Forum
Terakhir di-update: 

Faktor yang menentukan besaran pinjaman KTA

Baru-baru ini saya mengajukan KTA ke bank. Belum disetujui sih, masih dalam proses. Tapi saya gelisah sendiri, takut kalo-kalo besaran pinjaman saya bikin pengajuan kredit saya ditolak. Saya jadi ingin tahu faktor-faktor apa aja yang menentukan besaran pinjaman KTA? Mohon pencerahannya, ya. Terima kasih.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Daimas

    Ada beberapa faktor seperti penghasilan, kartu kredit, histori kredit, NPWP, dan rekening bank. Minimum gaji harus memenuhi standar pengajuan KTA misalnya minimal 3 juta. Histori kredit dan kartu kredit juga berpengaruh. Bagaimana status kredit kita di masa lalu, apakah pembayaran suatu cicilan pernah macet atau punya tunggakan kartu kredit. Intinya BI checking atau yang sekarang disebut SLIK harus memenuhi standar bank yang bersangkutan. Sementara itu dokumen persyaratan seperti rekening bank dan NPWP juga harus lengkap agar pengajuan dapat disetujui.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Fandi

    Faktor yang mempengaruhi besarnya pinjaman yang disetujui antara lain besarnya pendapatan rutin Anda, rasio hutang Anda dan skor kredit yang Anda miliki. Pihak bank akan menyetujui pengajuan kredit Anda jika Anda memenuhi syarat untuk mendapatkan pinjaman dan mampu untuk membayar angsuran, dan akan memberikan pinjaman sebesar kemampuan Anda melakukan pembayaran.

    2020.03.26 14:42
  • user image

    Boby

    Kredit KTA adalah fasilitas kredit yang dilakuka tanpa menggunakan agunan atau jaminan. Dalam mengajukan KTA, pihak bank memiliki penilaian khusus dalam menentukan besaran dana yang akan disetujui. Biasanya, pihak bank akan meilihat riwayat kredit nasabah sebelumnya, besaran penghasilan bulanan, dan mengecek status BI Chekingnya.

    2020.04.07 11:29
  • user image

    Tharisya

    Besar plafon KTA yang diberikan oleh bank biasanya dipengaruhi oleh faktor-faktor skor kredit dari calon debitur dan rasio utang dan pendapatan tetap atau limit kartu kredit (jika mengajukan KTA dengan syarat kartu kredit). Biasanya diberikan 5-7 kali besar pendapatan atau limit kartu kredit.

    2020.05.15 8:45
  • user image

    Brandon

    Besar kecilnya nominal KTA tentunya ditentukan oleh berbagai macam faktor dan kondisi. Sebelum suatu kredit disetujui tentunya akan melalui proses analisis oleh pihak Bank. Pada waktu taksasi inilah jumlah kredit yang diberikan akan dipertimbangkan. Faktor-faktor yang akan dipertimbangkan antara lain aset-aset yang kita miliki, tempat usaha atau tempat kita bekerja, dan tujuan kredit kita juga akan menjadi pertimbangan.

    2021.04.26 3:35
  • user image

    Shandy

    Pertama, pihak bank memiliki batasan plafon maksimal yang bisa diberikan kepada debitur jadi jika Anda mengajukan pinjaman diatas maksimal plafon bank sudah pasti tidak akan disetujui. Kedua, kemampuan Anda secara finansial untuk menyelesaikan pinjaman dimana jika Anda secara penghasilan dan rasio hutang tidak memenuhi standar bank, Anda juga tidak bisa mendapatkan pinjaman.

    2021.04.26 3:43

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Kredit Tanpa Agunan,Kredit Multiguna,Dana Tunai,Kredit Renovasi,All (Pinjaman)

Siapa saja yang bisa mengajukan pinjaman digibank Cashline ini?

Saya butuh dana cepat untuk membangun rumah. Saya mendapatkan saran dari beberapa teman kantor untuk mengajukan pinjaman digibank Cashline di digibank. Namun karena saya tidak pernah meminjam uang di bank sebelumnya, saya ingin bertanya beberapa hal. Yang ingin saya tanyakan, siapa saja yang bisa mengajukan pinjaman digibank Cashline? Serta apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk mengajukan pinjaman digibank Cashline?

digibank Cashline / DBS Bank Indonesia

All (Pinjaman)

Apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk mengajukan pinjaman personal loan di Bank Mega?

Saya membutuhkan dana cepat untuk kebutuhan keluarga saya. Saya mendapat saran dari teman untuk mengajukan pinjaman personal loan di Bank Mega. Yang ingin saya tanyakan, apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk mengajukan pinjaman personal loan di Bank Mega? Berapa nilai pinjaman maksimal yang diberikan oleh pinjaman personal loan di Bank Mega?

Mega Cash Line / Bank Mega

All (Kartu Kredit),Kredit Motor

Bagaimana perhitungan denda keterlambatan pada kredit ini? Bagaimana juga cara pembayaran cicilannya?

Beberapa minggu ini saya masih mencari pinjaman untuk pembelian kendaraan yang cocok untuk saya pilih, dan kebetulan saya mendapatkan rekomendasi dari teman saya mengenai pinjaman ini. Jadi saya mau mencari tahu dulu. Bagaimana perhitungan denda keterlambatan pada kredit ini? Kalo misalnya saya terlambat membayar. Kemudian bagaimana juga cara pembayaran cicilannya?

Astrido Finance / Astrido Pacific Finance

All (Perbankan),Kredit Tanpa Agunan,All (Pinjaman),P2P Lending

Jasa penyedia layanan kredit tanpa anggunan (KTA)

Kredit Tanpa Agunan,All (Pinjaman)

Besaran bunga kredit tanpa anggunan (KTA)

Digital Banking,All (Perbankan),Kredit Multiguna,All (Pinjaman),Pernikahan,All (Pasangan Hidup)

Apakah ada persyaratan penghasilan untuk mengajukan pinjaman digibank Cashline ini?

Saya sebenarnya membutuhkan dana cepat untuk biaya pernikahan anak saya. Saya tertarik untuk menggunakan digibank Cashline karena saran dari rekan satu kantor. Namun saya ragu apakah pinjaman ini juga memiliki syarat-syarat khusu. Yang ingin saya tanyakan dalam forum ini, apakah harus ada minimal penghasilan sebagai syarat mengajukan pinjaman di digibank Cashline ini?

digibank Cashline / DBS Bank Indonesia

Reviews Terkait

Kredit Tanpa Agunan

Tenor pembayaran hingga mencapai 15 tahun

BNI Fleksi

All (Kartu Kredit)

Jaminan 1 jam kepastian kredit

Pembiayaan pembelian kendaraan dari CIMB Niaga Autofinace mobil baru prosesnya sangat cepat dan mudah. Jaminan proses 1 Jam kepastian kredit mempermudah calon nasabah. Jangka waktu kredit hingga 5 tahun dengan bunga yang bersaing. Banyak promo yang ditawarkan seperti cashback untuk pembelian mobil baru.

CIMB Niaga Autofinance Mobil Baru

Kredit Tanpa Agunan,Kredit Mobil,Kredit Motor,All (Pinjaman)

Kredit Pembelian Mobil Bekas

Saya membeli kendaraan bekas dengan pembiayaan dari Mandiri Tunas Finance. Proses yang cepat dengan syarat yang mudah sangat membantu saya ketika membeli kendaraan bekas. Selain itu, dengan suku bunga flat yang bersaing dan juga jangka waktu yang diberikan sampai dengan 5 tahun sangat menolong ketika kita akan membeli kendaraan.

Mandiri Kredit Kendaraan Bermotor

All (Perbankan),Kredit Mobil,All (Pinjaman)

Bunga ringan dan prosesnya cepat

CIMB Niaga Autofinance Mobil Baru Menawarkan bunga yang ringan ketika saya mencoba membeli mobil baru. Waktu tenor yang cukup lama membuat saya berani untuk mengangsur mobil baru di CIMB Niaga Autofinance. Di samping bunga ringan, ada down payment yang dimulai dari 25%. Sangat direkomendasikan untuk kawula muda.

CIMB Niaga Autofinance Mobil Baru

Kredit Tanpa Agunan,Kredit Multiguna,Kredit Mobil,All (Pinjaman)

Prosesnya mudah dan gampang mengajukan kredit

Saat saya mencoba OCBC NISP KPM, saya kira prosesnya akan sulit, namun tahapan di dalam proses kredit mobil yang terstruktur membuat saya merasa aman dengan proses kredit ini. Dari pemilihan mobil hingga pembayaran angsuran yang tertata, membuat saya merasa merekomendasikan ini ke kerabat terdekat saya.

OCBC NISP KPM

Kredit Tanpa Agunan,All (Pinjaman)

Proses kilat dan syarat yang mudah

Xtra Dana CIMB Niaga

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis