Forum
Terakhir di-update: 

Mempersiapkan dana pendidikan anak

Untuk pendidikan anak saya yang 3 tahun lagi akan mulai masuk SD, saya dan istri sedang sering membicarakan soal pilihan sekolah. Kami ingin menyekolahkannya ke sekolah Islam yang terbaik di kota. Sekolah semacam ini tentu tidak sedikit biayanya sehingga kami memulai perencanaannya dari sekarang meski sebenarnya sedikit terlambat. Apa saja yang harus kami lakukan untuk mempersiapkan dana pendidikan anak? Terima kasih masukannya.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Salim

    Dalam merencanakan biaya pendidikan anak, langkah pertama memang idealnya adalah memulai dari sejak anak baru lahir, kita punya banyak waktu untuk mengumpulkan biaya yang diinginkan. Tapi jika tidak pun tidak apa-apa, langsung mulai saja sesegera mungkin karena tidak ada istilah terlambat untuk berencana. Lalu pertimbangkan soal inflasi, hitung berapa perkiraan kenaikan biaya pendidikan di waktu anak masuk sekolah nanti, jadi gap antara jumlah yang anda kumpulkan dengan jumlah real-nya tidak akan terlalu membebani. Kemudian hindari investasi yang bunganya rendah. Pilih yang bunganya lebih tinggi karena anda akan menyimpan dana itu untuk jangka panjang. Terkecuali anda baru saja memulai. Tapi sekali lagi tidak ada yang salah. Mulai saja dengan kontinu dan terus tingkatkan jumlah simpanan sebisa mungkin. Langkah terakhir, asuransikan diri sendiri. Karena anda adalah sumber nafkah yang penghasilannya dikumpulkan untuk masa depan, maka sebaiknya anda melindungi keluarga dengan asuransi jiwa. Ini adalah upaya untuk mencegah runtuhnya simpanan dana pendidikan yang sudah anda rencanakan jauh-jauh hari. Demikian, semoga berguna.

    2020.01.15 5:25
  • user image

    Mira

    Karena anak Anda baru akan bersekolah dalam 3 tahun mendatang sebaiknya Anda mempersiapkan dana dengan estimasi kenaikan 20-25% dari biaya pendidikan di sekolah pilihan yang Anda dan istri telah tentukan. Alokasikan dana gabungan dari pendapatan bersama tersebut ke pos terpisah yaitu pos pendidikan anak dari pos-pos pengeluaran yang sudah ada. Usahakan secara konsisten mengalokasian dana bisa dengan mengautodebit dana secara langsung dari rekening Anda dan istri ke rekening berjangka untuk pendidikan anak.

    2020.03.22 0:25
  • user image

    Siska Malika

    Buatlah tabungan berjangka yang cair ketika anak Anda akan melakukan pendaftaran SD, yaitu 3 tahun kemudian. Sisihkan setidaknya 10% dari pendapatan tetap ke rekening berjangka tersebut dan sesekali jika ada dana berlebih misalnya mendapatkan THR atau bonus akhir tahun bisa juga dialokasi kepada tabungan tersebut sehingga target tabungan pendidikan cepat tercapai.

    2020.05.06 5:7

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

All (Punya Anak),All (Pendidikan dan Pelatihan)

Perlukah pembimbing khusus untuk kegiatan ekstrakurikuler di sekolah?

Biaya Sekolah Anak,Biaya Program Pendidikan Anak,All (Pendidikan dan Pelatihan)

Berapa biaya masuk siswa sekolah dasar di SD Al-Azhar Jakarta?

Pinjaman Pendidikan,Biaya Sekolah Anak,Biaya Program Pendidikan Anak,All (Pendidikan dan Pelatihan),Alokasi Keuangan

Berapa lama biasanya pendidikan doktor di perguruan tinggi dalam negeri?

All (Pendidikan dan Pelatihan)

Kapankah seseorang dianggap terlalu tua untuk melanjutkan pendidikan?

Saya seorang ibu dengan dua orang anak. Semua anak saya sudah lulus kuliah S1, dan saat ini usia saya sudah hampir 50 tahun. Namun di usia sekarang, saya malah ingin kembali ke perguruan tinggi dan melanjutkan studi S2 saya yang sempat tertunda sangat lama. Apakah saya terlalu tua untuk melanjutkan kuliah?

All (Pendidikan dan Pelatihan)

Kapan waktu yang tepat untuk mulai mendaftar sekolah di luar negeri?

Biaya Sekolah Anak,Biaya Program Pendidikan Anak,All (Pendidikan dan Pelatihan),All (Ekonomi)

Penerbit mana yang biasa mengeluarkan buku pelajaran berkualitas baik?

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis