Upah hasil endorsement TikTok pun beragam, bergantung pada jumlah followers dan exposure yang didapat. TikTok juga menawarkan fitur TikTok Creator Marketplace kepada endorser untuk mempromosikan diri. Sehingga peluang endorsement pun akan semakin terbuka lebar.

4. Live Streaming TikTok

Live streaming TikTok merupakan salah satu fitur yang dapat dimanfaatkan pengguna untuk mendapatkan profit. Keuntungan dari fitur ini berupa gift atau hadiah virtual yang diberikan oleh para penonton. Sama seperti koin TikTok, gift tersebut juga bisa dicairkan menjadi uang.

Untuk melakukan live streaming TikTok, pengguna harus memenuhi beberapa persyaratan, di antaranya berusia minimal 16 tahun dan memiliki followers lebih dari 1000. Semakin banyak followers tentu akan memengaruhi jumlah penonton yang memberikan gift.

5. Buka TikTok Shop

Para pebisnis yang tengah merintis usaha online patut mencoba membuka toko di TikTok Shop. TikTok Shop adalah fitur social commerce, di mana pengguna bisa melakukan promosi dan menjual produknya lewat aplikasi TikTok. TikTok Shop bahkan telah dilengkapi dengan berbagai metode pembayaran. Mulai dari transfer bank atau virtual account, kartu kredit, DANA, GoPay, OVO, ShopeePay, Indomaret, Alfamart, hingga Cash on Delivery (COD).

Baca Juga: Ide Bisnis Online Tanpa Modal Yang Menguntungkan dan Cocok Untuk Ibu Rumah Tangga

6. Menarik Donasi

Telah diberitahukan sebelumnya, apabila melakukan live streaming di TikTok kamu berkesempatan mendapat donasi atau Payout Coins dari penonton. Donasi dari penonton tersebut berupa gift sticker yang dapat kamu konversikan menjadi uang ketika sudah terkumpul dalam jumlah yang cukup.

7. Menjual Akun TikTok

Jika kamu sudah mahir dalam membangun engagement dengan followers, maka cara terbaik untuk menghasilkan uang dengan cepat di TikTok adalah melakukan jual beli akun. Konsepnya sangat simpel, yang perlu kamu lakukan adalah:

  • Membuat akun dengan minat pada topik tertentu.
  • Menumbuhkan followers, like, jumlah tayangan, dan engagement.
  • Membangun komunitas dengan peminat topik yang sama.
  • Setelah akun menjadi besar, jual ke brand atau perusahaan dengan bidang yang sama.

8. Mempromosikan Musik

Bagi kamu yang bekerja di dunia musik, maka bisa mempromosikan musik buatanmu melalui TikTok. Sebagaimana kita tahu, sebagian besar konten di TikTok diiringi dengan musik tertentu. Apabila musik yang kamu promosikan melalui TikTok berhasil dipakai banyak orang, kamu tentu akan mendapatkan royalti berupa uang.

9. Mengarahkan Traffic TikTok ke Platform Lain

Cara cepat dapat uang dari TikTok terakhir yang bisa kamu coba adalah dengan mengarahkan traffic TikTok ke platform lain, seperti YouTube atau Instagram. Caranya cukup dengan menambahkan link yang mengarahkan ke website sumber pendapatanmu di bio akun TikTok milikmu.

Baca Juga: Cobalah 8 Cara Mendapatkan Uang dari Aplikasi Ini

Tips untuk Monetisasi TikTok

Temukan niche akun TikTok misalnya menari

TikTok menyediakan peluang yang tak terbatas bagi para kreator konten untuk melakukan monetisasi. Monetisasi sendiri merupakan suatu cara agar kreator dapat memperoleh uang dari konten yang dibuat dan unggah di media sosial, termasuk TikTok. Agar bisa cepat dapat uang dari TikTok, bisa ikuti beberapa tips monetisasi berikut ini:

1. Tentukan Niche Akun TikTok

Menentukan niche akun TikTok akan membantu kamu dalam membangun sebuah branding yang baik. Niche di TiTok pun sangat bervariasi. Mulai dari berita, budaya, edukasi, fesyen, game, kecantikan, kesehatan, komedi, makanan, motivasi, musik, olahraga, otomotif, dan tarian.

2. Tetapkan Target dan Konsisten

Setelah itu, tetapkan target audience dan konsisten membuat konten sesuai niche yang kamu pilih. Dengan rutin mengunggah konten sesuai niche tertentu, maka kamu akan melekat dengan niche tersebut di benak audience. Jika seseorang mencari informasi tentang niche yang kamu buat, besar kemungkinan akun milikmu yang akan langsung muncul di pencariannya.

3. Menganalisa Konten TikTok agar FYP

Kamu juga harus rajin menganalisa konten agar bisa masuk FYP (For Your Page). FYP merupakan halaman awal yang pertama kali muncul saat user mengakses aplikasi TikTok. Laman itu nantinya akan menunjukkan berbagai konten dari pengguna lain yang direkomendasikan untuk akunmu.

Keuntungan bagi konten yang berhasil masuk FYP adalah bisa berpotensi mendapatkan lebih banyak viewers dan like. Selain itu, tidak menutup kemungkinan bahwa followers akun kamu juga akan bertambah.

4. Tingkatkan Follower

Untuk meningkatkan engagement hingga memperluas jangkauan konten yang dibuat, kamu juga perlu menaikkan followers TikTok. Selain itu, memiliki jumlah followers yang banyak bisa meningkatkan popularitas akunmu hingga memunculkan peluang kerja sama berupa endorsement atau bentuk lainnya.

Tambah Penghasilan dengan Main Sosial Media TikTok

Dapatkan uang banyak dari konten TikTok

Bukan hanya menyediakan hiburan, media sosial TikTok juga bisa jadi tempat untuk menambah penghasilan apabila kamu manfaatkan dengan baik. Misalnya seperti menjadi seorang konten kreator TikTok. Jika dirasa sulit untuk menjalani profesi sebagai konten kreator, kamu bisa konsultasi terkait cara cepat menghasilkan dan mengelola keuangan dengan ExpertDuck melalui tombol di Konsultasi Gratis bawah ini.