Apa kemenarikan dari kartu kredit BNI Style Titanium bagi generasi muda?
Bank BNI kan memiliki produk kartu kredit BNI Style Titanium yang katanya menyasar anak muda milenial. Apa saja sih yang ditawarkan oleh kartu kredit BNI Style Titanium ini kepada anak muda yang rata-rata belum mandiri ini? Biasanya kan mereka masih belum merdeka secara finansial, kecuali yang sudah bekerja lho.
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Tunggal
Tidak hanya anak muda saja, kartu kredit BNI Style Titanium ini bisa digunakan oleh siapa saja dengan batasan usia tertentu. Untuk anak muda milenial, harus berusia 21 tahun bagi pemegang kartu utama, sedangakan pemegang kartu tambahan minimal harus berusia 17 tahun. Untuk usia maksimal yaitu umur 65 tahun baik sebagai pemegang kartu utama maupun kartu tambahan. Fitur yang menarik dari kartu kredit BNI Style Titanium ini bagi anak muda yaitu Travel service dari customer service yang online selama 24 jam nonstop, promo atau diskon besar di Mall, restoran, maupun tempat wisata.
Fathan
Persyaratan utama untuk memiliki kartu kredit BNI Style Titanium adalah penghasilannya minimum 36 juta rupiah per tahun dengan persyaratan dokumen fotocopy identitas (KTP/SIM/Passport), bukti penghasilan (slip gaji / SPT / bukti penghasilan lainnya), fotocopy akte pendirian / SIUP / TDP (untuk wiraswasta), surat ijin profesional (untuk pekerja profesional), nomor kartu kredit lainnya (untuk pemohon dengan kartu kredit lain), nasabah emerald, dan NPWP.
Helmi
Kartu kredit yang menyasar genre kaum milenial ini didukung dengan manfaat utama yang ideal bagi para anak-anak muda, adapun keunggulan yang akan didapatkan dari kartu kredit BNI Style Titanium adalah layanan Travel service dengan dukungan layanan pelanggan online selama 24 jam, mendapatkan promo atau diskon besar ketika bertransaksi di tempat wisata, restoran, maupun merchant.