Asuransi merupakan proteksi kepada nasabah yang bisa menanggulangi biaya untuk pengobatan dan perawatan. Namun, tidak semua perusahaan asuransi memberikan fasilitas cashless. Kamu pasti akan lebih dimudahkan bila memiliki asuransi kesehatan cashless karena kamu akan dipermudah dalam pembayaran, kamu tidak perlu menalangi terlebih dahulu untuk membayar biaya obat dengan uang pribadimu. Maka dari itu asuransi kesehatan cashless menjadi incaran saat ini.
Jika kamu berencana membeli produk asuransi kesehatan, metode klaim cashless sangat dianjurkan. Tentunya, pemilihan produk asuransi harus disesuaikan dengan kondisi finansial, ya! Penasaran kenapa asuransi dengan metode cashless dianjurkan dan diminati banyak orang? Tenang saja, kamu akan mendapatkan jawaban selengkapnya dalam artikel di bawah ini.
MoneyDuck menyiapkan artikel yang akan menjelaskan dengan detail apa itu asuransi kesehatan cashless, tipe asuransi yang dilengkapi dengan pembayaran non tunai atau cashless, serta bagaimana prosedur menggunakan asuransi cashless. Yuk, simak penjelasannya agar kamu semakin mantap memilih produk asuransi terbaik!
Pengertian Asuransi Kesehatan Cashless
Asuransi kesehatan cashless akan memberikan kemudahan saat kamu menggunakan layanan kesehatan untuk pengobatan maupun perawatan. Prinsipnya, asuransi kesehatan cashless adalah asuransi yang memudahkan kamu dalam pembayaran karena kamu tidak perlu menalangi biaya untuk obat dan lain sebagainya. Tidak heran bila asuransi kesehatan cashless banyak peminatnya karena kemudahan yang ditawarkan.
Beda Asuransi Kesehatan Cashless vs Reimbursement
Asuransi kesehatan cashless berbanding terbalik dengan asuransi reimbursement. Asuransi kesehatan reimbursement mengharuskan kamu menalangi dahulu biaya pengobatan yang diperlukan. Setelahnya kamu membawa bukti pembayaran layanan kesehatan tersebut ke kantor asuransi untuk mengklaim biaya pengganti dari perusahaan asuransi tersebut.
Asuransi kesehatan cashless memberikan kemudahan kepada nasabah untuk mendapatkan layanan kesehatan terlebih dahulu tanpa harus menalangi biayanya. Perusahaan asuransi akan melakukan pembayaran kepada rumah sakit yang melayani kamu tanpa merepotkan kamu dengan biaya tagihan.
Tipe-tipe Asuransi Kesehatan Cashless
Asuransi kesehatan cashless memiliki berbagai macam tipe yang bisa kamu pilih dengan menyesuaikan keadaan finansial dan kebutuhan kamu di masa depan. Berikut ini beberapa jenis asuransi kesehatan cashless yang bisa kamu pilih:
1. Asuransi Cashless untuk Lajang
Masih muda dan lajang bukan berarti tidak memiliki risiko terhadap kesehatan dan keselamatan jiwa. Oleh karenanya, asuransi kesehatan menjadi penting untuk kamu miliki meski statusmu masih lajang. Sakit bisa dirasakan oleh siapa saja tanpa memandang usia. Tidak hanya sakit, tetapi risiko kecelakaan bisa saja terjadi. Bila kamu memiliki asuransi, kamu bisa mendapatkan layanan kesehatan tanpa harus pusing memikirkan biayanya.
Asuransi kesehatan cashless adalah pilihan yang tepat untuk lajang. Dengan asuransi kesehatan cashless kamu akan dimudahkan dengan sistem klaim yang mudah. Cukup gesekkan kartu asuransi kamu di rumah sakit yang melayani kamu, kemudian urusan pembayaran akan diselesaikan antara perusahaan asuransi dan rumah sakit.
Baca juga: Asuransi Kesehatan untuk Lajang, Seberapa Penting sih?
2. Asuransi Cashless untuk Keluarga
Asuransi kesehatan cashless untuk keluarga tidak kalah penting dengan asuransi kesehatan cashless untuk lajang. Dengan memiliki asuransi kesehatan untuk keluarga, kamu bisa mendapat manfaat layanan kesehatan tidak hanya untukmu tetapi juga keluargamu. Asuransi kesehatan cashless menjadi pilihan tepat untuk melindungi keluargamu dan merencanakan finansial keluargamu. Dengan asuransi kesehatan cashless, ketika anggota keluargamu membutuhkan perawatan di rumah sakit, kamu tidak perlu memikirkan untuk menalangi terlebih dahulu biaya perawatannya.
Melalui asuransi kesehatan cashless, kamu juga bisa memilih premi asuransi kesehatan keluarga yang tepat, sesuai dengan kebutuhan dan harga yang sesuai dengan kemampuan untuk menghindari dampak dan risiko kesehatan. Lindungi diri dan keluarga kamu dengan membeli produk asuransi kesehatan keluarga cashless yang memiliki berbagai manfaat dan perlindungan finansial dari biaya perawatan medis yang bisa memakan biaya besar dan mengganggu perencanaan keuangan jika menggunakan keuangan pribadi.
Dengan asuransi kesehatan cashless, prosedur perawatan di rumah sakit menjadi lebih mudah. Cukup dengan menunjukkan kartu, kamu bisa fokus pada perawatan tanpa perlu khawatir soal pembiayaan. Kebayang kan, ketika kamu sedang sakit tapi harus melewati prosedur berbelit-belit sebelum mendapatkan perawatan medis?
3. Asuransi Kesehatan Murni Cashless
Terbilang jarang perusahaan asuransi yang menyediakan produk asuransi kesehatan murni cashless. Namun, jarang bukan berarti tidak ada, bukan? Asuransi kesehatan murni cashless akan memberikan proteksi penuh tanpa membuat kamu repot berurusan dengan prosedur yang panjang.
Biaya pengobatan kamu akan ditanggung secara penuh oleh perusahaan asuransi, cukup dengan menunjukkan kartu asuransi kesehatan cashless yang kamu miliki, kamu bisa mendapatkan pelayanan kesehatan dengan tenang, lalu urusan pembayaran akan diurus penuh oleh perusahaan asuransi kepada rumah sakit.
4. Asuransi Unit Link Cashless
Asuransi kesehatan unit link adalah asuransi yang paling populer di Indonesia. Hal tersebut dikarenakan asuransi unit link tidak hanya memberikan perlindungan jangka panjang, tetapi kamu juga bisa berinvestasi. Manfaat dari asuransi kesehatan unit link cashless adalah risiko keuangan kamu dijamin berkat proteksi asuransi.
Proteksi akan melindungi kamu dari sejumlah risiko yang bisa berakibat kepada kerugian finansial, misalnya krisis finansial yang dialami keluarga karena kepala keluarga meninggal dunia, cacat tetap, atau sakit kritis. Proteksi yang diberikan oleh perusahaan asuransi adalah berupa santunan atau uang pertanggungan.
Selain manfaat tersebut, kamu juga akan mendapat nilai tunai dari investasi unit link. Investasi sangat diperlukan untuk mencapai tujuan keuangan misalnya dana pensiun dan pendidikan. Berikut ini adalah jenis-jenis asuransi kesehatan unit link:
- Cash Fund Unit Link: Perusahaan asuransi unit link biasanya akan menempatkan 100% portofolio investasi nasabahnya pada instrumen uang seperti deposito berjangka, SBI, atau surat utang jangka pendek.
- Fixed Income Unit Link: Minimal dari 80% dana investasi kamu akan difokuskan pada instrumen obligasi.
- Managed Unit Link: Investasi dalam asuransi ini campuran antara saham dan obligasi pada komposisi tertentu. Asuransi ini cocok untuk kamu yang memiliki pendapatan memadai, tapi menginginkan peluang pertumbuhan investasi jangka panjang.
- Equity Unit Link: Dana saham 80% dari dana premi kamu akan digunakan untuk membeli saham.
5. Asuransi Syariah Cashless
Asuransi kesehatan syariah cashless cocok untuk kamu yang tidak ingin menyentuh perdebatan tentang riba namun memberikan banyak manfaat untuk kamu dan keluarga kamu. Kamu bisa memanfaatkan perlindungan biaya rawat inap di rumah sakit untuk semua anggota keluarga tanpa harus repot berurusan dengan prosedur yang panjang.
Premi asuransi yang dikenakan juga akan lebih ringan. Asuransi syariah juga menawarkan double claim atau klaim ganda. Artinya, kamu tetap mendapatkan klaim yang diajukan meskipun telah mendapatkannya melalui asuransi kamu yang lain.
Faktor Penentu Besaran Premi Asuransi Kesehatan Cashless
Besaran premi asuransi kesehatan cashless ditentukan oleh berbagai faktor, yaitu manfaat asuransi kesehatan, usia tertanggung, rekam jejak kesehatan tertanggung, dan tipe asuransi kesehatan. Mari simak penjelasannya agar kamu lebih paham dan bisa mendapatkan manfaat yang tepat!
1. Manfaat Asuransi Kesehatan
Besarnya premi asuransi kesehatan cashless yang bisa kamu dapatkan cukup beragam, tergantung dengan manfaat yang akan kamu terima, semakin lengkap manfaat yang kamu terima tentu nilai premi akan menyesuaikan. Misalnya, kamu tidak hanya mendapatkan perawatan rumah sakit, santunan kematian, rawat jalan, bahkan perawatan gigi, akan berbeda nilai preminya dengan manfaat asuransi yang hanya menanggung biaya rawat inap dan santunan kematian.
2. Usia Tertanggung
Besaran premi asuransi kesehatan cashless juga melihat usia tertanggung. Nilai premi untuk tertanggung lebih dari 50 tahun tentu akan berbeda dengan usia tertanggung di bawah 50 tahun. Setiap perusahaan asuransi memiliki ketentuan yang berbeda-beda. Kamu bisa memilih asuransi yang paling cocok dengan keadaan finansial dan kebutuhan kamu.
3. Rekam Jejak Kesehatan Tertanggung
Faktor lain yang turut menentukan besaran premi asuransi kesehatan cashless adalah rekam jejak kesehatan tertanggung. Bila Tertanggung sudah memiliki riwayat penyakit kronis seperti jantung, ginjal, stroke dan lainnya maka perusahaan asuransi akan mempertimbangkan besaran premi. Nilai premi akan semakin mahal bila tertanggung memiliki riwayat penyakit kronis, perokok aktif, atau orang yang kelebihan berat badan, namun hal itu tidak menutup manfaat yang akan didapatkan oleh Tertanggung.
4. Tipe Asuransi Kesehatan
Tipe asuransi kesehatan juga turut memengaruhi besaran premi yang harus dibayarkan. Semakin banyak manfaat yang didapatkan Tertanggung, maka akan semakin mahal. Jika kamu memilih tipe asuransi kesehatan yang memberikan manfaat rawat inap saja tentu akan berbeda dengan tipe asuransi kesehatan yang memberikan manfaat rawat inap, rawat jalan, santunan kematian, bahkan perawatan gigi. Semuanya tergantung kamu, jika kamu ingin mendapatkan manfaat yang lebih banyak maka nilai preminya akan semakin besar.
Manfaat Asuransi Kesehatan Cashless
Manfaat asuransi kesehatan cashless sangat beragam. Tidak heran jika asuransi kesehatan cashless menjadi pilihan yang tepat. Asuransi kesehatan cashless memberikan kemudahan mulai dari pendaftaran, pembayaran, proses klaim, hingga kemudahan untuk digunakan dalam situasi darurat.
1. Pendaftaran Mudah
Untuk mendaftarkan diri sebagai peserta asuransi kesehatan cashless, kamu tidak perlu repot mondar-mandir untuk mendaftar. Saat ini banyak platform digital yang bisa kamu gunakan untuk mendaftarkan diri, cukup dengan gawai yang kamu miliki.
2. Pembayaran biaya perawatan non-tunai
Dengan asuransi kesehatan cashless, kamu tidak akan direpotkan dengan pembayaran tagihan perawatan yang harus ditalangi terlebih dahulu sebelum perusahaan asuransi memberikan pertanggungan. Masalah pembayaran akan diselesaikan oleh perusahaan asuransi. kamu tidak perlu mengeluarkan uang tunai ketika kamu membutuhkan perawatan.
3. Proses Klaim Asuransi Mudah
Proses klaim asuransi kesehatan cashless sangatlah mudah. Kamu cukup menunjukkan kartu asuransi kesehatan cashless yang kamu miliki kepada rumah sakit yang memberikan kamu pelayanan. Kamu akan menerima pelayanan kesehatan tanpa direpotkan dengan prosedur yang rumit.
4. Mudah Digunakan saat Situasi Darurat
Asuransi kesehatan cashless bisa kamu gunakan kapan pun termasuk saat kamu berada dalam situasi darurat seperti kecelakaan. Setiap orang tidak ada yang bebas dari segala risiko kesehatan, termasuk pada saat darurat. kamu cukup mendatangi rumah sakit untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dan menunjukkan kartu asuransi kesehatan cashless yang kamu miliki. Rumah sakit akan memberikan pelayanan yang kamu butuhkan.
Prosedur Klaim Asuransi Kesehatan Cashless
Meski asuransi kesehatan cashless lebih mahal dibandingkan asuransi kesehatan dengan sistem reimbursement, namun kamu lebih akan dimudahkah ketika melakukan klaim. Berikut ini prosedur klaim asuransi kesehatan cashless:
1. Kunjungi Rumah Sakit Rekanan
Kunjungi rumah sakit rekanan yang bisa melayani kamu untuk memberikan pelayanan kesehatan.
2. Isi Formulir Klaim Asuransi Kesehatan Cashless
Mengisi formulir klaim asuransi kesehatan cashless, atau beberapa rumah sakit akan mengisikan formulir yang dibutuhkan. Serahkan juga kartu asuransi kesehatan cashless yang kamu miliki.
3. Petugas Rumah Sakit Melakukan Verifikasi
Setelah formulir terisi, petugas rumah sakit akan melakukan verifikasi untuk kepentingan klaim kepada perusahaan asuransi.
Baca juga: Perbedaan Asuransi Jiwa dan Kesehatan, Mana Lebih Penting?
Tips Memilih Asuransi Kesehatan Cashless Murah
Asuransi kesehatan cashless memberikan kamu kemudahan dalam klaim dan layanan yang terbilang lengkap. Kebanyakan perusahaan asuransi kesehatan memiliki harga yang mahal untuk asuransi ini. Namun, kamu bisa memelajari beberapa tips berikut agar mendapatkan asuransi kesehatan cashless yang murah.
1. Pilih Coordination of Benefit (CoB)
Jenis asuransi kesehatan Coordination of Benefit (CoB) adalah produk yang memegang prinsip indemnity (membayar klaim sesuai dengan kerugian yang dialami nasabah dengan maksimal sebesar limit produk). Produk ini biasanya berlaku untuk asuransi kesehatan cashless, kamu akan diberikan kartu asuransi kesehatan cashless untuk digunakan ketika membutuhkan pelayanan kesehatan.
2. Pilih Asuransi Kesehatan Keluarga Cashless
Asuransi kesehatan cashless sangat penting bagi keluarga. Ketika anggota keluarga kamu membutuhkan perawatan di rumah sakit, kamu tidak perlu lagi berhadapan dengan prosedur yang merepotkan saat menjalani perawatan kesehatan di rumah sakit. Cukup dengan menunjukkan kartu asuransi kesehatan cashless, maka kamu akan mendapatkan perawatan, dan perusahaan asuransi yang akan menyelesaikan administrasi kepada rumah sakit.
3. Beli Asuransi Kesehatan Cashless sejak Usia Dini
Usia nasabah akan memengaruhi besarnya premi, semakin dewasa usia seseorang maka akan semakin mahal. Ada baiknya jika kamu membeli produk asuransi kesehatan cashless sejak usia dini. Pada umumnya, harga premi asuransi kesehatan akan melambung jika usia nasabah di atas 30 tahun. Maka dari itu, membeli produk asuransi sejak usia dini sangat penting.
Sebelum Beli Asuransi Kesehatan Cashless, Perhatikan Hal Ini!
Ketika kamu memutuskan untuk membeli produk asuransi kesehatan cashless, ada baiknya kamu perhatikan dahulu hal-hal berikut ini agar kamu mendapatkan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Yuk, simak apa saja hal penting tersebut!
1. Pelajari Plafon yang Ditawarkan
Hal yang paling penting ketika memilih asuransi kesehatan cashless adalah nilai plafon yang ditawarkan. kamu harus memastikan, plafon yang akan kamu ambil sudah sesuai dengan keadaan finansial kamu agar kamu tidak repot di kemudian hari karena harus membayar di atas kemampuan. Hindari mengambil premi yang terlalu banyak karena akan semakin mahal nilainya.
2. Cari Tahu Rumah Sakit Rekanan
Cari tahu rumah sakit perusahaan asuransi yang kamu pilih. Pastikan kamu memilih perusahaan asuransi yang bekerjasama dengan banyak rumah sakit yang mudah dijangkau di mana pun kamu berada. Saat ini banyak perusahaan asuransi yang menjamin kamu akan mendapatkan pelayanan kesehatan baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
3. Pelajari Isi Polis dengan Seksama
Polis merupakan surat perjanjian antara nasabah dengan perusahaan asuransi yang memuat berbagai kesepakatan yang akan dijalankan selama masa pertanggungan. Pelajari isi polis asuransi kesehatan yang kamu pilih dengan seksama. Pastikan kamu memahami berapa kewajiban yang harus dibayarkan secara rutin dan manfaat apa yang akan kamu dapatkan dengan nilai premi tersebut.
4. Siapkan Dokumen yang Dibutuhkan
Hal yang tidak kalah penting adalah menyiapkan semua dokumen yang kamu perlukan untuk membeli premi asuransi kesehatan. Dokumen penting tersebut antara lain KTP, Kartu Keluarga, bila perlu rekam medis kesehatan agar kamu bisa mempertimbangkan produk asuransi yang akan kamu beli dengan matang. Dokumen tersebut juga akan memudahkan kamu untuk menghitung besaran premi yang harus kamu bayarkan kepada perusahaan asuransi.
Pilih Asuransi Kesehatan Cashless Terbaik di Sini
Dengan membaca ulasan di atas, semoga kamu jadi lebih paham tentang asuransi kesehatan cashless, ya! Kamu tidak perlu ragu untuk membeli produk asuransi kesehatan yang sesuai dengan keadaan finansial dan kebutuhan kamu. Bila kamu masih bingung, kamu juga bisa berkonsultasi dengan Expert terpercaya dari MoneyDuck secara gratis dengan menekan tombol Konsultasi Gratis di bawah ini sekarang juga.
Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!