Convenience | 4.0 |
Customer Service | 5.0 |
Fees and Charges | 4.0 |
Interest Rate | 4.0 |
Ulasan Terkait Produk Tahapan Berjangka BCA 2024
Tahapan Berjangka BCA merupakan langkah yang tepat untuk mewujudkan impian Anda. Dengan Tahapan Berjangka BCA apapun impian Anda bisa menjadi nyata
BCA
PT Bank Central Asia Tbk. atau biasa disebut BCA adalah salah satu bank swasta terbesar di Indonesia. Sejak didirikan tahun 1957, BCA telah melalui beberapa kali transformasi termasuk pergantian kepemilikan. Awalnya dimiliki oleh Grup Salim, BCA sempat diambil alih kepemilikannya oleh Pemerintah Indonesia pada tahun 1998 saat krisis ekonomi menghantam. BCA dapat dengan cepat pulih dari krisis, bahkan bisa melanjutkan dengan menjual saham pertamanya ke publik pada tahun 2000. Saat ini kepemilikan mayoritas BCA dipegang oleh Grup Djarum. Selama proses transformasi tersebut, BCA tidak berhenti untuk terus berinovasi memberikan layanan terbaik dan terdepan untuk nasabahnya. BCA mempelopori banyak produk keuangan yang sampai saat ini sangat dekat dengan masyarakat Indonesia. Produk tabungan Tahapan BCA, KlikBCA, debit BCA, flazz BCA, dan jaringan ATMnya yang menggurita hanyalah beberapa contoh dari produk revolusioner dari BCA yang ikut mengubah wajah perbankan di Indonesia. BCA terus berinovasi untuk bisa senantiasa melayani masyakat Indonesia, mulai dari segmen bisnis dan korporasi, juga perorangan. Kalangan umum, sampai produk yang dikurasi khusus untuk segmen prioritas. Dengan didukung 8 anak perusahaan saat ini, BCA tidak hanya memberikan pelayanan sebatas produk-produk perbankan konvesional, tapi juga siap melayani masyarakat Indonesia untuk produk perbankan syariah, pembiayaan, investasi, sampai asuransi, dengan dukungan teknologi yang paling terkini.
Tabungan plus asuransi jiwa
Tahapan Berjangka BCA
Rajin menabung dan memiliki manfaat asuransi
Banyak Sekali keuntungan menabung di Tahapan berjangka BCA. Saya diharuskan memotong saldo saya sejumlah tertentu untuk bisa membeli kendaraan impian saya. Maka dari itu, ini adalah pilihan tabungan yang pas untuk saya. Selain jadi rajin menabung, saya juga memiliki manfaat asuransi dari tahapan BCA ini
Tahapan Berjangka BCA
Aman dan terjamin
Awalnya saya rasa tidak bagus untuk menggunakan Tahapan Berjangka BCA. Tetapi kekhawatiran saya tidak benar lantaran saya merasa aman ketika menggunakan Tahapan Berjangka BCA. Selain aman, ada asuransi jiwa yang menjamin saya ketika ada sesuatu yang terjadi. Cocok untuk yang suka menabung dan berencana membeli apapun yang diinginkan.
Tahapan Berjangka BCA
Tabungan dengan jangka waktu tertentu
Tahapan berjangka BCA ini adalah tabungan khusus untuk perorangan dengan setoran rutin dalam jumlah dan waktu tertentu ditambah asuransi jiwauntuk kenyamanan nasabah. Setoran bulanan untuk tahapan berjangka ini diatur lewat autodebit dari sumber dana, bisa dari tahapan, tahapan gold , dan lainnya. Jangka waktu tahapan berjangka ini minimal adalah 12 bulan dan maksimal 240 bulan. Setoran awal Rp. 500.000,- dan kelipatan Rp.50.000,-. Jika pada saat ddilakukan autodebit dana tidak tersedia, maka akan dilakukan akhir bulan, namun bila 3 bulan berturut-turut dana tidak ada, maka tabungan ini akan ditutup dan dana dikembalikan ke rekening sumber dana. Tahapan berjangka ini bagus sekali untuk tabungan kebutuhan khusus, misal untuk mempersiapkan anak kuliah ataupun lainnya.
Tahapan Berjangka BCA
Tabungan berjangka dari BCA
Tabungan sekaligus investasi dengan bunga yang lebih tinggi dari tabungan biasa dan juga bisa memberikan perlindungan asuransi jiwa ditawarkan oleh Tahapan Berjangka dari BCA. Produk tabungan dengan jangka waktu tertentu, mulai dari 12 bulan dan maksimal 240 bulan. Tahapan Berjangka BCA bebas biaya administrasi bulanan dan juga biaya transaksi.
Tahapan Berjangka BCA
Suku bunga simpanan mengikuti perkembangan pasar
Tabungan berjangka BCA menawarkan bunga pertahun yang nilainya lebih tinggi dari produk simpanan biasa seperti tahapan BCA. Kisaran suku bunga tabungan yang ditawarkan mengikuti kondisi pasar antara 2,75% - 3,75%. Tabungan berjangka ini dapat dijadikan pertimbangan untuk simpanan atau perencanaan masa depan.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Rekening berjangka lebih dari satu
Sebagai nasabah yang akan menyisihkan dananya kedalam bentuk tahapan berjangka, produk ini memberikan kemudahan lain jika nasabah memiliki lebih dari satu rencana untuk diwujudkan. Satu nasabah dapat memiliki lebih dari 1 rekening tahapan berjangka yang dihubungkan ke rekening sumber dana yang sama.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Jangka waktu menabung dan setoran bulanan tahapan berjangka
Sebagai nasabah yang akan menyisihkan dananya kedalam bentuk tahapan berjangka, produk ini memberikan pilihan yang cukup fleksibel yakni setoran per bulan yang nominalnya mulai dari 500.000 dan jangka waktu menabung yang diinginkan yang dapat ditentukan antara 1-20 tahun sesuai dengan kebutuhan nasabah.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Bebas biaya administrasi
Tabungan berjangka tidak menetapkan biaya administrasi bulanan atas rekening yang saya miliki. Yang perlu diperhatikan bahwa jika saya melakukan penutupan rekening sebelum tanggal jatuh tempo maka terdapat biaya 1% minimal 50.000 yang harus saya bayarkan sebagai konsekuensi dari penutupan rekening yang saya lakukan.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Hadiah untuk nasabah
Tabungan berjangka memberikan hadiah langsung di cabang kepada nasabah sebagai penghargaan untuk nasabah yang berani komit untuk merencanakan tabungan untuk jangka waktu tertentu untuk memastikan rencana yang dimiliki bisa berjalan sesuai dengan harapan dan dana yang dibutuhkan tersedia di saat yang tepat.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Mengajarkan menabung
Saya ingin mengajarkan anak saya menabung dan karena alasan ini, saya membuka rekening Tahapan Berjangka BCA. Tidak seperti di tempat lain, Tahapan Berjangka BCA memungkinkan saya untuk menambah sewaktu-waktu di luar tabungan bulanan. Bunga yang diberikan jelas lebih besar jika dibandingkan bank reguler.
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Selain jadi rajin menabung, saya juga memiliki manfaat asuransi dari tahapan BCA ini
Banyak keuntungan dari menabung di Tahapan berjangka BCA. Saya diharuskan untuk memotong saldo saya sejumlah tertentu untuk bisa membeli kendaraan impian saya. Maka dari itu, ini adalah pilihan tabungan yang pas untuk saya. Selain jadi rajin menabung, saya juga memiliki manfaat asuransi dari tahapan BCA ini
Tahapan Berjangka BCA / BCA
Tahapan Berjangka BCA merupakan salah satu tabungan dari Bank BCA yang digunakan untuk jangka waktu tertentu dan juga ditambah dengan fasilitas asuransi jiwa. Tahapan Berjangka BCA memiliki jangka waktu mulai dari 12 bulan hingga 240 bulan. Tahapan Berjangka BCA memiliki setoran bulanan minimal Rp 500.000. Selain itu, Tahapan Berjangka BCA memiiliki asuransi jiwa yang memiliki nilai pertanggungan hingga Rp 750 juta.