Apakah sebaiknya saya membeli asuransi kesehatan tambahan untuk kehamilan?
Saya baru saja menikah sekitar 3 bulan. Sebelum menikah dengan suami saya, saya sudah memiliki asuransi kesehatan yang saya peroleh dari perusahaan tempat saya bekerja. Karena saat ini saya sudah menikah, saya pun mulai memikirkan rencana kehamilan. Apakah sebaiknya saya membeli asuransi kesehatan tambahan untuk kehamilan?
Bingung Soal Produk Keuangan?
Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.
Konsultasi Gratis
Vivi
Saran saya sih, anda pastikan dulu asuransi kesehatan yang anda miliki, apakah memiliki manfaat perlindungan dari resiko kehamilan atau tidak. Jika asuransi kesehatan anda sudah memiliki manfaat perlindungan dari resiko kehamilan, anda tidak perlu lagi memberli asuransi kesehatan lagi. Namun jika asuransi kesehatan anda tidak memiliki manfaat perlindungan dari resiko kehamilan, memang lebih baik anda membeli asuransi kesehatan baru.
Liana
Jika memang terkonfirmasi Anda sudah hamil dan perlu manfaat tertentu serta ada asuransi tambahan yang bisa mengakomodasi kebutuhan Anda dengan nilai premi tambahan yang mampu Anda bayarkan tentu tidak masalah jika Anda ingin melengkapi asuransi Anda. Pastikan manfaat yang diberikan sesuai dengan keinginan Anda dan bisa dihentikan saat Anda tidak butuh manfaatnya.