Ada yang Tau Perbedaan AXA dan AXA Mandiri?
Ada yang Tau Perbedaan AXA dan AXA Mandiri?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi GratisAda yang Tau Perbedaan AXA dan AXA Mandiri?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
AIA Premier Hospital & Surgical Plus / AIA Financial
Manulife ProLife Plus (Sudah Tidak Tersedia) / Asuransi Jiwa Manulife Indonesia
Travellin Domestic Gold
Travellin Domestic Gold
AXA Smart Traveller Special Asia
MSIG Travel Leisure A / MSIG Travel Leisure B
Simas Travel Domestic
MSIG Travel Leisure C
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
tobing
AXA Mandiri itu adalah perusahaan asuransi yang merupakan hasil kerjasama antara AXA dengan Bank Mandiri broo
irlan
Produk asuransinya berbeda broo
dirga
Perbedannya adalah independen dan kerjasama. Kalau AXA adalah perusahaan independen. AXA Mandiri adalah perusahaan patungan antara AXA dengan Bank Mandiri
lutfia
Terimakasih ya buat informasinya :)
asih
AXA Mandiri itu ada dua pemilik. Pemiliknya yaitu AXA dan Bank Mandiri
Mulia
AXA adalah perusahaan yang memiliki bisnis di bidang asuransi jiwa dan memiliki area operasi di Eropa Barat, Amerika Utara, Asia Pasifik, dan Timur Tengah. Sedangkan AXA Mandiri adalah kolaborasi antara AXA dengan Bank Mandiri yang memberikan layanan Asuransi Jiwa melalui telemarketing dan lebih dikenal dengan AXA Mandiri Financial Services.
Rendy Putra
AXA Mandiri adalah bagian dari AXA dan AXA adalah perusahaan yang memiliki bisnis di bidang asuransi jiwa dan memiliki area operasi yang luas di seluruh dunia. AXA Mandiri adalah kerja sama antara AXA dengan Bank Mandiri dalam bentuk produk Asuransi Jiwa, Asuransi kesehatan atau Asuransi dan investasi melalui telemarketing dan lebih dikenal dengan AXA Mandiri Financial Services.
Adam
Sebenarnya tidak ada perbedaan yang signifikan antara AXA dan AXA Mandiri, karena Asuransi di AXA pembiayaan dan pengelolaan keuangannya adalah lewat Bank Mandiri. Jadi sebenarnya Perusahaan AXA adalah perusahaan asuransinya, dan AXA ini bekerja sama dengan Bank Mandiri, maka jika anda membeli asuransi dari PT AXA maka pasti anda dianjurkan memiliki rekening di Bank Mandiri untuk membayar Premi dan investasi lainnya
Rico Banani
AXA adalah salah satu perusahaan yang memiliki bisnis di bidang asuransi jiwa dan memiliki area operasi yang luas di seluruh dunia dan AXA Mandiri adalah bagian dari AXA. AXA Mandiri adalah kolaborasi antara AXA dengan Bank Mandiri dalam bentuk produk Asuransi Jiwa, Asuransi kesehatan atau Asuransi dan investasi di Indonesia dan lebih dikenal dengan AXA Mandiri Financial Services.
I Gusti Andika
Perbedaannya produk AXA yang meliputi asuransi jiwa, asuransi perjalanan, asuransi kesehatan dan asuransi properti bisa dibayarkan dengan fasilitas perbankan apapun sedangkan jika AXA Mandiri maka produk-produk asuransi yang ditawarkan selain nasabah umum ditujukan khuusus bagi nasabah bank mandiri dan sistem pembayarannya juga diutamakan melalui bank Mandiri.
Edwin
Pada dasarnya, AXA merupakan perusahaan yang memberikan jasa asuransi sementara AXA Mandiri adalah hasil kerjasama antara perusahaan penyedia asuransi yaitu AXA dan bank yaitu Mandiri sehingga pengguna jasa asuransi yang ada di AXA bisa membayar premi dengan menggunakan Bank Mandiri untuk memudahkan nasabah.
Juniardi
Asuransi AXA adalah perusahaan asuransi dan konsultan keuangan yang akhirnya berkolaborasi dengan Bank Mandiri pada akhir tahun 2003 dengan berganti nama menjadi asuransi AXA Mandiri. Usaha bisnis asuransi ini kemudian meningkat pada tahun 2011. Hingga saat ini kedua perusahaan ini telah memegang saham Asuransi AXA (49%) dan Bank Mandiri (51%).
Dicky Kurniawan
AXA sudah memiliki pengalaman bertahun-tahun, dan pengalaman in iyang sebenanrnya dibeli oleh mandiri pada saat mengakuisisinya
Ms ven
Sekilas AXA dan AXA Mandiri merupakan satu kesatuan asuransi dan sama-sama bergerak di bidang Asuransi dana manajemen aset. AXA sendiri merupakan perusahaan asuransi di bawah nauang PT AXA FINANCIAL INDONESIA, PT ASURANSI AXA INDONESIA, dan PT ARCHITAS ASSET MANAGEMENT INDONESIA. Sedangkan AXA MANDIRI merupakan perusahaan patungan antara Bank MANDIRI dengan AXA Group.
Krisna
Sebenarnya AXA dan AXA Mandiri merupakan perusahaan yang sama. Namun AXA Mandiri adalah hasil dari kerjasama antara AXA dengan Bank Mandiri. Untuk produknya, AXA dan AXA Mandiri memiliki produk asuransi yang relatif lama. Mungkin salah satu perbedaan antara AXA dan AXA Mandiri adalah metode pembayaran AXA Mandiri di prioritaskan menggunakan Bank Mandiri.
Denny
AXA Group sendiri merupakan sebuah grup Asuransi Global yang berpusat di Prancis. AXA di Indonesia merupakan bagian dari AXA Group, yang merupakan salah satu perusahaan asuransi terbesar di dunia. AXA beroperasi dengan fokus pada asuransi jiwa, asuransi umum dan manajemen aset. Yang kemudian produk-produk tersebut dikenalkan pada publik dan ditawarkan melalui PT AXA Mandiri Financial Services, PT AXA Financial Indonesia, PT Mandiri AXA General Insurance, dan PT Architas Asset Management Indonesia.
Amel
AXA Mandiri terdiri dari PT AXA Mandiri Financial Services dan bisnis asuransi umum, yaitu PT Mandiri AXA General Insurance, yang keduanya merupakan perusahaan patungan antara PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dan AXA Group. AXA (AXA Financial Indonesia) merupakan bagian dari AXA Group yang berfokus bisnis pada asuransi jiwa, asuransi kesehatan, asuransi kumpulan, asuransi jiwa dan kesehatan berbasis syariah (Unit Syariah) dan pengelolaan dana pensiun lembaga keuangan.