Penggunaan kartu kredit untuk transaksi sudah merupakan hal umum di masyarakat dengan banyak fasilitas yang memudahkan penggunanya, Contoh, untuk membeli smartphone keluaran terbaru, kamu tidak perlu menyiapkan uang tunai. Kamu bisa mencicil menggunakan kartu kredit.
Selain cicilan, kamu juga bisa menggunakan kartu kredit untuk transaksi lain, seperti belanja di supermarket, restoran, bahkan belanja di e-commerce. Biasanya bank akan memberikan promo menarik seperti diskon atau cicilan 0%. Salah satunya, Bank HSBC. Bank HSBC menyediakan banyak jenis kartu kredit yang bisa memfasilitasi gaya hidupmu.
Namun, satu hal yang perlu kamu perhatikan ketika menggunakan kartu kredit adalah kamu harus bisa membaca tagihan kartu kredit. Jangan sampai kumpulan angka dalam tagihan membuat kamu salah tafsir. Akibatnya, tagihan kartu kredit malah jadi membengkak.
Bagi kamu yang ingin tahu cara baca tagihan kartu kredit HSBC, kamu sudah berada di tempat yang tepat. Karena MoneyDuck akan menjelaskan jenis-jenis kartu kredit dan cara baca tagihan kartu kredit HSBC secara online. Yuk, simak selengkapnya.
Jenis-Jenis Kartu Kredit HSBC
Sebagai salah satu bank terbesar yang sudah melayani nasabah sejak 1865, Bank HSBC tidak main-main dalam memberikan kepuasan terhadap nasabahnya. Terbukti dengan disediakan lima jenis kartu kredit yang bisa menyesuaikan segala kebutuhanmu. Setiap jenis tentunya memiliki limit serta fitur yang berbeda. Berikut penjelasan mengenai jenis-jenis kartu kredit HSBC.
1. Kartu Kredit HSBC Visa Signature
Kartu kredit HSBC Visa Signature merupakan jenis kartu kredit yang cocok untuk kamu yang aktif menggunakan kartu kredit dengan limit sebesar Rp1.000.000.000. Tidak hanya itu, kartu kredit ini memberikan penukaran mileage sebesar 4x poin rewards. Jadi, terbang gratis bukan lagi hal yang mustahil. Bank HSBC membebankan biaya tahunan sebesar Rp1.000.000 untuk kartu utama. Untuk biaya tahunan kartu tambahan adalah Rp500.000 per kartu.
2. Kartu Kredit HSBC Visa Platinum
Kartu kredit HSBC Visa Platinum memberikan limit sebesar Rp400.000.000. Jika masih kurang, HSBC menyediakan Advance Auto Limit. Advance auto limit merupakan tambahan limit untuk kartu kredit maksimal 60% dari total relationship balance yang dimiliki nasabah.
Keuntungan menggunakan kartu kredit HSBC ini adalah kamu akan mendapatkan 2x poin rewards untuk setiap transaksi pembelanjaan di luar negeri dan pembelanjaan produk-produk fesyen serta restoran. Kamu juga akan mendapat proteksi pembelanjaan sebesar Rp100.000.000. Iuran tahunan kartu kredit HSBC Visa Platinum tergolong ringan, yaitu Rp 750.000. Sedangkan untuk tambahan kartu sebesar Rp300.000.
3. Kartu Kredit HSBC Visa Gold
Kartu kredit HSBC Gold sangat cocok untuk kamu yang doyan belanja. Dengan kartu kredit ini, kamu bisa mengubah semua transaksi menjadi cicilan ringan hingga 24 bulan loh. Cicilan yang diberikan tentu dengan bunga 0% untuk merchant terpilih. Cicilan bunga juga sangat ringan. Sisa limit kartu ini bisa kamu tarik tunai di ATM HSBC.
Semakin banyak kamu bertransaksi menggunakan HSBC Visa Gold, semakin besar juga poin rewards yang didapatkan. Kamu juga bisa menukarkan poin rewards menjadi diskon hingga 50%. Kamu juga bisa menukar e-voucher belanja.
4. Kartu Kredit HSBC Platinum Cash Back Visa
Bagi kamu pencari cashback, HSBC Platinum Cash Back Visa adalah pilihan yang tepat. Karena kamu akan mendapat cashback 3% untuk transaksi online, supermarket ataupun restoran. Untuk nasabah baru cashback yang kamu dapat bisa mencapai 25%. Jika harga barang masih terlalu tinggi, kamu juga bisa mengubahnya menjadi cicilan ringan per bulan.
Limit kartu kredit HSBC Platinum Cash Back Visa maksimum Rp300.000.000. Iuran tahunan untuk jenis kartu ini sebesar Rp300.000 untuk kartu kredit online utama, sedangkan untuk kartu tambahan Rp200.000 saja. Sangat terjangkau, bukan?
5. Kartu Kredit HSBC Premier Mastercard
Jika kamu mencari kartu kredit yang bebas iuran tahunan sekaligus limit besar, kartu kredit HSBC Premier Mastercard adalah solusinya. Memberikan limit maksimum Rp300.000.000 dan bebas iuran tahunan. Kamu bisa menggunakan kartu kredit ini untuk transaksi di seluruh dunia. Selain itu kamu juga bisa mendapat tambahan 25% poin rewards setiap transaksi.
Syarat pengajuannya mudah dan ada asuransi kecelakaan sebesar Rp10.000.000.000. Kartu kredit HSBC Premier Mastercard ini ini juga difasilitasi auto limit yang mencapai 30% dari saldo bulanan yang dimiliki. Sehingga kamu tidak perlu khawatir lagi kartu kredit over limit.
Baca Juga: Urusan Perbankan Lebih Mudah dengan Customer Service HSBC
Perhatikan Ini untuk Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC
Membaca tagihan kartu kredit memang agak sedikit sulit. Karena dalam statement tagihan tertulis banyak sekali angka. Mulai dari transaksi, total tagihan, cicilan, tanggal jatuh tempo, semuanya adalah dalam tagihan. Supaya tidak bingung, kamu perlu tahu apa saja yang akan tampil di tagihan kartu kredit. Supaya memahami cara baca tagihan kartu kredit HSBC, simak penjelasan berikut ya.
1. Nomor Rekening Kartu Kredit HSBC
Hal pertama yang akan ada dalam tagihan kartu kredit adalah nomor rekening kartu kredit HSBC. Dalam kolom ini biasanya juga tertera jenis kartu. Apakah tagihan ini untuk kartu utama atau untuk kartu tambahan. Nomor rekening ini tidak boleh disebarluaskan jika tidak mau kartu kredit diretas.
2. Jenis dan Nilai Transaksi Kartu Kredit HSBC
Hal kedua dalam tagihan kartu kredit adalah jenis dan nilai transaksi. Dalam kolom jenis ini biasanya akan tertera jenis kartu kredit, apakah menggunakan Visa atau Mastercard.
3. Tanggal Jatuh Tempo
Tanggal jatuh tempo adalah hal yang penting untuk diperhatikan. Karena tanggal jatuh tempo adalah tanggal terakhir kamu membayar tagihan kartu kredit. Jika kamu lupa atau sengaja menunggak, status kredit di bank akan jelek. Hal ini akan memengaruhi bank untuk menyetujui pinjaman lainnya.
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC yang benar juga perlu memerhatikan agar jangan tertukar juga antara tanggal jatuh tempo dengan tanggal tagihan. Tanggal jatuh tempo adalah batas akhir pembayaran, sedangkan tanggal tagihan menunjukan tanggal awal periode tagihan kartu kredit pada bulan tersebut.
Baca Juga: Begini Cara Check BI Checking Yang Mudah Dilakukan Sebelum Mengajukan Kredit
4. Pembayaran Minimal
Pembayaran minimal merupakan jumlah minimal yang harus dibayarkan pada saat jatuh tempo. Nilai minimum ini sebesar 10% dari total tagihan. Pembayaran minimum ini bisa digunakan jika kamu belum memiliki dana yang cukup untuk melunasi total tagihan. Kamu harus membayar minimum payment sebelum jatuh tempo agar tidak kena denda keterlambatan.
Hati-hati dalam membaca minimum payment ini, jangan sampai kamu berpikir jika minimum payment adalah total tagihan, karena jika tiap bulannya kamu hanya membayar minimum payment saja, tagihan kredit akan semakin membengkak.
Baca Juga: Pembayaran Lebih pada Kartu Kredit
5. Tagihan Bulan Ini
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC sebenarnya mudah. Untuk melihat berapa jumlah tagihan bulan ini, kamu bisa melihat di kolom Tagihan Bulan Ini. Letaknya di sebelah kanan minimum payment. Hati-hati jangan sampai tertukar dengan kolom minimum payment, ya!
Dalam kolom tagihan bulan ini tertera jumlah pemakaian kartu kredit dalam sebulan. Baik untuk belanja di supermarket, e-commerce, restoran atau cicilan. Tagihan bulan ini juga mencakup mata uang asing yang dikonversikan ke rupiah.
6. Denda Keterlambatan Pembayaran
Dalam tagihan kartu kredit HSBC juga akan ada jumlah denda keterlambatan pembayaran. Denda ini akan muncul jika kamu telat membayar tagihan bulan lalu. Contoh, jatuh tempo tagihan tanggal 3 Februari, dan kamu membayarnya tanggal 4 Februari, maka kamu sudah kena denda satu hari. Ada baiknya jika kamu membayar tagihan dua hingga tiga hari sebelum jatuh tempo agar kamu kena denda keterlambatan.
7. Bunga
Dalam tagihan kartu kredit HSBC, kolom bunga biasanya akan tercantum jika pada periode sebelumnya kamu telat bayar atau belum membayar. Dengan adanya kolom bunga ini, kamu bisa mengetahui besar bunga yang dibebankan pada periode tersebut.
8. Biaya Tarik Tunai
Biaya ini akan muncul pada cara baca tagihan kartu kredit HSBC, jika kamu pernah tarik tunai di ATM menggunakan kartu kredit. Besar biaya tarik tunai HSBC sebesar 6% dari jumlah penarikan atau minimal Rp125.000.
9. Iuran Tahunan
Iuran tahunan juga akan tertera dalam tagihan kartu kredit HSBC. Iuran tahunan ini biasanya ditetapkan secara tetap, sehingga tidak akan berbeda-beda tiap tagihan. Jika jenis kartu kredit yang kamu gunakan tidak memiliki iuran tahunan maka kolom ini tidak ada.
10. Biaya Meterai
Biaya materai dalam tagihan kartu kredit ditentukan dari jumlah tagihan. Untuk tagihan dibawah Rp5.000.000 free biaya materai. Sedangkan transaksi Rp5.000.000 ke atas dikenakan biaya materai sebesar Rp10.000.
11. Denda Melebihi Pagu
Para nasabah kartu kredit bank HSBC ada baiknya jika tidak menggunakan kartu kredit over limit. Karena kamu akan terkena denda. Besar denda ini berbeda tergantung jenis kartunya. Untuk kartu Premiere dan Gold denda melebihi pagu sebesar Rp200.000. Sedangkan untuk kartu Visa Signature, Visa Platinum dan Platinum Cashback adalah Rp250.000. Denda ini bisa kamu cek saat memelajari cara baca tagihan kartu kredit HSBC.
12. Biaya Salinan Tagihan
Biaya ini akan timbul dalam tagihan kartu kredit jika kamu meminta lembar tagihan dicetak. Biaya salinan tagihan dikenai sebesar Rp30.000 persalinan. Cetak Nota tagihan Rp25.000 per bulan. Sedangkan untuk ringkasan tagihan tahunan Rp300.000 per tahun.
13. Biaya Tukar Mata Uang Asing
Jika kamu belanja di luar negeri atau menggunakan situs dari luar negeri dan menggunakan mata uang asing, maka kolom biaya tukar ini akan muncul dalam tagihan kartu kredit HSBC. Besarnya biaya ini ditentukan oleh Visa atau Mastercard International dan Bank HSBC.
14. Ringkasan Tagihan
Ringkasan tagihan adalah ringkasan aktivitas kartu kredit dalam satu periode. Kolom ini terdiri dari saldo awal serta jumlah pemakaian kartu kredit pada periode tersebut.
15. Saldo Akhir
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC yang terakhir adalah terkait saldo akhir. Yaitu, jumlah tagihan kartu kredit yang masih ada. Saldo ini merupakan seluruh jumlah tagihan yang masih terutang sampai saat tagihan tersebut dicetak.
Baca Juga: Pahami Cara Cek Saldo Kartu Kredit Mega Ini, Agar Tagihan Lancar Terkendali
4 Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC Secara Online
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC ada dua metode, yaitu secara offline dan online. Jika kamu memilih secara offline, yaitu dengan mencetak tagihan, maka kamu bisa dikenakan biaya tertentu. Untuk membaca tagihan kartu kredit HSBC secara gratis, bisa dilakukan secara online. Ada empat cara baca tagihan kartu kredit HSBC secara online, yaitu menggunakan SMS banking, phone banking, internet banking, dan mobile banking. Yuk simak penjelasannya berikut ini.
1. Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC dengan SMS Banking
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC yang pertama melalui SMS banking. Caranya:
- Kirim SMS ke 64722 dengan format HSBCKK. Nomor ini khusus untuk provider XL, Indosat, Telkomsel. Sedangkan untuk operator lain, SMS ke nomor 0881 8884 722 dengan format yang sama.
- Kemudian HSBC akan membalas pesan berupa informasi pemakaian kartu kredit, tanggal jatuh tempo, total tagihan dan minimum payment.
- Tarif pulsa Rp 550 per SMS. Pastikan pulsamu cukup. Pastikan juga nomor yang digunakan adalah nomor yang kamu daftarkan.
2. Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC dengan Phone Banking
Cara kedua baca tagihan kartu kredit HSBC menggunakan phone banking. Kamu tidak perlu registrasi untuk menggunakan cara ini dan prosesnya mudah. Setelah berhasil mendaftar kartu kredit, pihak bank akan memberikan PIN phone banking yang akan kamu gunakan untuk cara baca tagihan kartu kredit HSBC. Berikut lengkapnya:
- Hubungi 64722 atau 1500700 untuk nasabah kartu kredit Premier dan 1500800 untuk kartu kredit Platinum, Signature Platinum dan Platinum Cashback. Jika berada di luar negeri kamu bisa menghubungi +6221-5291-4722.
- Ikuti instruksi yang diminta. Kamu akan diminta untuk memasukkan PIN.
- Terakhir, untuk mendapat informasi kartu kredit seperti saldo tagihan, pembayaran, dan transaksi, kamu harus menekan 1-1-2.
Baca Juga: Hubungi Call Center HSBC Melalui 5 Cara Ini, Cepat Diproses
3. Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC dengan Internet Banking
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC yang tidak kalah mudah melalui internet banking. Kamu bisa memeriksa tagihan kartu kredit kapan saja dan di mana saja selama memiliki koneksi internet. Agar bisa menggunakan internet banking, kamu harus memiliki akun terlebih dahulu. Cara daftar internet banking kartu kredit HSBC adalah:
- Buka situs resmi HSBC.
- Pada halaman utama klik log on, kemudian pilih register for personal internet banking.
- Pilih metode pendaftaran internet banking kartu kredit.
- Masukan nomor kartu kredit, tanggal lahir dan tiga digit angka terakhir nomor ponsel.
- Lalu klik send code. Kode akan dikirimkan melalui SMS. Jika kamu menggunakan phone banking, kamu tinggal masukan nomor phone banking dan PIN. Kemudian klik continue.
- Lalu buat username, password dan password cadangan. Kamu juga akan diminta membuat pertanyaan keamanan beserta jawabannya.
- Terakhir masukan alamat email.
Setelah berhasil membuat akun, berikut cara baca tagihan kartu kredit HSBC melalui internet banking:
- Buka situs resmi HSBC.
- Klik log on personal internet banking di pojok kanan atas.
- Masukan username.
- Ada dua cara log in akun. Pertama, log in dengan password. Kedua, log in dengan security device. Perbedaannya, log in dengan password terbatas dalam mengakses layanan. Jika ingin mengakses layanan penuh, kamu akan diminta kode keamanan. Sedangkan log in dengan security device lebih aman dan kamu bisa akses semua layanan.
- Setelah masuk akun kamu, kamu tinggal pilih layanan kartu kredit dan riwayat transaksi. Cukup mudah, bukan?
4. Cara Baca Tagihan Kartu Kredit HSBC dengan Mobile Banking
Cara baca tagihan kartu kredit HSBC terakhir secara online adalah melalui mobile banking. Jika kamu sudah memiliki akun internet banking, otomatis kamu sudah bisa menggunakan mobile banking. Unduh aplikasi mobile banking HSBC melalui Playstore atau AppStore. Kemudian install.
Setelah itu, kamu bisa log in menggunakan akun internet banking. Jika sudah masuk aplikasi, kamu bisa mengakses semua layanan, termasuk membaca tagihan kartu kredit. Selain itu, mobile banking HSBC juga sudah bisa membayar tagihan loh.
Lindung Kartu Kredit Kamu dengan Asuransi
Begitu mudah cara baca tagihan kartu kredit HSBC. Kamu bisa melakukan di mana saja dan kapan saja, bahkan saat berada di luar negeri. Jangan lupa lindungi kartu kreditmu dengan asuransi. Hal ini sangat baik, karena jika terjadi risiko menimpa dirimu, tagihan kartu kredit akan ditanggung pihak asuransi. Bukan lagi menjadi beban keluargamu.
Selain kemudahan cara baca tagihan, Bank HSBC juga memiliki banyak produk perbankan lain yang pastinya menguntungkan. Untuk lebih jelasnya kamu bisa konsultasikan dengan Expert dari MoneyDuck. Caranya dengan klik tombol Konsultasi Gratis yang tersedia di bawah artikel ini.
Nirmala
Jika anda melakukan pembayaran tagihan kartu kredit HSBC, anda dapat meminta dan melihat laporan tahihan kartu kredit dengan beberapa cara, salah satu secara online dengan mengunjungi website HSBC. Pada laporan tagihan kartu kredit, terdapat beberapa informasi yang tertera, seperti nomor kartu utama, jenis kartu, tanggal penagihan, tanggal jatuh tempo, pembayaran minimum, tagihan bulan ini, informasi reward, dan beberapa hal tentang pembayaran tagihan. Semua informasi tersebut tertera pada laporan yang dapat anda unduh.
Ms Ven
Saya tidak mempunyai Kartu Kredit HSBC, tetapi dengan penjelasan artikel diatas saya jadi mengerti bagaimana cara untuk membaca dan mengenai tentang kartu kredit HSBC. Pada intinya semua kartu kredit memiliki dasar yang sama. Kita dapat melakukan pengecekan melalui web maupun mobile banking lainnya. Dengan kemajuan jaman kita dapat melakukan pengecekan dimanapun dan kapanpun.