Pertimbangan utama seseorang dalam memiliki asuransi ialah perlindungan serta manfaat yang diberikan. Produk asuransi unit link memberikan dua manfaat dalam satu waktu. Kamu bisa memperoleh manfaat perlindungan serta investasi secara praktis dengan biaya terjangkau. Manfaat investasi ini bisa kamu peroleh lewat nilai tunai asuransi.
Sebelum memutuskan membeli produk asuransi dengan manfaat nilai tunai, tidak ada salahnya kamu membaca artikel dari MoneyDuck yang satu ini. Dalam artikel ini, MoneyDuck akan membantumu mengenal lebih dalam mengenai nilai tunai asuransi. Mau tahu apa itu nilai tunai asuransi? Apa saja manfaatnya? Bagaimana cara tarik nilai tunai asuransi? Yuk, baca lebih lanjut artikel ini!
Mengenal Asuransi Jiwa Unit Link
Ingin memaksimalkan keuntungan asuransi? Nah, kamu bisa mencobanya dengan menjadi nasabah asuransi jiwa unit link. Mengapa begitu? Hal ini karena asuransi jiwa unit link menggabungkan antara perlindungan jiwa dengan investasi sehingga kamu bisa menerima dua manfaat sekaligus. Manfaat investasi pada asuransi jiwa unit link berupa nilai tambah atas produk tersebut dibandingkan dengan menggunakan produk asuransi tradisional atau murni, manfaat ini biasa disebut dengan nilai tunai asuransi.
Produk asuransi jiwa unit link cocok bagi kamu yang menginginkan perlindungan jangka panjang. Bahkan, beberapa produk asuransi unit link menjamin perlindungan hingga usia 99 tahun, lho! Di samping manfaatnya yang maksimal, pemahamanmu terhadap asuransi jiwa unit link juga perlu ditingkatkan. Kamu perlu tahu bahwa pemberian manfaat perlindungan jiwa dan investasi sekaligus memiliki risiko kerugian. Ini bisa terjadi karena nilai investasi bersifat fluktuatif dan bisa berubah kapanpun.
Minimnya pengetahuan nasabah serta kurang mendetailnya penjelasan agen asuransi kerap menimbulkan kontroversi. Banyak kasus terjadi mengenai nasabah yang merasa tertipu saat membeli asuransi hingga menyebabkan trauma. Padahal, penyebabnya bisa jadi karena pemahaman akan asuransi jiwa unit link itu yang kurang. Jadi, pastikan kamu memahami terlebih dahulu apa itu asuransi jiwa unit link agar nantinya tidak merasa rugi, ya!
Apa Itu Nilai Tunai?
Salah satu manfaat memiliki asuransi unit link adalah nilai tunai yang diperoleh nasabah. Manfaat nilai tunai asuransi diperoleh dari hasil investasi pada produk asuransi unit link. Nilai tunai asuransi diartikan sebagai sejumlah uang yang menjadi nilai tebus polis pada saat tertentu. Biasanya, nilai tunai baru akan terbentuk pada tahun kedua, ketiga, kelima, dan seterusnya. Patut diketahui bahwa sebagai nasabah unit link, kamu memiliki hak untuk mendapatkan nilai tunai asuransi.
Pemegang polis diberi kebebasan untuk menggunakan nilai tunai asuransi dengan berbagai tujuan seperti sumber pinjaman, uang tunai, atau bahkan pembayaran premi polis. Jangka perlindungan asuransi unit link yang panjang tak jarang membuat nasabah memilih menyimpan nilai tunai asuransi sebagai tabungan masa pensiun.
Tahukah kamu dari mana nilai tunai asuransi berasal? Jadi, nilai tunai asuransi berasal dari premi yang kamu bayarkan pada produk asuransi jiwa unit link. Premi tersebut dialokasikan menjadi biaya asuransi (nilai nominal) dan biaya investasi (nilai tunai). Besaran alokasinya bergantung pada kesepakatan nasabah dengan perusahaan asuransi di awal pembuatan polis.
Nantinya, nilai tunai akan dikreditkan ke rekening nasabah selama masa polis berlangsung. Umumnya, nilai tunai asuransi akan terus meningkat di setiap pembayaran premi. Sayangnya, nasabah tetap perlu waspada terhadap risiko pasar yang bisa menyebabkan nilai investasi mengalami penurunan. Hal ini dapat mengakibatkan nilai unit yang dimiliki oleh pemegang polis turut berkurang.
Baca Juga: Istilah Asuransi yang Harus Dipahami: Polis, Premi, Lapse
Manfaat Nilai Tunai Unit Link
Asuransi unit link cukup diminati dibandingkan asuransi murni karena dinilai lebih praktis. Nasabah bisa mendapat dua manfaat sekaligus hanya dengan membayar satu premi. Nah, salah satu manfaat yang akan kamu terima apabila memiliki asuransi unit link adalah nilai tunai asuransi.
Nilai tunai asuransi ini berasal dari nilai investasi saat kamu membayarkan premi. Pemegang polis bisa memanfaatkan nilai tunai asuransi untuk berbagai hal sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Apa saja manfaatnya? Yuk, lebih lanjut penjelasannya!
Nilai tunai asuransi bisa dimanfaatkan oleh pemegang polis untuk tujuan apapun seperti tabungan masa depan. Nasabah hanya perlu mencairkan nilai tunai tersebut saat periode tertentu, umumnya pada masa polis akhir tahun. Kamu juga bisa menggunakan nilai tunai asuransi untuk membayar premi.
Akan tetapi, pastikan nilai tunai asuransi yang kamu dapatkan jumlahnya mencukupi premi yang harus dibayarkan. Manfaat ini kerap digunakan saat nasabah berada dalam kondisi darurat seperti sakit, kehilangan pekerjaan, atau pensiun. Dengan begitu, polis nasabah tetap aktif meski tidak membayar premi secara tunai, jangka waktu perlindungan pun bisa lebih panjang.
Nasabah asuransi yang mempertimbangkan masa depan bisa memanfaatkan nilai tunai asuransi sebagai sebuah warisan bagi orang tersayang. Ketika tertanggung meninggal dunia, maka manfaat uang pertanggungan pada asuransi jiwa beserta tambahan nilai tunai asuransi akan diberikan sepenuhnya kepada ahli waris. Warisan ini tentu akan sangat membantu keluarga yang ditinggalkan agar bisa melanjutkan hidup tanpa terbebani biaya seperti untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, membayar utang, dan keperluan lainnya.
Cara Tarik Nilai Tunai Asuransi
Penarikan nilai tunai asuransi tentu memiliki risiko. Oleh karena itu, kamu perlu mempertimbangkan kembali keputusan menarik nilai tunai asuransi. Kalau kamu ingin polismu tetap aktif dan mendapatkan perlindungan, kamu tidak bisa menarik keseluruhan dana yang ada pada asuransi jiwa unit link. Kebanyakan perusahaan asuransi menetapkan nilai minimum agar polis bisa tetap aktif meski nilai tunai asuransi telah diambil sebagian.
Tidak jauh berbeda dengan pengajuan klaim, untuk bisa menerima manfaat nilai tunai asuransi kamu perlu mengikuti prosedur yang telah ditentukan oleh pihak perusahaan asuransi. Jadi, kamu tetap perlu menyiapkan beberapa dokumen yang diminta terlebih dahulu. Ada banyak cara tersedia untukmu dalam menarik nilai tunai asuransi.
1. Proses Penarikan Biasa
Dalam proses penarikan nilai tunai asuransi, sistemnya hampir mirip dengan klaim. Kamu hanya perlu mengajukan ke perusahaan asuransi dan mengisi formulir penarikan dana. Nantinya, pihak asuransi akan memproses penjualan polis sebagian. Setelah berhasil, dana akan langsung ditransfer ke rekening nasabah tercantum.
2. Tarik Nilai Tunai Lewat Pinjaman
Nilai tunai asuransi dapat kamu manfaatkan sebagai pinjaman, lho! Kamu dapat memprosesnya dengan mengajukan ke pihak perusahaan asuransi terlebih dahulu dengan mengisi formulir pengajuan pinjaman. Kamu juga harus menyiapkan dokumen yang dibutuhkan seperti KTP/identitas diri yang berlaku. Perlu diingat, untuk menarik nilai tunai asuransi menjadi pinjaman, dana maksimal yang bisa diambil sebesar 80% dari total nilai tunai.
Baca Juga: Pahami Cara Kerja Asuransi Unit Link, Ini Ilustrasinya!
3. Batalkan Polis untuk Tarik Nilai Tunai
Pembatalan polis secara umum ini mengharuskan kamu menarik keseluruhan nilai tunai yang ada pada polis asuransimu. Jika keseluruhan nilai tunai pada polis diambil, kamu tidak akan mendapatkan proteksi dari perusahaan asuransi. Oleh karena itu, pertimbangkan kembali apabila kamu ingin menarik keseluruhan nilai tunai asuransi. Untuk prosesnya, kamu hanya perlu mengisi formulir dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan.
4. Bayar Premi dengan Nilai Tunai
Tidak memiliki cukup uang untuk bayar premi? Semua bisa teratasi apabila kamu memiliki nilai tunai yang cukup besar untuk membayar premi. Artinya, kamu tidak harus menyetorkan uang secara tunai karena akan langsung dibayarkan melalui nilai tunai asuransi. Akan tetapi, pastikan nilai tunai milikmu cukup besar untuk menanggung premi bulanan agar polis tetap aktif dan perlindungan terus berjalan.
Bagi kamu yang ingin memanfaatkan nilai tunai asuransi untuk membayar premi, caranya sangat mudah. Kamu hanya perlu mengisi formulir dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan. Setelah itu, kamu bisa langsung menyerahkannya kepada perusahaan asuransi.
Kamu Lagi Cari Asuransi dengan Nilai Tunai Maksimal?
Setelah kamu mengetahui seluk beluk nilai tunai asuransi, kamu bisa menimbang kembali penggunaannya. Dapatkan manfaat nilai tunai asuransi beserta perlindungannya melalui asuransi unit link. Bimbang pilih asuransi dengan nilai tunai maksimal? Ini saat yang tepat bagi kamu untuk berkonsultasi dengan para ahli dari MoneyDuck. Kami akan memberikan rekomendasi asuransi sesuai kriteria dan kebutuhanmu. Yuk, tunggu apa lagi? Segera klik tombol Konsultasi Gratis di bawah ini, ya!
Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!