Forum
Terakhir di-update: 

peluang trading forex untuk pemula

Saya ingin memulai berbisnis trading forex dan saya pemula, bagaimana peluang bisnis nya dalam menghadapi permasalahan-permasalahan yang ada dalam bisnis trading forex ini? Apakah peluang bagus untuk pemula seperti saya dengan terjun ke bisnis trading forex ini? Dan apakah keuntungan yang akan di dapatkan dari trading forex ini sesuai dengan kemampuan kita dalam melakukan bisnis ini?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Riana Dewi

    Tentu saja bisnis trading forex ini bagus untuk semua orang, termasuk Anda yang masih sebagai seorang pemula. Anda bisa mulai mempelajari dasar-dasar forex, membaca data trading, memahami dasar analisa, anggaplah akun demo Anda sebagai akun real, dan lakukan transaksi pertama Anda. Kadang bermain trading juga membutuhkan keberuntungan, jadi tidak mustahil meski Anda seorang pemula bisa saja Anda memenangkan banyak keuntungan jika Anda beruntung.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Ricardo

    Meskipun Anda pemula, Anda bisa mendapatkan peluang bagus dalam bisnis trading forex ini. Asalkan Anda mengetahui strategi dan seluk beluk dalam trading forex tersebut. Sebagai pemula, Anda dapat melakukan demo terlebih dahulu untuk belajar trading forex, selain itu, Anda harus mempelajari tentang dasar forex, analisa, harga forex, dan pemilihan broker. Dengan mempelajari hal tersebut, meskipun Anda pemula, Anda berpeluang meraih sukses besar dalam berbisnis trading forex.

    2020.02.11 13:17
  • user image

    Metta

    Memiliki niat untuk investasi memang baik, apalagi pertimbangan Anda adalah untuk bisnis. Tapi kemampuan untuk menjalankan bisnis jauh lebih penting dan jika Anda memang memilih forex sebagai bisnis Anda, ada banyak sekali hal yang perlu Anda pelajari mengenai ekonomi, teknologi dan analisa pasar. Dengan menguasai hal tersebut, peluang Anda untuk menghasilkan profit akan cukup besar.

    2020.03.17 7:33
  • user image

    Angga

    Memang sebenarnya tidak ada pengaruh apakah anda pemula atau berpengalaman dalam trading forex. Menurut saya yang membedakan adalah pemahaman dan startegi yang digunakan. Jika anda paham tentang trading forex dan menggunakan strategi yang tepat, bukan tidak mungkin anda yang pemula akan mendapatkan keuntungan besar. Jadi intinya harus paham terlebih dahulu tentang trading forex sebelum memulainya.

    2020.08.10 11:30

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Trading Saham,Trading Forex,Trading Komoditi,Exchange Traded Fund (ETF),All (Investasi),All (Investasi)

Bagaimana legalitas GIC di Indonesia?

GIC Trade / Global Investa Capital

Trading Forex,Crypto Wallet,All (Cryptocurrency),All (Investasi)

Apakah bitcoin legal di Indonesia

Trading Forex,All (Investasi),Penipuan,Keamanan,All (Perlindungan)

Financial Broker Success (FBS), apakah berani kita trading di FBS yang belum terregister di Bappebti?

Saya adalah pemula sebagai trader Forex. Beberapa trader memperkenalkan adanya broker FBS kepada saya. Saya tertarik karena modal yang kita butuhkan sebagai deposit relatif tidak perlu besar sekali, yaitu cukup sekitar 5 USD saja (kurang lebih Rp. 75.000,-). Namun yang membuat saya ragu-ragu adalah bahwa FBS ini walaupun sudah cukup lama berdiri (2009) dan pusatnya berlokasi di Rusia tidak dijamin Bappebti. Beranikah saya trading forex disini? (Dengan catatan saya tidak mungkin trading hanya dengan dana kecil, sebab saya juga ingin keuntungan yang lebih material)

Trading Forex,All (Investasi)

Bagaiamana cara trading di IQ Option dengan metode scalping?

All (Pinjaman),Trading Forex,All (Investasi)

Apa itu rollover dalam trading forex?

Saya pernah open position dan karena suatu hal saya meninggalkan platform trading dan saya lupa untuk melakukan close position, oleh karena itu keesokan harinya ada notifikasi bahwa order saya di rollover. Apa itu rollover dalam trading forex dan bagaimana rollover ini bisa terjadi? Apakah close order ada batas maksimalnya?

Trading Forex,Exchange Traded Fund (ETF)

Mau Ganti Bahasa Pengguna di MT4 Itu Caranya Gimana Ya?

Reviews Terkait

Kartu Kredit Gold,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit),All (Perbankan),Keamanan,All (Perlindungan)

Merasa aman untuk transaksi online karena adanya layanan verifikasi PIN dengan kartu kredit Mandiri Gold.

Saya punya pengalaman kurang enak tentang belanja online, dimana kartu kredit saya dibobol orang. Sekarang saya lebih berhati-hati dan kenapa akhirnya saya selalu pakai kartu kredit Mandiri Visa Gold saya karena saya merasa kartu ini lebih aman untuk transaksi online. Sebelum transaksi selesai, saya selalu dikirimkan PIN verifikasi ke handphone saya. Ini jadi kartu andalan saya untuk setiap transaksi melalui internet.

Mandiri Gold (Sudah Tidak Tersedia) / Bank Mandiri

Kartu Kredit Gold,All (Kartu Kredit)

Ada cashback dan mudah isi pulsanya

Salah satu keuntungan yang saya dapatkan dengan memakai BNI Telkomsel Gold adalah besarnya bonus cashback yang diberikan jika saya membayar tagihan kartu Halo atau Telkomsel. Selain itu, bonus untuk kuota dan pulsa Telkomsel saya juga semakin banyak. Telkomsel POIN juga lebih banyak sampai 3x lipat.

BNI Telkomsel Gold / BNI

Kartu Kredit Cashback,All (Kartu Kredit),All (e-Wallet)

E-Wallet berkonsep beda dengan fitur menarik

Jika kebanyakan E-Wallet mengharuskan top up atau pengisian ulang dengan tunai, beda halnya dengan Cashbac karena aplikasi ini mengakomodir pengguna yang telah memiliki kartu kredit sebelumnya, sehingga selain penggunaan lebih terkontrol dan efisien. Terdapat opsi dimana pengguna bisa menguangkan cashback yang didapat dari aplikasi tersebut. Dengan tampilan yang simple pengguna tidak dibuat bingung walaupun tetap perlu membiasakan diri dalam penggunaannya karena cukup berbeda dengan aplikasi e-wallet pada umumnya.

Global Pay Indonesia

Kartu Kredit Cashback,Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Belanja Supermarket,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit)

Program favorit saya dari kartu BCA Everyday card seperti cashback bensin dan supermarket sudah tidak ada, program diskon juga tidak terlalu menarik lagi.

Menurut saya, program-program kartu BCA Everday card sudah tidak semenarik dulu. Tidak ada lagi pogram cashback 5% supermarket dan bensin yang dulu jadi alasan saya untuk membuat kartu ini. Promo diskon makanannya pun terbatas pilihannya karena kebanyakan hanya untuk di restoran yang mahal. Paling hanya promo upsize Starbucks saja yang masih menarik untuk saya. Semoga BCA bisa mengembalikan program-program favorit saya ini lagi.

BCA Everyday / BCA

Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Mastercard,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Iuran tahunan yang cukup tinggi

UOB Lady's Card MasterCard Platinum / UOB Indonesia

Kartu Kredit Reward,Kartu Kredit Belanja,Kartu Kredit Gold,Kartu Kredit Visa,All (Kartu Kredit),All (Perbankan)

Kartu kredit sebagai kartu pinjaman

BTN VISA Platinum / Bank BTN

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis