Ada berapa Jenis Premi yang ada dalam produk Asuransi Perjalanan?
Salam kenal, sekitar 1 bulan lagi saya akan melakukan perjalanan liburan bersama keluarga, ke luar negeri, rencananya saya ingin membeli produk asuransi perjalanan annual atau tahunan. Karena kemungkinan saya dan keluarga akan sering pergi bepergian selama setahun ini. Namun sampai sekarang saya masih bingung menentukan karena keluarga ada yang menyarankan untuk membeli asuransi perjalanan tunggal, menurut mereka preminya lebih murah merki harus repot bolak balik urus asuransi setiap akan bepergian. Saya masih belum jelas nih, berapa jenis sih premi yang ada di produk asuransi? atas jawabannya saya ucapkan terima kasih.
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Wicaksono
Dalam produk asuransi perjalanan, ada 2 jenis premi yang ada dalam produk Asuransi Perjalanan yaitu tunggal dan tahunan. Premi tunggal hanya untuk sekali perjalanan, sementara premi tahunan berlaku untuk banyak perjalanan selama setahun penuh. 1. Premi Tunggal ; Secara umum lebih murah karena proteksinya hanya mencakup sekali perjalanan, misalkan kita hendak berlibur selama dua minggu di Eropa. Maka premi asuransi tunggal akan berlaku selama dua minggu itu. Premi ini menjadi pilihan tepat jika rencana bepergian tidak terlalu sering atau mungkin hanya sekali selama setahun. 2. Premi Tahunan; Premi ini disarankan buat mereka yang berencana sering bepergian selama setahun penuh. Meski lebih mahal dibanding premi tunggal, tapi biayanya lebih murah dibandingkan kalau harus membeli premi setiap akan bepergian.
Arinda
Asuransi perjalanan adalah salah satu jenis asuransi yang digunakan untuk memproteksi perjalanan nasabah. Dalam asuransi perjalanan, terdapat dua jenis premi yang dapat dipilih oleh setiap nasabah, yakni premi tunggal dan premi tahunan. Permi tunggal adalah premi yang dilakukan dalam 1 kali perjalanan. Sedangkan premi tahunan adalah premi yang dilakukan untuk melakukan perjalanan dalam waktu yang lama.
Ariel Intan
Berdasarkan premi, asuransi perjalanan terbagi 2 yaitu premi tunggal dan premi tahunan. Untuk premi tunggal adalah jenis asuransi perjalanan sekali jalan, dimana premi asuransi perjalanan tahunan sesuai namanya masa pertanggungan selama 1 tahun.