Kartu Kredit Bank Bukopin

Kartu Kredit Bank Bukopin

Bank Bukopin berkomitmen untuk memberikan fasilitas perbankan terbaik bagi nasabahnya. Kartu kredit Bank Bukopin hadir untuk mempermudah transaksi nasabah dengan berbagai keuntungan.

Keuntungan Kartu Kredit Bank Bukopin

Ada banyak keuntungan yang siap kamu raih dengan menggunakan kartu kredit Bank Bukopin seperti berikut ini:

1. Bukopin Mileages: Kartu kredit Bank Bukopin menawarkan keuntungan terbang gratis dengan maskapai Garuda Indonesia dan Air Asia. Caranya, cukup tukarkan poin reward yang bisa kamu peroleh dengan bertransaksi menggunakan kartu kredit Bank Bukopin.

2. Dapatkan Barang Eksklusif: Kamu akan mendapatkan katalog barang-barang eksklusif yang bisa kamu beli dengan cicilan bunga kompetitif dan tenor hingga 12 bulan.

3. Banjir Potongan Harga: Kartu kredit Bank Bukopin menawarkan berbagai potongan harga hingga 50% untuk pembelanjaan di restoran hingga rumah sakit terpilih.

4. Ubah Transaksi menjadi Cicilan: Maksimalkan kartu kredit Bank Bukopin untuk mengubah transaksi belanja menjadi cicilan mulai tiga, enam, dan 12 bulan. Kamu bisa mendapatkan cicilan 0%, lho!

Fasilitas Kartu Kredit Bank Bukopin

Kemudahan transaksi perbankan dengan kartu kredit bank Bukopin dilengkapi dengan berbagai fasilitas berikut ini:

1. Mudah Menarik Tunai di ATM: Gunakan kartu kredit Bank Bukopin untuk penarikan tunai dengan tingkat bunga kompetitif 2%. Kamu dapat menarik dana tunai kartu kredit Bank Bukopin melalui mesin ATM.

2. Payment Channel: Permudah pembayaran tagihan kartu kredit Bank Bukopin melalui payment channel seperti internet bank dan ATM-ATM bank lain (ATM CIMB Niaga, ATM BNI, ATM Maybank, ATM BTN, dan lainnya).

3. Bukopin One Payment: Kartu kredit Bank Bukopin menawarkan fasilitas Bukopin One Payment untuk membayar tagihan bulanan sekaligus seperti telepon, listrik, TV berlangganan, internet, dan media cetak berlangganan.

4. Autopay Bukopin: Hindari telat bayar tagihan dengan menggunakan fasilitas Autopay Bukopin yang memotong dana dari rekening secara otomatis.

5. Credit Shield Insurance: Kamu bisa mendapatkan perlindungan kredit dengan Credit Shield Insurance. Sehingga jika kamu meninggal dunia, tagihan kartu kredit tidak akan membebani keluarga yang ditinggalkan.

6. Call Center 24 Jam: Kartu kredit Bank Bukopin siap melayani nasabah 24 jam melalui layanan Halo Bukopin 14005.

Jenis Kartu Kredit Bank Bukopin

Pilih kartu kredit Bank Bukopin terbaik yang sesuai dengan kebutuhanmu di MoneyDuck:

Bukopin Visa Platinum: Rp600.000 (iuran tahunan kartu utama), Rp300.000 (iuran tahunan kartu tambahan). Bukopin Bisnis Colorful: Rp25.000 (iuran tahunan kartu utama). Bukopin Visa Classic: Rp150.000 (iuran tahunan kartu utama), Rp100.000 (iuran tahunan kartu tambahan). Bukopin Bisnis Diamond: Rp150.000 (iuran tahunan kartu utama). Bukopin Customized Mastercard: Gratis tahun pertama, Rp300.000 untuk tahun berikutnya (iuran tahunan kartu utama). Bukopin Visa Gold: Rp600.000 (iuran tahunan kartu utama), Rp300.000 (iuran tahunan kartu tambahan).

Apa Itu Poin Reward Bank Bukopin?

Poin Reward Bank Bukopin adalah program loyalti Bank Bukopin untuk nasabah yang menggunakan kartu kredit Bank Bukopin dengan memberikan poin untuk setiap transaksi. Poin Reward Bank Bukopin dapat ditukarkan dengan berbagai hadiah menarik.

Promo Kartu Kredit Bank Bukopin

Bersiaplah meraih keuntungan melimpah melalui promo menarik dengan menggunakan kartu kredit Bank Bukopin untuk transaksi hiburan, restoran, travel, dan lainnya di merchant rekanan Bank Bukopin.

Syarat Pengajuan Kartu Kredit Bank Bukopin

Kamu harus memenuhi persyaratan berikut ini untuk pengajuan kartu kredit Bank Bukopin:

  • Usia pemegang kartu utama 21-60 tahun;
  • Usia pemegang kartu tambahan 17 tahun;
  • WNI/WNA.

Pendapatan minimum per bulan:

Bukopin Visa Platinum: Rp20.000.000 Bukopin Visa Gold: Rp5.000.000

Dokumen Persyaratan Pengajuan Kartu Kredit Bank Bukopin

Ajukan kartu kredit Bank Bukopin dengan dokumen persyaratan berikut ini:

Karyawan:

  • Fotokopi KTP/Paspor;
  • Fotokopi slip gaji/surat keterangan penghasilan/SPT Tahunan.

Pengusaha:

  • Fotokopi KTP/Paspor;
  • Fotokopi rekening tabungan (tiga bulan terakhir);
  • Fotokopi akta pendirian/SIUP/TDP.

Profesional:

  • Fotokopi KTP/Paspor;
  • Fotokopi slip gaji/surat keterangan penghasilan/SPT Tahunan;
  • Fotokopi Surat Izin Profesi.

Ajukan Kartu Kredit Online Lainnya di Sini

Selain pengajuan kartu kredit Bank Bukopin, kamu juga dapat mengajukan kartu kredit lainnya dengan mudah melalui MoneyDuck.

Kartu Kredit BCA Kartu Kredit Permata Bank Kartu Kredit Maybank Indonesia Kartu Kredit OCBC NISP Kartu Kredit Standard Chartered Kartu Kredit DBS Bank Indonesia Kartu Kredit CIMB Niaga Kartu Kredit Bank BTN Kartu Kredit Sinarmas Kartu Kredit Bank Mega Kartu Kredit Bank BRI Kartu Kredit Bank Danamon Kartu Kredit BNI Kartu Kredit Bank Mandiri Kartu Kredit Citibank Indonesia Kartu Kredit UOB Indonesia Kartu Kredit Panin Bank Kartu Kredit Bank HSBC Indonesia Kartu Kredit Bank KEB Hana Kartu Kredit Bank MNC Internasional Kartu Kredit Bank Ganesha

Pinjaman KTA Bank Bukopin

Pinjaman KTA Bank Bukopin

Demi memenuhi kebutuhan akan dana tunai dalam segala jenis pembiayaan, Bank Bukopin menawarkan pinjaman KTA Bank Bukopin, yang dalam hal ini terdiri dari berbagai produk pinjaman yang masing-masingnya memiliki banyak keunggulan.

Apa Itu Pinjaman KTA Bank Bukopin?

Pinjaman KTA Bank Bukopin adalah salah satu produk pinjaman tanpa jaminan yang ditawarkan oleh Bank Bukopin untuk kamu yang ingin memenuhi kebutuhan tertentu, baik untuk biaya pernikahan, pendidikan, perjalanan wisata atau ibadah, hingga berbagai keperluan konsumsi lainnya.

Jenis Pinjaman KTA Bank Bukopin

Memiliki sifat fleksibel, berikut ini adalah beberapa jenis produk pinjaman KTA Bank Bukopin yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan:

Kredit Serba Guna Bukopin

Keuntungan Pinjaman KTA Bank Bukopin

Dengan mengajukan pinjaman KTA Bank Bukopin, kamu akan mendapatkan banyak keuntungan. Adapun keuntungan yang ditawarkan untuk para nasabahnya tersebut di antaranya sebagai berikut:

1. Plafon Mencapai Rp100.000.000: Pinjaman KTA Bank Bukopin menawarkan keuntungan berupa plafon yang cukup tinggi, yakni mencapai Rp100.000.000.

2. Proses Pinjaman Mudah: Saat mengambil pinjaman KTA Bank Bukopin, kamu tidak akan merasakan kesulitan dalam prosesnya karena prosesnya yang tidak memberatkan.

3. Tanpa Jaminan: Tidak perlu khawatir soal jaminan, karena pinjaman KTA Bank Bukopin ini tidak mensyaratkan adanya jaminan tertentu.

4. Pencairan Dana Sangat Cepat: Proses pencairan dana pinjaman KTA Bank Bukopin terbilang sangat cepat, yakni hanya memakan waktu sekitar 1-3 hari kerja.

5. Jangka Waktu yang Panjang: Dengan mengajukan pinjaman KTA Bank Bukopin, kamu akan mendapatkan cicilan tetap dengan tenor sampai 60 bulan.

Syarat Pengajuan Pinjaman KTA Bank Bukopin

Untuk mendapatkan pinjaman KTA Bank Bukopin, ada beberapa syarat pengajuan yang perlu kamu penuhi, sebagai berikut:

  • KTP Pemohon;
  • KTP suami/istri (jika sudah menikah);
  • Surat Nikah/Cerai (jika sudah menikah);
  • Fotokopi Kartu Keluarga;
  • Fotokopi NPWP;
  • Fotokopi Rekening Koran/Tabungan dalam 3 bulan terakhir;
  • Asli slip gaji terakhir/SK Penghasilan/SK Pengangkatan;
  • Akta Perusahaan, TDP, dan SIUP;
  • Surat Izin Praktek Profesi;
  • Laporan Keuangan/Kuitansi/Cash Flow/Catatan Penjualan/Catatan Pembelian/Catatan Biaya/Invoice.

Ajukan Pinjaman KTA Lainnya di Sini

Kamu dapat ajukan pinjaman KTA lainnya melalui MoneyDuck di sini:

Pinjaman KTA BCA Pinjaman KTA Permata Bank Pinjaman KTA Maybank Indonesia Pinjaman KTA OCBC NISP Pinjaman KTA Standard Chartered Pinjaman KTA DBS Bank Indonesia Pinjaman KTA CIMB Niaga Pinjaman KTA Bank BTN Pinjaman KTA Sinarmas Pinjaman KTA Bank Mega Pinjaman KTA Bank BRI Pinjaman KTA Bank Danamon Pinjaman KTA CTBC Bank Pinjaman KTA BNI Pinjaman KTA Bank Mandiri Pinjaman KTA Panin Bank Pinjaman KTA Bank HSBC Indonesia Pinjaman KTA Bank KEB Hana Pinjaman KTA Bank MNC Internasional Pinjaman KTA Bank Ganesha

Tabungan Bank Bukopin

Tabungan Bank Bukopin

Tabungan Bank Bukopin hadir dalam menjawab kebutuhan akan produk tabungan yang terjaga keamanan dan kenyamanannya. Dalam hal ini, kamu bisa menikmati berbagai macam manfaat dari tabungan Bank Bukopin untuk perencanaan masa depan keuanganmu.

Jenis Tabungan Bank Bukopin

Tidak hanya satu, Bank Bukopin menawarkan beberapa jenis produk tabungan yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Adapun jenis tabungan Bank Bukopin tersebut di antaranya adalah sebagai berikut:

Tabungan SiAga Bukopin Tabungan SiAga Valas Bukopin Tabungan Rencana Bukopin Tabungan Wokee Bukopin Tabungan SiAga Bukopin Bisnis Tabungan SiAga Bukopin Kerjasama Tabungan SiAga Bukopin Premium Tabungan Siaga Bukopin Pensiunan TabunganKu Bukopin Tabungan SIMPEL Bukopin Tabungan Rakyat Bukopin

Keuntungan Tabungan Bank Bukopin

Setiap produk tabungan Bank Bukopin menawarkan keuntungannya masing-masing. Namun, secara umum keuntungan dari tabungan Bank Bukopin sebagai berikut:

1. Bunga Progresif: Dengan membuka tabungan Bank Bukopin, kamu akan menemukan banyak keuntungan, termasuk bunga berjenjang yang akan semakin tinggi sesuai dengan saldo harian tabungan.

2. Memiliki Fasilitas Internet Banking: Di zaman yang serba canggih ini, keberadaan fasilitas internet banking menjadi hal yang penting, dan tabungan Bank Bukopin mampu mengakomodir hal tersebut.

3. Mudah dan Praktis: Proses pembukaan hingga penggunaan tabungan Bank Bukopin terbilang cukup mudah dan praktis.

4. Akses ATM Luas: Kamu bisa akses ATM Bank Bukopin dengan mudah di mana saja. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan ATM Bersama serta ATM BCA/Prima.

Syarat Pengajuan Tabungan Bank Bukopin

Syarat yang harus dipenuhi saat mengajukan tabungan Bank Bukopin pada dasarnya berbeda-beda sesuai dengan jenis produk tabungan yang ambil. Adapun persyaratan masing-masing jenis produk tabungan tersebut sebagai berikut:

1. Tabungan SiAga Bukopin:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP;
  • Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP);
  • Mengisi dan tandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan;
  • Menandatangani Formulir Pembukaan Fasilitas ATM.

2. Tabungan SiAga Valas Bukopin:

  • Mengisi formulir pembukaan rekening bermaterai;
  • e-KTP;
  • NPWP;
  • Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP).

3. Tabungan Rencana Bukopin:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP (jika ada), Kartu Keluarga dan Akta Kelahiran Anak untuk Segmen Pendidikan;
  • Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP);
  • Mengisi dan tandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan.

4. Tabungan Wokee Bukopin:

  • Mengunduh aplikasi Wokee;
  • Registrasi dalam aplikasi dengan mengisi: Nama, Email, dan Nomor Telepon;
  • Melakukan foto wajah, E-KTP, NPWP, dan tanda tangan elektronik.

5. Tabungan SiAga Bukopin Bisnis:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP;
  • Mengisi dan tandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan;
  • Mengisi dan tandatangani Contoh Tanda Tangan (Fasilitas Joint Account);
  • Mengisi dan tandatangani Formulir Aplikasi Permohonan Kartu Debit Bank Bukopin.

6. Tabungan SiAga Bukopin Kerjasama:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP;
  • Melampirkan Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP);
  • Mengisi dan Menandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan;
  • Menandatangani Formulir Pembukaan Fasilitas ATM.

7. Tabungan SiAga Bukopin Premium:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP;
  • Mengisi dan Menandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan;
  • Menandatangani Formulir Pembukaan Fasilitas ATM.

8. Tabungan Siaga Bukopin Pensiunan:

  • Mengisi formulir pembukaan rekening bermaterai;
  • E-KTP;
  • NPWP;
  • Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP).

9. TabunganKu Bukopin:

  • KTP/SIM/Paspor (WNI), KIMS/KITAS (WNA);
  • NPWP;
  • Surat Keterangan Kerja/Domisili (apabila alamat tidak sesuai dengan KTP);
  • Mengisi dan Menandatangani Formulir Pembukaan Rekening Nasabah Perorangan;
  • Menandatangani Formulir Ketentuan Pembukaan Tabungan;
  • Menandatangani Formulir Pembukaan Fasilitas ATM.

10. Tabungan SIMPEL Bukopin:

  • Usia maksimal 17 tahun;
  • Orang tua/wali mengisi dan menandatangani formulir pembukaan rekening tabungan SIMPEL tanda persetujuan pembukaan rekening;
  • Pihak sekolah menandatangani formulir pembukaan rekening sebagai identifikasi dan verifikasi data nasabah;
  • NIS/NISN/NIK/Akte Kelahiran, Identitas orang tua/wali, surat kuasa yang telah diverifikasi pihak sekolah.

Ajukan Tabungan Lainnya di Sini

Selain mengajukan tabungan Bank Bukopin, kamu juga bisa pilih produk tabungan dari bank-bank berikut ini:

Tabungan BCA Tabungan Permata Bank Tabungan Maybank Indonesia Tabungan OCBC NISP Tabungan Standard Chartered Tabungan DBS Bank Indonesia Tabungan CIMB Niaga Tabungan Bank BTN Tabungan Sinarmas Tabungan Bank Mega Tabungan Bank BRI Tabungan J Trust Bank Tabungan Bank Danamon Tabungan BNI Tabungan Bank Mandiri Tabungan UOB Indonesia Tabungan Panin Bank Tabungan Bank HSBC Indonesia Tabungan Bank KEB Hana Tabungan Bank MNC Internasional

Deposito Bank Bukopin

Deposito Bank Bukopin

Bank Bukopin menyediakan simpanan berjangka yang pastinya akan menguntungkan kamu. Simpanan berjangka atau deposito Bank Bukopin ini akan memungkinkan kamu untuk dapat melakukan penarikan sesuai dengan perjanjian yang telah disepakati bersama.

Jenis Deposito Bank Bukopin

Ada beberapa jenis deposito Bank Bukopin yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Adapun jenis-jenis deposit Bank Bukopin tersebut di antaranya adalah sebagai berikut:

Deposito Rupiah Bukopin Deposito Valas Bukopin Deposito Merdeka Bukopin Deposito On Call

Keuntungan Deposito Bank Bukopin

Ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan sebagai nasabah deposito Bank BRI. Kamu bisa menikmati keuntungan dari deposito Bank BRI seperti berikut ini:

1. Bunga Menjadi Penambah Nominal: Bank Bukopin tidak hanya menawarkan suku bunga kompetitif, tetapi bunga ini juga bisa dipindahbukukan secara otomatis ke rekening sumber dana saat jatuh tempo.

2. Fasilitas Automatic Roll Over (ARO): Perpanjangan deposito Bank Bukopin dilakukan secara otomatis melalui fasilitas Automatic Roll Over (ARO).

3. Agunan Kredit: Deposito Bank Bukopin yang kamu miliki bisa dijadikan sebagai agunan kredit.

Syarat Pengajuan Deposito Bank Bukopin

Bagi kamu yang ingin mengajukan pembukaan deposito Bank Bukopin, maka perhatikan syarat pengajuannya di bawah ini:

1. Deposito Rupiah Bukopin:

  • Isi formulir pembukaan rekening;
  • KTP;
  • NPWP;
  • Menyertakan Surat Keterangan Kerja atau domisili;
  • Minimum Setoran Rp8.000.000 dengan jangka waktu 1, 3, 6, 12, dan 24 bulan.

2. Deposito Merdeka Bukopin:

  • Isi formulir pembukaan rekening;
  • KTP;
  • NPWP;
  • Menyertakan Surat Keterangan Kerja atau domisili;
  • Minimum Setoran Rp10.000.000 dengan jangka waktu 1, 3, 6, dan 12 bulan (untuk Deposito Merdeka Bukopin).

3. Deposito Valas Bukopin:

  • Isi formulir pembukaan rekening;
  • KTP;
  • NPWP;
  • Menyertakan Surat Keterangan Kerja atau domisili;
  • Minimum Setoran Rp8.000.000 dengan jangka waktu 1, 3, 6, 12, dan 24 bulan;
  • Mata uang IDR, USD, SGD, AUD, EUR, dan JPY.

4. Deposito On Call:

  • Isi formulir pembukaan rekening;
  • KTP;
  • NPWP;
  • Menyertakan Surat Keterangan Kerja atau domisili;
  • Minimum Setoran US$1.000 dengan jangka waktu 1, 3, 6, dan 12 bulan;
  • Mata uang IDR, USD, SGD, AUD, EUR, dan JPY.

Ajukan Deposito Lainnya di Sini

Pengajuan deposito lainnya yang bisa kamu coba melalui MoneyDuck sebagai berikut:

Deposito BCA Deposito Permata Bank Deposito Panin Bank

Bancassurance Bank Bukopin

Bancassurance Bank Bukopin

Untuk meningkatkan pelayanan dalam bidang pengelolaan kekayaan atau wealth management, bancassurance Bank Bukopin hadir menawarkan berbagai macam kemudahan untuk kamu.

Apa Itu Bancassurance Bank Bukopin

Bancassurance Bank Bukopin merupakan hasil kolaborasi yang dilakukan oleh Bank Bukopin dengan perusahaan asuransi Sinarmas. Hadirnya bancassurance Bank Bukopin ini nantinya akan digunakan untuk memberikan perlindungan dan produk investasi demi memenuhi kebutuhan finansial jangka panjang nasabah.

Jenis Bancassurance Bank Bukopin

Bancassurance Bank Bukopin terdiri dari 4 jenis, yaitu,

B Siaga Berkah B Investa Proteksi B Protection B Care Plus

Keuntungan Bancassurance Bank Bukopin

Berbagai jenis bancassurance Bank Bukopin memiliki keuntungan yang berbeda-beda yang bisa kamu dapatkan. Yuk, lihat apa saja keuntungan yang diberikan oleh berbagai jenis bancassurance Bank Bukopin.

1. B Siaga Berkah:

  • Manfaat dapat diberikan jika meninggal dunia baik secara normal ataupun kecelakaan.
  • Manfaat investasi dengan pembagian dana sebesar 60% dari keuntungan perusahaan.
  • Menyediakan pembayaran kontribusi regular yang disesuaikan dengan kemampuan nasabah.
  • Biaya akuisisi yang singkat dan rendah sebesar 75% pada tahun polis pertama.
  • Manfaat polis diberikan pada tahun pembayaran premi ke-10,11 dan 12 hingga 75%.

2. B Investa Proteksi:

  • Manfaat dapat diberikan jika meninggal dunia baik secara normal ataupun kecelakaan.
  • Manfaat investasi.
  • Biaya akuisisi yang singkat dan rendah sebesar 50% dari premi dasar.
  • Manfaat loyalti bonus diberikan pada tahun pembayaran premi ke-10 dan 11 hingga 75%.
  • Bisa melakukan partial withdrawal.

3. B Care Plus:

  • Manfaat santunan kematian dan cacat tetap total.
  • Manfaat santunan bulanan selama 12 bulan.

4. B Protection:

  • Memiliki manfaat risiko kematian akibat kecelakaan.
  • Memiliki manfaat cacat tetap total dan sebagian.

Syarat Pengajuan Bancassurance Bank Bukopin

Untuk memiliki polis bancassurance Bank Bukopin, kamu harus memenuhi persyaratan pengajuan sesuai dengan produk perlindungan yang dipilih. Berikut syarat membeli bancassurance CIMB Niaga:

1. B Siaga Berkah dan B Investa Proteksi:

  • Usia Tertanggung 1 bulan - 65 tahun;
  • Masa perlindungan sampai Tertanggung berusia 80 tahun.

2. B Care Plus:

  • Usia Tertanggung 1 bulan hingga 60 tahun;
  • Masa perlindungan sampai Tertanggung berusia 65 tahun.

3. B Protection:

  • Usia Tertanggung 1 bulan hingga 60 tahun;
  • Masa perlindungan sampai Tertanggung berusia 75 tahun.

Hal Penting Mengenai Premi Bancassurance Bank Bukopin

Premi merupakan sejumlah biaya yang harus dibayarkan oleh nasabah (Tertanggung) kepada perusahaan asuransi (Penanggung) sebagai imbal balik atas risiko yang ditanggung. Besaran premi bancassurance Bank Bukopin yang harus dibayarkan akan disesuaikan dengan manfaat perlindungan yang akan kamu terima. Nah, ini detail mengenai premi yang harus kamu bayarkan.

1. B Siaga Berkah:

  • Tahunan: Rp2.400.000.
  • 6 bulanan: Rp1.200.000.
  • 3 bulanan: Rp600.000.
  • Bulanan: Rp200.000.
  • Masa pembayaran sampai Tertanggung berusia 80 tahun.

2. B Investa Proteksi:

  • Tahunan: Rp2.400.000 atau US$1.200.
  • 6 bulanan: Rp1.200.000 atau US$600.
  • 3 bulanan Rp600.000 atau US$300.
  • Bulanan Rp200.000 atau US$100.
  • Masa pembayaran sampai Tertanggung berusia 80 tahun.

3. B Care Plus:

  • Uang pertanggungan: Rp150.000.000.
  • Minimum premi: Rp95.000.
  • Maksimum premi: Rp163.000.
  • Masa pembayaran sampai Tertanggung berusia 75 tahun.
  • Pembayaran bisa dilakukan bulanan dan tahunan.

4. B Protection:

  • Uang pertanggungan: Rp200.000.000.
  • Minimum premi: Rp43.000.
  • Maksimum premi: Rp319.000.
  • Masa pembayaran sampai Tertanggung berusia 65 tahun.
  • Pembayaran bisa dilakukan bulanan dan tahunan.

Hal Penting Mengenai Polis Bancassurance Bank Bukopin

Polis merupakan sebuah kontrak perjanjian antara nasabah dengan perusahaan asuransi. Dalam polis terdapat hak dan kewajiban yang harus dipenuhi oleh kedua belah pihak. Karenanya, kamu wajib mengetahui hal-hal penting yang ada dalam polis.

1. Masa Mempelajari Polis

Penanggung memberikan hak kepada Tertanggung untuk mempelajari polis sebelum polis disepakati. Selama masa mempelajari polis, Tertanggung berhak membatalkan polis jika terdapat ketentuan yang tidak sesuai. Masa mempelajari polis bisa berbeda-beda sesuai ketentuan. Umumnya, 14 hari sejak polis diterima. Namun, bancassurance Bank Bukopin memberikan waktu selama 30 hari.

2. Apakah Polis Memiliki Masa Leluasa?

Masa leluasa merupakan jangka waktu yang diberikan oleh pihak asuransi kepada nasabah untuk melakukan pelunasan premi yang telah jatuh tempo. Dengan begitu, polis yang kamu miliki masih bisa memberikan manfaat.

Kredit Mobil Bank Bukopin

Kredit Mobil Bank Bukopin

Demi menjawab kebutuhan akan transportasi roda empat bagi para nasabahnya, Bank Bukopin juga menghadirkan kredit mobil Bank Bukopin sebagai solusi atas kebutuhan tersebut.

Keuntungan Kredit Mobil Bank Bukopin

Penuhi kebutuhan akan kendaraan roda empat kamu dengan kredit mobil Bank Bukopin yang menawarkan banyak sekali keuntungan. Adapun keuntungan kredit mobil Bank Bukopin sebagai berikut:

1. Plafon Tinggi: Kredit mobil Bank Bukopin mampu menawarkan plafon pinjaman yang cukup tinggi mencapai Rp20 miliar untuk penuhi kebutuhan akan mobil impianmu.

2. Jangka Waktu Panjang: Selain menawarkan plafon pinjaman yang tinggi, kredit mobil Bank Bukopin juga memberikan jangka waktu pembayaran hingga 5 tahun.

3. Mudah dan Cepat: Demi kenyamanan nasabah, proses pengajuan kredit mobil Bank Bukopin ini berjalan dengan sangat mudah dan cepat.

Jenis Kredit Mobil Bank Bukopin

Jenis kredit mobil yang bisa kamu ajukan kepada Bank Bukopin adalah sebagai berikut:

Kredit Kepemilikan Mobil

Syarat Pengajuan Kredit Mobil Bank Bukopin

Untuk dapat mengajukan kredit mobil Bank Bukopin, kamu perlu melengkapi beberapa persyaratan yang dibutuhkan. Adapun persyaratan pengajuan kredit mobil Bank Bukopin sebagai berikut:

1. Persyaratan Umum:

  • Usia 21-60 tahun;
  • Fotokopi KTP/SIM;
  • Fotokopi Kartu Keluarga;
  • Fotokopi Akta Nikah (jika sudah berkeluarga);
  • Fotokopi PBB 2 tahun terakhir atau rekening listrik 6 bulan terakhir.

2. Karyawan, Wiraswasta & Profesi:

  • Slip gaji asli bulan terakhir atau izin usaha SIUP/TDP;
  • Fotokopi tabungan 6 bulan terakhir atau rekening koran 3 bulan terakhir;
  • Fotokopi izin praktik (khusus profesi).

Ajukan Kredit Mobil Lainnya di Sini

Untuk keperluan kebutuhan transportasi mobilmu, berikut kredit mobil lainnya yang bisa dipilih:

Kredit Mobil Bank BRI Kredit Mobil BCA Kredit Mobil OCBC NISP Kredit Mobil Bank Mega Kredit Mobil Bank Mandiri