Fasilitas wilayah ada beragam macamnya, mulai dari tempat pelayanan umum, jalanan yang baik, hingga tersedianya moda transportasi umum. Transportasi umum untuk membantu masyarakat melakukan aktivitas hariannya ada banyak, salah satunya adalah bus. Pemerintah Surakarta atau Solo punya sebutan khusus untuk bus yang mereka sediakan, yaitu BST atau Batik Solo Trans. Kalau kamu mau menaikinya, maka perlu tahu rute BST Solo terbaru agar tidak tersesat.

Rute BST bisa kamu dapatkan melalui aplikasi Teman Bus, peta rute di beberapa halte, hingga di sosial media. Wilayah Solo yang begitu luas dan cenderung memiliki jalan yang berbelit-belit, membuat kamu perlu tahu informasi rute tersebut, apalagi koridor bus yang disediakan ada banyak, jadi jangan sampai kamu tersesat karena salah menaiki bus. Berikut informasi lebih lengkap terkait BST Solo, mulai dari pengertiannya, tarif, cara menaikinya, hingga rutenya.

Apa itu BST Solo?

Apa itu BST Solo?

BST merupakan singkatan dari Batik Solo Trans, yaitu layanan transportasi umum berbentuk bus yang menghubungkan antar wilayah Solo. BST Solo telah ada sejak tahun 2010 yang diresmikan oleh Joko Widodo yang kala itu menjabat sebagai Wali Kota Surakarta. Sejak diresmikan, jumlah koridor BST terus bertambah, menyesuaikan kawasan yang paling banyak dikunjungi masyarakat. Setiap koridor memiliki rutenya masing-masing, jadi kamu perlu tahu rute BST Solo terbaru apabila ingin sampai tujuan dengan cepat.

Baca Juga: Tiket Kereta Api Go Show Lebih Murah, Ini Rute dan Cara Belinya

Tarif BST Solo Terbaru

Tarif BST Solo Terbaru

Sejak diresmikan, BST Solo kurang diminati masyarakat karena berbayar, selain itu masyarakat Solo juga sudah terbiasa menggunakan transportasi pribadi, sehingga enggan beralih ke transportasi umum. Guna meningkatkan minat penggunaan BST, maka pemerintah memberikan subsidi, sehingga tarif BST gratis bagi siapa saja. Hal tersebut cukup ampuh untuk meningkatkan penggunaan BST. Sayangnya, mulai tahun 2023, subsidi pemerintah tersebut dicabut dan penumpang perlu membayar Rp3.700 per orang.

Bagaimana Cara Naik BST di Solo?

Bagaimana Cara Naik BST di Solo?

Apakah kamu merupakan wisatawan lokal yang datang ke Solo? Jika ya, kamu bisa menaiki BST untuk mengelilingi dan mengunjungi tempat-tempat populer di Solo. Tapi, kamu yang menetap di Solo pun jangan mau kalah, kamu bisa menghemat biaya transportasi dengan menaiki BST, misalnya untuk pergi ke tempat kerja atau sekolah. Cara naik BST Solo cukup mudah, yaitu sebagai berikut:

  • Kamu hanya perlu menunggu di halte yang disediakan;
  • Menaiki BST dengan koridor yang sesuai tujuan;
  • Melakukan pembayaran dengan tap kartu;
  • Duduk di kursi penumpang;
  • Ketike halte tujuan sudah dekat, segera berdiri dan mendekat ke pintu keluar; dan
  • Turunlah saat sudah sampai di halte terdekat dengan tempat tujuan.

Gunakan Aplikasi Teman Bus

Agar kamu bisa lebih mudah dalam menggunakan BST, kamu bisa unduh aplikasi Teman Bus. Aplikasi tersebut biasa digunakan untuk melihat peta jaringan, memilih koridor atau rute BST Solo terbaru, hingga informasi seputar jadwal keberangkatan. Aplikasi ini bisa kamu gunakan tak hanya untuk menaiki BST Solo, namun untuk menaiki layanan bus pemerintah di kota lainnya, seperti Yogyakarta, Bali, Palembang, Medan, Makassar, Banyumas, Banjarmasin, Surabaya, dan Bandung.

Kartu untuk Bayar BST Solo

Awalnya, pembayaran BST dilakukan secara tunai, jadi selain supir bus, ada juga kondektur yang membantu menerima pembayaran dari penumpang. Seiring berjalannya waktu, kini pembayaran sudah dilakukan secara otomatis, sehingga tak membutuhkan lagi kondektur. Saat ini terdapat mesin pembayaran yang diletakkan di atas tangga saat menaiki bus, digunakan untuk mengscan pembayaran via kartu atau ponsel. Pembayaran yang valid hanya menggunakan e-money dan QRIS.

1. Kartu E-money

Kartu yang bisa digunakan untuk BST, yaitu kartu e-money. Apa saja? Biasanya merupakan kartu yang diterbitkan oleh bank dan fungsinya bisa juga digunakan untuk pembayaran tol, dan sejenisnya. Kamu bisa mendapatkan kartu tersebut melalui bank penerbitnya, misalnya E-money dari Bank Mandiri, Brizzi dari BRI, Flazz dari BCA, hingga TapCash dari BNI. Beberapa kartu juga tersedia di Alfamart dan Indomaret dengan harga Rp25.000 tanpa saldo atau Rp50.000 dengan saldo Rp25.000.

2. Pakai QRIS

Awalnya, banyak masyarakat yang bertanya, apakah bisa menggunakan QRIS untuk naik BST, dan saat itu memang belum ada. Pemerintah yang terus mendapatkan permintaan tersebut, kini menyediakan pembayaran via QRIS. Kabar baiknya, khusus bagi penumpang yang menggunakan QRIS hanya perlu melakukan tap satu kali setiap satu jam, meskipun pindah koridor. Intinya, kamu hanya akan dikenakan tarif Rp3.700 per jamnya meski pindah koridor. Apabila kamu berganti koridor 3x dalam satu jam, kamu hanya perlu membayar sebanyak 1x.

Rute BST Solo Terbaru

BST Solo memiliki 6 bus rute dengan 389 pemberhentian. Wilayah yang dijangkau mulai dari Surakarta, Boyolali, Sukoharjo, dan Karanganyar. Jam operasional BST Solo mulai dari jam 05.00 WIB - 21.00 WIB. Jumlah koridor ada 6, yaitu Koridor 1 disingkat menjadi K1, Koridor 2 menjadi K2, Koridor 3 menjadi K3, Koridor 4 menjadi K4, Koridor 5 menjadi K5, dan Koridor 6 menjadi K6. Berikut rincian rute per koridornya.

1. Koridor 1

  • Terminal palur;
  • Gerbang depan UNS;
  • RSUD Moewardi;
  • Pasar Gede;
  • Balai Kota;
  • Gladak;
  • Slamet Riyadi;
  • Nonongan;
  • Sarpon;
  • Sriwedari;
  • Purwosari;
  • Kerten;
  • UMS;
  • Kartasura;
  • Colomadu;
  • Bandara Adir Soemrmo PP.

2. Koridor 2

  • Terminal palur;
  • UNS;
  • RSUD Moewardi;
  • SMA Warga;
  • SMA 1;
  • SMA 2;
  • Stasiun Solo Balapan;
  • Masjid Solihin;
  • Monumen Pers;
  • RS PKU;
  • Mall Solo Paragon;
  • Gendengan;
  • Stasiun Purwosari;
  • Kerten;
  • Samsat;
  • SMP Ursulin;
  • Perempatan Manahan; dan
  • Hotel Sunan PP.

3. Koridor 3

  • Terminal Kartasura;
  • Pajang;
  • Pasar Jongke;
  • Pasar Kabangan;
  • Baron;
  • Tipes;
  • Gemblengan;
  • Nonongan;
  • Gladak;
  • Balaikota;
  • Pasar Gede;
  • Panggung;
  • RS Moewardi;
  • Tugu; dan
  • Cembengan PP

4. Koridor 4

  • Terminal Kartasura;
  • Luwes Kartasura;
  • De Colomadu;
  • Tugu Makutho;
  • Stadion Manahan;
  • RS Brayat;
  • Terminal Tirtonadi;
  • Pasar Ngemplak;
  • Kampus UTP;
  • RS Dr Oen Kandangsapi;
  • Panggung;
  • RS Moewardi;
  • Techno Park;
  • Solo Safari;
  • Terminal Palur PP.

5. Koridor 5

  • Terminal Kartasura;
  • RS Karima;
  • Luwes Kartasura;
  • Pasar Colomadu;
  • SMP 1 Gawanan;
  • AKFIS;
  • Batas Kota;
  • SMK 9 SMSR;
  • Graha Sabha Buana Sumber;
  • SMP 12;
  • Stadion Manahan;
  • SMP 24/25;
  • Gendengan;
  • Sriwedari;
  • Nonongan;
  • Gemblengan;
  • Gading;
  • Sub Terminal Semanggi;
  • Bekonang; dan
  • Sidan PP.

6. Koridor 6

  • Terminal Tirtonadi;
  • RS Triharsi;
  • Stasiun Balapan;
  • Punggawan;
  • Mangkunegaran;
  • Pasar Triwindu;
  • Wisma;
  • Batari;
  • Pasar Kembang;
  • Tipes;
  • Gemblengan;
  • Danukusuman;
  • The Park Mall;
  • Solo Baru;
  • Jembatan Bacem; dan
  • RS Indriati PP.

Baca Juga: Diskon Tiket Kereta Api untuk Dosen, Begini Cara Dapatkannya

Sekarang Makin Mudah Jelajahi Kota Surakarta

Sekarang Makin Mudah Jelajahi Kota Surakarta

Itulah penjelasan terkait rute BST Solo terbaru, berapa tarifnya, bagaimana cara bayarnya, hingga jam operasionalnya. Bagi kamu yang dari luar kota dan ingin berlibur ke Solo, maka bisa menabung dari sekarang, dan ketika sudah di Solo, kamu bisa berkeliling kota Solo menggunakan BST. Jika kamu bingung bagaimana mendapat tambahan uang dengan menabung atau investasi, maka bisa coba konsultasikan dengan ExpertDuck melalui layanan Konsultasi Gratis. Kamu juga bisa tanyakan produk keuangan yang berhubungan dengan liburan lainnya, seperti kartu kredit dan asuransi perjalanan.