Convenience | 4.0 |
Customer Service | 4.0 |
Fees and Charges | 5.0 |
Interest Rate | 4.0 |
Ulasan Terkait Produk Permata Tabungan AirAsia 2024
PermataTabungan AirAsia adalah produk tabungan hasil kerja sama PermataBank dengan maskapai penerbangan Air Asia yang memberikan manfaat lebih dalam hal perbankan dan jasa penerbangan dengan maskapai Air Asia
Permata Bank
PT Bank Permata Tbk berdiri pada tahun 2002 sebagai penggabungan 5 bank nasional yaitu PT Bank Bali Tbk, PT Bank Universal Tbk, PT Bank Artamedia, PT Bank Patriot dan PT Bank Prima Ekspress sebagai salah satu langkah restrukturisasi lanjutan dari BPPN saat itu dalam menghadapi krisis ekonomi yang tengah mendera industri perbankan nasional saat itu. Dengan penggabungan ini dimana Bank Bali menjadi bank rangkanya, memberikan Bank Permata struktur pemodalan yang lebih kuat, dengan keuangan yang sehat sehingga mampu membangun produk dan memperluas jaringan layanannya untuk dapat melayani masyarakat Indonesia di berbagai segmen nasabah. Saat ini Bank Permata memiliki 2 pemegang saham mayoritas yaitu Standard Chartered Bank dam PT Astra Internasional Tbk dengan proporsi yang sama masing-masing di 44.56% dan sisanya menjadi milik publik. Bank Permata terus bertumbuh dalam menyediakan produk dan layanannya terfokus pada segmen retail, UKM/SME, wholesale, dan syariah. Pemanfaatan teknologi digital terkini juga menjadi salah satu fokus utama Bank Permata sebagai pelopor inovasi layanan perbankan digital di Indonesia dengan tujuan utamanya menyediakan layanan keuangan yang menyeluruh, sederhana, cepat, dan dapat diandalkan.
Permat Tabungan Air Asia
Permata Tabungan AirAsia
Fasilitas perjalanan dengan air asia
Sebagai konsumen air asia dan memiliki akun dan terdaftar sebagai user di aplikasi air asia dan mengumpulkan BIG Point, kartu ini merupakan pilihan menarik untuk meningkatkan pengumpulan point, menikmati fasilitas penerbangan dengan air asia dan mendapatkan prioritas pada saat melakukan perjalanan dengan air asia.
Permata Tabungan AirAsia
Banyak bonus Big Point
Saya telah mengggunakan Permata Tabungan AirAsia sudah lama. Transkasksi banyak terdapat Big Poin yang memberikan saya keuntungan berbelanja. Selain itu biaya Tarik Tunai di ATM Bank jaringan ALTO, ATM Bersama, PRIMA dan VISA atau Plus gratis, sehingga saya tidak perlu takut untuk menarik tunai kapanpun dan dimanapun.
Permata Tabungan AirAsia
Multiguna dan cocok bagi yang suka bepergian dengan AIrAsia
Tabungan multiguna untuk aktivitas perbankan dan penerbangan ini sangat cocok bagi yang sering melakukan penerbangan dengan AirAsia karena nasabah juga akan mendapatkan Poin Airasia mulai dari welcome gift sebesar 300 BIG Points ketika mengaktivasi AirAsia Debit Card sekaligus langsung terdaftar sebagai Anggota BIG Gold di tahun pertama, lalu jika melakukan transaksi minimal Rp 1.000.000 baik di website atau aplikasi AirAsia akan mendapatkan 4x BIG Points, 100 BIG Points jika bertransaksi online selain AirAsia (berlaku kelipatan) senilai Rp 1,000,000. Disamping itu nasabah juga bebas biaya administrasi rekening bulanan jika saldo rata-rata Rp 5,000,000 di bulan sebelumnya.
Permata Tabungan AirAsia
Fasilitas perjalanan dengan air asia
Sebagai konsumen air asia dan memiliki akun dan terdaftar sebagai user di aplikasi air asia dan mengumpulkan BIG Point, kartu ini merupakan pilihan menarik untuk meningkatkan pengumpulan point, menikmati fasilitas penerbangan dengan air asia dan mendapatkan prioritas pada saat melakukan perjalanan dengan air asia.
Permata Tabungan AirAsia / Permata Bank
Saldo awal dan minimal saldo untuk bebas biaya administrasi
Rekening ini membebaskan biaya rekening jika saldo dalam simpanan minimal 5.000.000, dengan biaya administrasi bulanan jika saldo tidak mencapai jumlah tersebut adalah 15.000. Setoran awal dan minimal saldo yang dibutuhkan untuk pembukaan rekening adalah 100.000 dan cukup ringan mengingat benefitnya terhadap saya yang rutin menggunakan maskapai penerbangan ini.
Permata Tabungan AirAsia / Permata Bank
Ada bonus pesawat airasia
Menabung di Permata Tabungan AirAsia membuat saya banyak mendapatkan bonus, khusunya bonus untuk terbang dengan pesawat Air Asia. Selain itu, ada pon-poin menarik yang bisa ditukarkan dengan barang-barang keren dari Air Asia. Pesawat ini memang sudah jadi andalan saya dan memilih Bank Permata serasa paket komplit.
Permata Tabungan AirAsia / Permata Bank
Dikenakan biaya administrasi sebesar 15,000 rupiah jika rekening kita dibawah 5 juta rupiah.
Untuk memiliki Tabungan di Permata Tabungan AirAsia, kita akan dikenakan biaya administrasi sebesar 15,000 rupiah jika rekening kita dibawah 5 juta rupiah. Ada juga biaya transfer online sebesar 7,500 jika rekening kurang dari 5 juta rupiah. Jadi untuk menikmati banyak fasilitas, rekening kita kalau bisa diatas 5 juta rupiah
Permata Tabungan AirAsia / Permata Bank
Saran saya, jika anda sering bepergian menggunakan maskapai Air Asia, anda harus menggunakan tabungan Permata Tabungan Air Asia ini. Saya juga menggunakan tabungan PermataTabungan Air Asia ini dan banyak manfaat yang saya dapatkan. Salah satu manfaat yang saya suka adalah banyaknya AirAsia Big Point yang diberikan yang dapat ditukarkan dengan promo-promo menarik.