Barang apa saja yang bisa dijadikan jaminan untuk meminjam uang di Pegadaian?
Kira-kira barang apa saja yang bisa dijadikan jaminan untuk meminjam uang dengan cepat dan mudah di Pegadaian?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Dimas
Beberapa barang yang umumnya dijadikan jaminan di pegadaian diantaranya yaitu sertifikat rumah atau tanah, elektronik, emas, dan kendaraan bermotor. Menggadaikan barang untuk mendapatkan pinjaman uang tunai untuk keperluan anda memang menjadi alternatif yang kini banyak dilakukan oleh sebagian besar masyarakat kita. Dengan menjaminkan harta berupa barang maupun sertifikat rumah dan kendaraan, kita bisa mendapatkan pinjaman uang tunai yang relatif cepat cair dan prosesnya mudah. Akan tetapi, perlu diketahui jika tidak semua barang, bahkan yang tampak bernilai tinggi sekalipun bisa digadaikan atau dijadikan jaminan atas pinjaman uang yang kita ajukan.
Ajeng
Banyak sekali barang yang bisa digunakan untuk meminjam uang di Pegadaian. Mulai dari barang elektronik seperti televisi dan kulkas, perhiasan yang terbuat dari emas, hingga kendaraan bermotor. Pada waktu saya mahasiswa dulu, saya sering menggadaikan rice cooker saya jika kiriman uang dari orang tua datang terlambat.
Ms Joo
Produk pegadaian KCA (Kredit Cepat Aman) yang dapat diajukan untuk kebutuhan konsumtif maupun kebutuhan produktif merupakan solusi terpercaya untuk mendapatkan pinjaman secara mudah, cepat dan aman. Jaminan yang dapat digunakan berupa perhiasan emas, emas batangan, mobil, sepeda motor, laptop, handphone, dan barang elektronik lainnya.