Ada beberapa pengetahuan esensial yang harus kamu pahami dalam trading forex, salah satunya adalah lot. Lot dalam trading forex berarti jumlah unit mata uang yang diperdagangkan, sedangkan lot dalam saham berarti jumlah lembar saham yang diperdagangkan. Lot dalam forex memiliki beberapa jenis dilihat dari ukurannya mulai dari lot standar, mini, dan mikro.
Memahami definisi apa itu forex dalam trading dan bagaimana cara menghitungnya dapat membantu memaksimalkan keuntungan investasi. Selain itu, memahami kekurangan dan kelebihan dari masing-masing lot dapat membantu trader menentukan strategi dan mengefisiensikan biaya komisi broker. Nah, agar kamu semakin paham mengenai lot dalam forex dan bisa meraih cuan lebih maksimal, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Definisi dan Fungsi Lot dalam Forex
Definisi lot dalam trading adalah jumlah unit dalam satuan ukur transaksi perdagangan pada instrumen keuangan tertentu dalam pasar uang. Lot dalam forex berfungsi untuk memudahkan trader untung menghitung keuntungan atau kerugian transaksi dengan mengalikan ukuran lot dengan satuan ukuran terkecil transaksi. Satuan terkecil dalam trading forex disebut pips.
Ukuran forex dibagi menjadi beberapa kategori mulai dari lot standar dengan jumlah unit 100.000 per lot, lot mini dengan jumlah unit 10.000 unit per lot, hingga lot mini dengan jumlah unit 1000 per lot. Ukuran forex akan memengaruhi jumlah keuntungan yang dihasilkan dari selisih pergerakan pips. Sebagai contoh, jika dalam transaksi perdagangan mata uang USD/JPY dengan ukuran lot standar 100.000 unit dan nilai tukar satu dolar Amerika Serikat (AS) sama dengan 120 yen, maka trader akan mendapatkan keuntungan sebesar US$8,34 per pips.
Baca Juga: Trading Forex Tanpa Modal
Jenis Ukuran Lot dalam Forex
Lot dibedakan menjadi setidaknya tiga kategori dilihat dari ukurannya, mulai dari lot standar, lot mini, dan lot micro. Ketiga jenis lot ini memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing tergantung dari kemampuan dan kekuatan finansial dari trader. Agar kamu tahu apa saja jenis ukuran lot dalam forex, simak penjelasannya di bawah ini:
1. Lot Standar Forex
Lot standar forex atau disebut juga lot reguler adalah jenis lot yang memiliki ukuran sebesar seratus ribu unit mata uang. Sebagai contoh, satu lot US$ standar memiliki nilai US$100.000. Lot standar biasanya memiliki biaya spread yang rendah sehingga keuntungan trader bisa lebih optimal. Selain itu, leverage yang bisa digunakan juga lebih tinggi mulai dari 1:1000. Tetapi jenis lot ini terasa sangat mahal bagi trader pemula karena mengharuskan deposit awal yang besar.
2. Lot Mini Forex
Lot mini forex adalah versi yang lebih terjangkau daripada lot standar forex. Satu lot mini forex memiliki nilai sebesar 10.000 unit mata uang. Contohnya, satu lot US$ mini memiliki nilai sebesar US$10.000. Lot mini forex memiliki biaya spread yang sedikit lebih mahal daripada lot standar namun terasa lebih terjangkau karena tidak mengharuskan deposit awal yang tinggi.
3. Lot Micro
Lot micro merupakan jenis lot dalam forex terkecil dengan nilai 1.000 unit mata uang. Contohnya, satu lot US$ micro setara dengan US$1.000. Lot micro sangat cocok bagi trader pemula yang hanya ingin coba-coba, namun tidak memiliki modal yang besar. Kekurangan dari lot micro adalah biaya spread yang jauh lebih tinggi daripada lot standar sehingga trader harus menemukan transaksi dengan selisih harga yang tinggi untuk bisa menghasilkan keuntungan yang bermakna. Beberapa broker juga memiliki opsi ukuran lot yang lebih kecil, yakni lot nano yang hanya terdiri dari 100 unit mata uang.
Baca Juga: 6 Tips Investasi Keuangan Forex Modal Kecil untuk Pemula
Cara Menghitung Lot dalam Forex
Kamu sudah tahu apa itu lot dalam forex, kini saatnya kamu tahu cara menghitungnya. Hal ini sangat penting untuk mengetahui jumlah unit mata uang yang harus dibayar dan pengaruhnya terhadap peluang dan risiko investasi. Berikut ini cara menghitung lot dalam forex:
1. GBP/USD
Jika kamu memperdagangkan pasangan mata uang poundsterling (GBP) dan dolar AS dengan nilai 1,29412 maka kamu membutuhkan US$129.412 untuk membeli satu lot GBP.
2. EUR/USD
Jika kamu memperdagangkan pasangan mata uang euro dan dolar AS dengan nilai 1,29 maka kamu membutuhkan US$129.000 untuk membeli satu lot euro.
3. USD/JPY
Jika kamu memperdagangkan pasangan mata uang dolar AS dan yen Jepang dengan nilai 108,45 maka kamu membutuhkan JPY10.845.000 untuk membeli satu lot USD/JPY.
4. USD/CHF
Jika kamu memperdagangkan pasangan mata uang dolar AS dan frank swiss dengan nilai 1,0548 maka kamu membutuhkan CHF104.000 untuk membeli satu lot USD/CHF.
Baca Juga: Cara Memilih Indikator Forex Paling Akurat Untuk Pemula
Memaksimalkan Keuntungan Trading dengan Leverage
Kamu mungkin berpikir bagaimana cara mendapatkan keuntungan dengan modal kecil melalui trading? Jawabannya dengan menggunakan leverage. Leverage atau daya ungkit adalah metode untuk melipat-gandakan modal yang dimiliki untuk memaksimalkan keuntungan. Misal, kamu menggunakan leverage dengan rasio 1:100, kemudian kamu berhasil mencatat keuntungan sebesar 1%. Maka keuntungan tersebut akan dikalikan 100 sesuai dengan leverage yang digunakan.
Namun, kamu juga perlu ingat bahwa kerugian yang kemungkinan didapat juga akan dikalikan 100. Apabila modal yang kamu miliki tidak mencukupi untuk menutup kerugian ini, maka kamu akan terkena margin call dan asetmu akan dilikuidasi.
Baca Juga: Jam Trading Forex Menentukan Harga Jual-Beli, Awas Boncos!
Broker Yang Menyediakan Mikro Lot
Mikro lot adalah hal baru di Indonesia sehingga tidak banyak broker yang menyediakan opsi terjangkau ini. Meski begitu, tetap ada broker yang menyediakan mikro lot untuk memudahkan trader pemula memulai trading perdananya. Berikut ini beberapa broker yang menyediakan mikro lot:
1. MIFX
Monex Investindo Future adalah broker forex resmi yang sudah terdaftar pada Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) sehingga kamu tidak perlu meragukan keamanan dan legalitasnya. MIFX adalah broker dengan banyak keunggulan. Beberapa keunggulannya adalah menyediakan pilihan lot dalam forex dengan ukuran mikro, deposit awal yang terjangkau mulai dari Rp500.000, hingga tampilan yang user friendly sehingga mudah digunakan untuk trader pemula.
2. Exness
Exness adalah broker forex yang sudah teregulasi Bappebti sehingga legalitas dan keamanannya tidak diragukan lagi. Kamu bisa trading menggunakan lot standar dan lot mikro. Exness juga menyediakan pilihan akun dengan biaya spread yang murah. Cocok buat kamu yang ingin melakukan scalping atau mengambil keuntungan kecil dengan volume transaksi besar. Kamu bisa mulai trading dengan deposit awal yang terjangkau mulai dari US$10.
3. GIC Trade
GIC Trade adalah salah satu broker forex terbaik di Indonesia yang juga telah terdaftar di Bappebti. Selain menyediakan lot mikro, GIC Trade juga memiliki banyak keunggulan lain seperti bebas biaya komisi, bebas biaya inap (free swap), serta banyak bonus tambahan seperti bonus referal dan lain-lain. Kamu juga bisa menggunakan fitur copy trade untuk meniru langkah trading dari trader yang lebih handal. Deposit awal di GIC Trade mulai dari Rp3.000.000.
Baca Juga: Mengenal Teknik Hedging dalam Trading Forex
Mau Makin Cepat dapat Profit?
Kamu sudah tahu apa itu lot dalam forex, fungsi, serta cara menghitungnya. Agar kamu bisa cepat profit sekaligus dapat meminimalisir risiko trading, kamu perlu memelajari lebih jauh pengetahuan teknis seperti cara memitigasi risiko, cara menghitung pips, dan cara membaca candlestick.
Cara terbaik untuk belajar trading forex adalah dengan mulai praktik langsung meski dengan modal kecil atau bahkan dengan akun demo. Karena belajar tanpa praktik langsung tidak akan membuat kamu menjadi seorang trader profesional. Jika kamu butuh nasihat dan rekomendasi mengenai trading komoditas unggulan lain seperti kripto dan saham kamu bisa konsultasi dengan Expert MoneyDuck dengan menekan tombol Konsultasi Gratis di bawah ini!
Dwi Putra Agung
Nano lot itu hanya berguna bagi trader-trader pemula yang ingin mempelajari lebih dalam mengenai trading dan bagaimana transaksi buy/sell yang dapat menang. Setelah itu, trader biasanya menggunakan mikro lot atau lot biasa untuk trading karena jika menggunakan nano lot maka keuntungan yang didapat sangat tidak signifikan sehingga seolah-olah buang waktu.
Henry Wahyudi
Trading forex adalah kegiatan jual beli mata uang negara dengan menggunakan perangkat elektronik. Dalam trading forex terdapat istilah lot yang harus dipahami. Lot adalah standar ukuran per transaksi dalam melakukan trading. Besar kecilnya lot menentukan besar kecilnya transaksi yang dilakukan pada pasar forex.
Atar
Trading forex tidak bisa sembarangan, harus dilakukan oleh orang-orang yang mengerti ketentuan yang ada karena tanpa memahami konteks atau ketentuan transaksi maka sulit untuk mendapatkan keberhasilan dalam investasi jenis ini. Sebelum terjun langsung, sebaiknya kuasai dengan baik materi dan ketentuan forex.
Ms Joo
Jika Anda melakukan transaksi forex atau transaksi saham, tentu tidak akan asing dengan istilah lot yang merupakan sebutan untuk setiap transaksi yang diproses. Satuan minimal dari transaksi forex ataupun saham dikenal dan disebut lot. Jadi jumlah pembelian atau penjualan saham dan forex akan dikonversikan dalam satuan lot.