Convenience | 4.0 |
Customer Service | 4.0 |
Fees and Charges | 4.0 |
Interest Rate | 4.0 |
Ulasan Terkait Produk BRI Simpedes 2024
Tabungan Simpedes BRI merupakan fasilitas tabungan bagi masyarakat umum yang bisa dilakukan di BRI Unit dimana pun dan menawarkan berbagai hadiah menarik untuk para nasabahnya
Bank BRI
Bank Rakyat Indonesia (BRI) lahir pada tahun 1895, dengan bentuk awal sebagai suatu lembaga keuangan yang khusus melayani orang-orang Indonesia pada saat itu. Awal didirikan di Purwokerto Jawa Tengah oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja dan diberi nama dalam bahasa Belanda yang bila diartikan ke bahasa Indonesia menjadi "Bank Bantuan dan Simpanan Milik Kaum Priyayi Purwokerto". Pada tahun 1946 BRI resmi menjadi Bank Pemerintah pertama di Indonesia ditetapkan melalui peraturan pemerintah. Walaupun sempat berhenti beroperasi setelah itu, BRI kembali aktif pada tahun 1949 dan berubah nama menjadi Bank Rakyat Indonesia Serikat. Pada rentang tahun 1960-1965 BRI juga sempat mengalami peleburan dengan Bank Tani Nelayan dan NHM, dimana intgrasi ini juga beberapa kali mengalami perubahan bentuk dalam periode tersebut. Sejak 1992 BRI resmi menjadi perseroan terbatas dengan 100% kepemilikan ada pada Pemerintah Indonesia. Pada 2003 pemerintah Indonesia menjual 30% sahamnya sehingga BRI pun resmi menjadi perusahaan publik. Dengan keunggulannya memiliki cakupan wilayah layanan luas secara nasional, BRI berkomitmen untuk selalu mendukung peningkatan ekonomi masyarakat dengan fokus pada layanan bagi segmen mikro, kecil, dan menengah. BRI dibantu beberapa anak perusahaan dalam memberikan layanan terbaiknya meliputi penyimpanan dana, pemberikan kredit, dan investasi, dimana hal ini dicapai dengan memadukan SDM profesional, teknologi handal, jaringan konvensional dan digital yang produktif dengan tetap berpegang teguh pada prinsip manajemen operasi resiko yang unggul dan tata kelola perusahaan yang baik.
Produk tabungan andalan dengan setoran awal yang terjangkau
BRI Simpedes
Setoran awal yang kecil
BRI Simpedes
Tabungan untuk semua kalangan
BRI Simpedes
Tabungan untuk masyarakat desa
Buat saya yang dipedesaan, tabungan BRI Simpedes ini cocok sekali dan memudahkan transaksi saya. Sehingga hasil penjualan dari ladang, saya bisa langsung ditabung. Karena Bank BRI ada sampai di pelosok desa saya, maka saya tidak khawatir lagi uangnya akan hilang, atau bahkan dimakan rayap. Bank BRI terbaik
BRI Simpedes
Fasilitas yang cukup lengkap
Tabungan BRI Simpedes memberikan banyak kemudahan dalam setiap transaksi. Kemudahan ini didukung dengan adanya internet banking, transaksi otomatis, dan dilengkapi dengan adanya kartu ATM atau kartu debit. Inilah yang membuat saya tidak ragu menggunakan dan bertransaksi kebutuhan saya menggunakan BRI Simpedes.
BRI Simpedes
Pembukaan rekening secara offline
Agar dapat memiliki rekening BRI Simpedes nasabah harus mendatangi unit cabang BRI pada jam operasional untuk melakukan pembukaan rekening. Belum ada fasilitas untuk membuka rekening secara online. Setoran awal yang diwajibkan cukup ringan jika dibandingkan dengan bank-bank lain dengan program serupa.
BRI Simpedes / Bank BRI
Mudah buka tabungan
BRI Simpedes sudah menjadi andalan saya dalam menyimpan pemasukan selama 10 tahun. Awalnya, membuka tabungan di sini sangatlah mudah dan praktis. Selain itu, BRI memang sudah terkenal mudah diakses karena tersebar di berbagai pelosok Indonesia. BRI juga sering memberikan bonus-bonus untuk saya. BRI Simpedes akan tetap jadi tabungan utama saya.
BRI Simpedes / Bank BRI
Tabungan ini cocok untuk saya yang berdomisili di daerah pedesaan.
Sama seperti namanya, memang tabungan ini cocok untuk saya yang berdomisili di daerah pedesaan. Hasil penjualan dari ladang, saya bisa langsung tabung di Bank BRI. Karena Bank BRI ada sampai di pelosok desa saya, maka saya tidak khawatir lagi uangnya akan hilang, atau bahkan dimakan rayap. Bank BRI terbaik
BRI Simpedes / Bank BRI
Tabungan simpedes merupakan salah satu tabungan dari Bank BRI yang memiliki setoran awal minimal Rp 100.000. Tabungan simpedes memiliki beberapa keunggulan, seperti jaringan yang luas dan setoran yang tanpa batas. Tabungan simpedes memiliki biaya iuran tahunan sebesar Rp 5.500 dan memiliki saldo minimal sebesar Rp 150.000.